Profil Aditya Suryo bisa menjadi bahasan menarik saat ini. Aditya Surya memiliki profil yang bisa para penggemarnya ketahui. Aditya Suryo merupakan salah satu artis Indonesia yang memiliki bakat dalam dunia akting.
Tidak hanya memiliki bakat dalam dunia akting saja tetapi, ia juga memiliki bakat dalam dunia musik. Ia terampil dalam memainkan alat musik seperti drum. Hal itu juga membuatnya semakin terkenal dan sukses.
Profil Aditya Suryo, Seorang Aktor Juga Drummer Band
Aditya Suryo menjadi salah satu artis yang memiliki berbagai bakat dalam dirinya. Artis yang memiliki nama lengkap Aditya Suryo Saputro berhasil menjadi seorang model, aktor, dan penyanyi saat ini. Aditya lahir di Jakarta pada tanggal 29 Januari 1988. Ia anak dari pasangan suami istri Slamet Soeharto dan Sri Widati.
Baca Juga: Profil Indah Indriana, Artis yang Sering Membintangi Sinetron
Aditya Suryo merupakan adik dari aktor presenter Chand Kelvin. Ia juga memiliki adik perempuan bernama Desi Astrini.
Perjalanan Karir Aditya Suryo
Aditya Suryo pernah mengikuti pemilihan Cover Boy pada salah satu majalah tahun 2006. Setelah itu, profil Aditya Suryo mengawali karirnya dalam dunia seni peran pada tahun 2007 sampai 2008. Ia mendapatkan peran pada sinetron Legenda episode Kelinci Ajaib dan Liliput. Terdapat berbagai FTV, sinetron, dan film yang pernah ia bintangi dalam masa karirnya.
Baca Juga: Profil Dinda Kanya Dewi, Artis yang Sering Dapat Peran Antagonis
Berbagai sinetron yang pernah ia bintang yaitu seperti Putih Abu-abu, Aku Suka Dia, Heart Series 2, Siapa Takut Jatuh Cinta, Penjaga Cinta, sampai Anak Band. Tidak hanya pernah bermain sinetron saja tetapi, Aditya Suryo juga pernah membintangi berbagai judul film. Judul film yang pernah ia bintangi yaitu seperti Udin Cari Alamat Palsu, 17 tahun ke Atas, dan Hantu Nancy.
Ia juga pernah membintangi film berjudul The Chocolate Chance dan Arumi. Aditya Surya juga pernah membintangi berbagai judul FTV seperti Aku Tak Pernah Lahir, Cowok Buaya Darat, Ketika Rangga Jatuh Cinta sampai Sumpah I Love Bakso. Oleh karena memiliki bakat dalam bermain peran, Aditya banyak membintangi berbagai judul FTV, sinetron, bahkan film.
Bergabung dalam Grup Band The Junas
Aditya Suryo tidak hanya tertarik dalam dunia seni peran saja. Tetapi, ia juga tertarik dengan seni musik dan Band. Aditya mulai belajar bermain drum sejak kelas 1 SMP. Lalu pada tahun 2011 Aditya gabung dengan grup band bernama The Junas Monkey.
Baca Juga: Profil Eza Gionino, Pemain Sinetron Cinta Setelah Cinta SCTV
Ia bergabung dalam grup musik tersebut bersama Stefan William dan Ajun Perwira. Aditya Suryo semakin terkenal setelah bergabung dengan grup The Junas Monkey yang saat ini berubah bernama The Junas. Aditya Suryo bergabung dalam grup band The Junas sebagai pemain drummer.
Keluarga Aditya Suryo
Pada tahun 2015 Aditya Suryo menikah dengan seorang wanita bernama Nessa Salvyana. Dari pernikahan tersebut mereka memiliki dua orang anak laki-laki. Dua orang anak tersebut bernama Altansyah Adelio Cetta dan Azlansyah Raka Kin. Profil Aditya Suryo menjadi salah satu bahasan menarik bagi para fans. (R10/HR-Online)