Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruManfaat Terong untuk Penderita Asam Urat, Kaya Antioksidan

Manfaat Terong untuk Penderita Asam Urat, Kaya Antioksidan

Manfaat terong untuk penderita asam urat tak lain berkat kandungan yang ada di dalamnya. Terong memiliki kandungan nutrisi melimpah sehingga kaya manfaat untuk menyembuhkan penderita asam urat. Dengan mengonsumsi terong, masalah asam urat pun bisa teratasi secara cepat.

Baca Juga: Manfaat Daun Kecubung Bagi Kesehatan, Gunakan Seperlunya Saja

Ketahui Manfaat Terong untuk Penderita Asam Urat

Berikut ini adalah beberapa kandungan di dalam terong yang membantu penderita asam urat lebih cepat terbebas dari masalah kesehatannya.

Antioksidan

Salah satu kandungan di dalam terong yaitu antioksidan. Bahkan kandungan antioksidan di terong sangat melimpah. Berkat kandungan tersebut, terong bisa mengendalikan kadar gula darah yang ada di dalam tubuh secara optimal.

Rendah Purin

Terong termasuk salah satu jenis sayuran yang memiliki kandungan purin rendah. Karena terbukti rendah purin, maka bisa membantu penderita asam urat dalam mengendalikan serangannya.

Supaya khasiatnya semakin terasa, Anda perlu imbangi dengan menghindari konsumsi makanan tinggi purin.

Vitamin C

Terong mampu menyembuhkan asam urat karena juga terdapat kandungan vitamin C di dalamnya. Selama ini mungkin kita hanya tahu bahwa vitamin C bagus untuk kesehatan dan kecantikan kulit. Namun nyatanya vitamin C juga bisa menghalau asam urat yang menyiksa tubuh.

Tak kalah penting untuk Anda ketahui pula bahwa terong bersifat alkaline. Sifat tersebut berlawanan dengan asam atau acidic. Dengan alasan tersebut, terong terbukti mampu menetralisir kadar asam urat di darah.

Supaya manfaat untuk penderita asam urat bisa Anda rasakan secara maksimal dan tak menghilangkan kandungan di dalamnya, pastikan teliti dalam memilih terong.

Terong yang berkhasiat untuk menyembuhkan asam urat biasanya terasa keras, tampak mengkilap, agak berat, teksturnya halus, dan berwarna ungu.

Baca Juga: Manfaat Leunca untuk Kecantikan, Bantu Tampil PD Tiap Saat

Jangan pilih terong yang sudah mengalami perubahan warna, memar, dan tampak layu. Perhatikan pula ketika akan mengolah terong. Sebaiknya Anda memotong terong dengan pisau berbahan stainless steel, jangan baja karbon.

Penting untuk Anda ketahui bahwa pisau yang terbuat dari material baja karbon bisa membuat terong berubah warna menjadi hitam.

Hal ini karena ada reaksi fitokimia yang berinteraksi pada keduanya. Oleh karena itu, jangan abaikan tips ini demi mendapatkan manfaatnya.

Manfaat Terong Ungu Bagi Kesehatan

Nyatanya terong ungu tak hanya memiliki manfaat untuk membantu penderita asam urat saja, melainkan juga mampu menjaga kesehatan tubuh. Adapun manfaat lain dari terong ungu yaitu bisa meningkatkan kesehatan tulang, menurunkan berat badan, dan mengatasi kolesterol.

Selain itu, terong ungu juga bisa melancarkan pencernaan. Anda tak perlu khawatir akan terserang berbagai jenis gangguan pencernaan apabila mengonsumsi terong ungu. Baik itu perut kembung, sembelit, diare, dan lain sebagainya.

Jenis Sayur yang Bagus untuk Asam Urat

Selain mengonsumsi terong ungu, para penderita asam urat juga disarankan untuk makan jenis sayuran lainnya. Adapun jenis sayuran yang bagus untuk asam urat seperti halnya brokoli, wortel, dan tomat. Jenis sayuran tersebut memiliki kandungan rendah purin dan kaya antioksidan.

Sebagaimana yang sudah kita ulas di atas bahwa makanan yang memiliki purin rendah dan antioksidan melimpah sangat baik bagi penderita asam urat. Kandungan tersebut bisa mengurangi kadar asam urat yang ada di dalam darah.

Saat mengonsumsinya secara rutin atau menjadikannya menu sehari-hari, maka asam urat bisa sembuh seketika.

Baca Juga: Manfaat Buah Pinang Bagi Kesehatan dan Kecantikan, Kaya Vitamin

Jenis Sayur Pantangan Asam Urat

Agar Anda lebih cepat terbebas dari asam urat, tak kalah penting pula untuk memahami jenis sayur apa saja yang jadi pantangannya. Dalam hal ini, memang ada berbagai jenis sayuran yang tak boleh dikonsumsi oleh penderita asam urat karena bisa memperparah kondisinya.

Adapun beberapa jenis sayuran tersebut mulai dari labu, kubis, bayam, kacang hijau, asparagus, dan jamur. Selain itu, penderita asam urat juga tidak boleh mengonsumsi kembang kol.

Pastikan Anda mencermati beberapa jenis sayuran tersebut agar asam urat tak semakin merajalela.

Dari review di atas, Anda bisa tahu manfaat terong untuk penderita asam urat. Supaya asam urat bisa lebih cepat sembuh, pahami juga jenis sayuran yang jadi pantangan maupun anjurannya. Imbangi pula dengan menerapkan gaya hidup sehat seperti rutin berolahraga. (R10/HR-Online)

Cafe Perang Candu Tasikmalaya

Ngopi Unik di Cafe Perang Candu Tasikmalaya, Gelasnya Bisa Langsung Dimakan!

harapanrakyat.com,- Di Tasikmalaya, Jawa Barat, ada sebuah inovasi menarik yang membuat momen ngopi jadi lebih seru dan berbeda dari biasanya. Inovasi ini bisa Anda...
Hadits Bicara Baik atau Diam, Anjuran dalam Menjaga Lisan

Hadits Bicara Baik atau Diam, Anjuran dalam Menjaga Lisan

Nabi Muhammad SAW mengajarkan kepada umatnya untuk selalu berbicara dengan baik. Jika mereka tidak mampu, lebih baik untuk diam yang berarti menjaga lisan. Nasihat...
Reaktivasi Jalur Kereta Bandung-Pangandaran

Dedi Mulyadi Prioritaskan Reaktivasi Jalur Kereta Bandung-Pangandaran Demi Dorong Pariwisata

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menegaskan komitmennya untuk menghidupkan kembali (reaktivasi) sejumlah jalur kereta api lama di wilayah Jawa Barat, dengan rute Bandung-Pangandaran...
Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Dunia kuliner dan hiburan kembali ramai netizen bicarakan. Kali ini bukan soal rasa makanan, tapi mengenai rasa kecewa. Nama King Abdi dan Tretan Muslim...
mobil wisata desa

SMPN 1 Sukamantri Ciamis Gunakan Mobil Wisata Desa untuk Antar Jemput Siswa, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- SMPN 1 Sukamantri Ciamis gunakan angkutan wisata desa untuk antar jemput siswa. Hal itu seiring adanya larangan siswa menggunakan kendaraan bermotor dari Pemkab...
Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara menghilangkan nama aplikasi di HP bisa diterapkan untuk menjaga privasi. Sebagaimana yang kita tahu, saat mengoperasikan ponsel dan membuka aplikasi tertentu, pasti ada...