Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita CiamisSejumlah Rumah Rusak Tertimpa Pohon Tumbang di Pamarican Ciamis

Sejumlah Rumah Rusak Tertimpa Pohon Tumbang di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Sejumlah rumah dilaporkan rusak tertimpa pohon tumbang akibat hujan disertai angin kencang di Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (29/03/2023).

Anggota FK Tagana Kabupaten Ciamis, Baehaki Efendi mengatakan, akibat angin kencang. sedikitnya lima rumah di wilayah Kecamatan Pamarican mengalami kerusakan. Kelima rumah tersebut rusak pada bagian atapnya setelah tertimpa pohon tumbang.

“Dari hasil asesmen kami, ada 5 rumah warga yang tertimpa pohon. 3 rumah di Desa Bangunsari dan 2 rumah di Desa Kertahayu” katanya.

Baca Juga: Hujan Angin, Pohon Kelapa Tumbang dan Timpa Rumah di Purwadadi Ciamis

Menurut Baehaki, akibat banyaknya rumah rusak yang tertimpa pohon tumbang di wilayah Pamarican, pihaknya bersama dengan para relawan Ciamis selatan langsung bergerak membantu warga.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun begitu pemilik rumah banyak mengalami kerugian,” terangnya.

Baehaki menuturkan, sejak hujan reda pihaknya dibantu para Relawan Ciamis Selatan berjibaku mengevakuasi pohon yang menimpa atap rumah warga di Desa Bangunsari dan Desa Kertahayu.

“Hingga saat ini kami bersama rekan relawan dibantu oleh Babinsa dan Babinmas serta pemerintah setempat masih melakukan evakuasi. Mudah-mudahan malam ini semuanya bisa kita evakuasi,” ungkapnya. (Suherman/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Demi Nyoblos di PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Sejumlah Pemilih Sakit dan Pingsan di TPS

Demi Nyoblos di PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Sejumlah Pemilih Sakit dan Pingsan di TPS

harapanrakyat.com,- Demi nyoblos di Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, sejumlah pemilih jatuh sakit sampai pingsan di TPS. Seperti yang AI Sri...
Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...