Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita JabarSebanyak 39 Petani Milenial Jawa Barat Ikuti Program Magang ke Jepang

Sebanyak 39 Petani Milenial Jawa Barat Ikuti Program Magang ke Jepang

harapanrakyat.com – Sebanyak 95 petani milenial Jawa Barat terdaftar mengikuti seleksi pelatihan magang ke Jepang. Dari jumlah tersebut, Pemprov Jabar memberangkatkan 39 petani milenial yang lolos seleksi program magang ke Jepang ini.

Kepala Biro Perekonomian Setda Pemprov Jabar Yuke Mauliani Septina mengatakan, program petani milenial Jawa Barat magang ke Jepang ini merupakan hal terobosan baru.

“Peserta petani milenial Jawa Barat yang mendaftar program ini sudah ada 95 orang. Mereka akan mengikuti seleksi di Balai Latihan Kerja Pekerja Migran Indonesia Disnakertrans Jawa Barat dan lembaga penyalur kerja. Dari jumlah tersebut, sebanyak 39 petani milenial lolos terjaring untuk mengikuti pelatihan angkatan pertama 2022,” ungkap Yuke di Kota Bandung, Rabu (31/5/2023).

Baca Juga : Ridwan Kamil Ungkap Alasan Gagas Program Petani Milenial Jawa Barat

Yuke menjelaskan, dari yang lolos seleksi itu sebanyak 5 orang sudah interview dan berhasil mendapatkan kontrak magang dengan perusahaan Jepang di bidang pertanian. Saat ini, lanjut Yuke, 24 orang sedang melakukan proses interview dengan perusahaan Jepang.

“Pemprov Jawa Barat akan terus melakukan sejumlah pembaruan pada program petani milenial. Pemerintah juga mulai menerapkan sistem dashboard dalam pelaksanaan petani milenial 2022, mulai dari pendaftaran sampai perkembangan peserta,” katanya.

Melalui sistem tersebut, lanjut Yuke, para peserta sudah terjaring dan terklasifikasi mulai dari identitas, kebutuhan peserta, hingga peminatan peserta.

Lewat aplikasi, kata Yuke, peserta petani milenial Jawa Barat ini juga bisa melaporkan perkembangan dan kendala dalam produksi.

Baca Juga : Gubernur Jawa Barat Wisuda 4095 Petani Milenial Angkatan 2022

“Hal ini makin memudahkan perangkat daerah pendamping dalam memantau kebutuhan dan aktivitas peserta. Keluhan peserta petani milenial Jawa Barat juga bisa segera tertangani secara cepat,” ucapnya.

“Dengan program magang ke Jepang itu, petani milenial Jawa Barat bisa melebarkan sayap hingga ke mancanegara, terutama dalam memperluas pasar penjualan,” Yuke menambahkan. (Ecep/R13/HR Online)

Intan Nuraini

Intan Nuraini Rayakan Ulang Tahun Putrinya, Warganet Ramai Berikan Doa Terbaik

Lama tak muncul ke publik, Intan Nuraini bagikan postingan ulang tahun anak perempuannya. Hijaber cantik yang merupakan ibu tiga anak ini kompak merayakan ulang...
Bendungan Cariang di Sumedang

8 Kali Gagal Panen, Petani Desak Pemerintah Perbaiki Bendungan Cariang di Sumedang

harapanrakyat.com,- Para petani yang terdampak jebolnya Bendungan Cariang di Kecamatan Ujungjaya, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, terus mendesak pemerintah untuk segera melakukan perbaikan permanen pada...
Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan

Pelantikan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan Tuai Kritikan Netizen

Pelantikan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan (Kementerian Pertahanan) ternyata menuai kritik dari banyak pihak. Prosesi pelantikannya berlangsung pada Selasa (11/2/2025). Menteri Pertahanan, Sjafrie Sjamsoeddin, menjadi...
Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Memiliki umur yang panjang dan bermanfaat tentu menjadi dambaan setiap manusia. Rasulullah pun mengajarkan kepada umatnya untuk senantiasa memanjatkan doa panjang umur. Baca Juga: Doa...
Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Banyaknya film terbaru yang akan tayang di bioskop tentu memberikan beragam pilihan bagi para penonton. Salah satunya adalah film berjudul Samawa Dosamu Cintaku Selamanya,...
Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo tampaknya sedang mempersiapkan smartphone flagship terbaru dari seri Find, yaitu Oppo Find X9 Ultra. Perangkat ini kemungkinan besar akan hadir pada tahun 2026...