harapanrakyat.com – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat berencana akan memberlakukan tarif pengunjung ke Galeri Rasulullah SAW di Masjid Al Jabbar, Kota Bandung, Jawa Barat.
Namun demikian, bagi warga yang saat ini yang hendak berkunjung ke galeri tersebut, pengelola belum menerapkan tarif apapun.
Kadisparbud Jawa Barat Benny Bachtiar mengatakan, saat ini pengunjung bisa menikmati setiap konten di Galeri Rasulullah SAW di Masjid Al Jabbar itu.
Baca Juga : Inilah Sosok Pencetus Galeri Rasulullah SAW Masjid Al Jabbar Bandung
Ia juga mengatakan, pihaknya belum memastikan kapan pihaknya akan memberlakukan tarif kunjungan ke Galeri Rasulullah SAW itu.
“Sampai kita mencari berapa nilai yang layak agar masyarakat tertarik hadir dan tidak terlalu membebani masyarakat,” ujar Benny di Kota Bandung, Selasa (28/32023).
Kata Benny, pihaknya berupaya agar harga tiket kunjungan ke Galeri Rasulullah SAW itu di bawah Rp 100 ribu. Harga tiket yang terjangkau ini, untuk memastikan dapat menarik minat masyarakat lebih luas lagi.
“Apakah memungkinkan atau tidak, kalau bisa Rp 50.000, yang penting masyarakat memiliki rasa keinginan untuk ke galeri ini,” ungkap Benny.
Menurutnya, uang hasil penjualan tiket akan menjadi sumber penunjang operasional dan pemeliharaan galeri. Untuk sementara ini biaya operasional galeri masih menggunakan APBD Pemprov Jabar.
Ke depan, kata Benny, pengelolaan galeri akan menggunakan jasa pihak ketiga yang terseleksi melalui proses tender.
Kunjungan ke Galeri Rasulullah SAW di Masjid Al Jabbar Dibagi Kelompok
Sampai sejauh ini, ucap Benny, pihaknya masih membatasi jumlah pengunjung ke Galeri Rasulullah SAW di masjid tersebut. Setiap harinya, tak lebih dari 120 orang secara keseluruhan, atau 20 orang per kelompok pengunjung bisa menikmati galeri tersebut.
Adapun Galeri Rasulullah SAW itu berisi narasi dalam bentuk audio visual tentang sejarah perkembangan Islam dari jazirah Arab sampai ke Jawa Barat.
Galeri Rasulullah SAW di Masjid Al Jabbar ini mengacu pada galeri atau Ma’raj Assalamualaika Ya Ayyuhan Nabi di Mekah.
Baca Juga : Tahun Ini BI Jabar Siapkan Rp 18,3 Triliun untuk Penukaran Uang
“Ini baru permulaan, berikutnya akan dievaluasi apakah bisa ditambah atau dikurangi,” katanya.
Untuk saat ini, pihaknya membuka jadwal kunjungan ke Galeri Rasulullah mulai hari Rabu sampai Minggu pada pukul 13.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB.
Adapun untuk hari Senin dan Selasa pihak pengelola telah menjadwalkan untuk pemeliharaan Galeri Rasulullah SAW di Masjid Al Jabbar itu. (Atep Kurniawan/R13/HR Online/Editor-Ecep)