Desain kantor interior tema kontemporer tentu menarik. Berikut adalah ciri desain kantor bagian interior yang menggunakan tema kontemporer. Ciri tersebut bisa Anda terapkan untuk membuat desain kantor bertemakan kontemporer.
Kini banyak bangunan kantor yang menggunakan desain kontemporer untuk bagian interiornya. Sebab, desain tersebut memang mampu menciptakan ruangan yang terlihat menarik dan nyaman. Sehingga orang yang beraktivitas di dalamnya menjadi lebih betah dan nyaman berlama-lama.
Hal tersebut tentunya membuat gaya kontemporer sangat cocok untuk interior kantor. Sebab pastinya para pegawai yang bekerja juga menjadi lebih nyaman selama berada di kantor. Akibatnya kinerja mereka juga bisa semakin bagus dan akhirnya juga akan menguntungkan perusahaan.
Baca Juga: Desain Kantor Idaman ala Milenial, Tampilan Keren dan Nyaman
Ciri Khas Desain Kantor Interior Tema Kontemporer
Orang-orang mungkin menganggap bahwa konsep kontemporer sama dengan konsep interior. Padahal keduanya merupakan konsep interior yang berbeda, bahkan memiliki ciri dan karakteristik yang berbeda. Konsep modern lebih mengacu pada desain yang populer pada pertengahan 1900-an.
Interior tema modern biasanya lebih mengikuti pola yang ketat dan seolah sudah ditentukan. Sedangkan kontemporer lahir dengan memadukan berbagai gaya dan variasi serta lebih fleksibel. Kontemporer juga bisa kita artikan sebagai dekorasi yang mengacu pada hal-hal saat ini.
Desain kontemporer akan selalu berubah seiring lahirnya bahan, material, serta model baru. Di masa depan, desain kontemporer kemungkinan juga berbeda dengan desain saat ini. Hal tersebutlah yang bisa membedakan desain interior kontemporer dengan desain modern.
Desain kantor interior tema kontemporer akan memberikan tampilan yang bersih dan rapi. Desainnya juga akan sangat mencerminkan masa kini sehingga terlihat sangat menarik. Gaya interior ini juga selalu berkembang sehingga Anda bisa terus memperbarui konsepnya.
Desain kontemporer untuk kantor ini juga memiliki berbagai ciri khas tertentu. Ciri tersebut bisa Anda jadikan sebagai patokan untuk menciptakan interior kantor kontemporer. Nah, berikut ini adalah beberapa cirinya yang perlu Anda pahami:
Menggunakan Material yang Natural
Ciri pertama yaitu interior menggunakan material natural yang tidak mendapatkan finishing. Material natural tersebut misalnya yaitu kayu, besi, nikel, krom, hingga beton. Selain itu bisa juga menggunakan material original seperti batu alam, kayu daur ulang, dan sebagainya.
Baca Juga: Cara Menata Ruang Kantor yang Sempit Agar Tampak Lebih Nyaman
Desain Kantor Interior Tema Kontemporer Ruang Tanpa Batasan dan Sekat
Ruang di dalam kantor yang lebih terbuka juga menjadi ciri khas dari desain kontemporer ini. Denah dan penataan ruang kantor tidak banyak menggunakan sekat dan tembok pemisah. Bahkan beberapa ruangan juga memiliki fungsi gabungan untuk menjalankan berbagai aktivitas.
Menggunakan Teknologi
Karena desain kontemporer berkembang di masa depan, maka menggunakan teknologi juga menjadi bagiannya pula. Misalnya yaitu penataan kabel, pipa hingga sistem pencahayaan menjadi gaya dari kontemporer.
Selain itu, pada kantor juga bisa menggunakan berbagai perangkat elektronik yang canggih lainnya.
Menggunakan Elemen Garis
Elemen garis juga menjadi ciri dalam interior yang menggunakan gaya kontemporer. Elemen garis bisa terdapat pada desain interior maupun pada berbagai furniture dan dekorasi di kantor. Bahkan dekorasi dengan elemen garis juga lebih sering kita temukan daripada menggunakan ornamen klasik.
Menggunakan Warna Gradasi
Desain kantor interior tema kontemporer sering menampilkan warna yang sama dalam gradasi berbeda. Kontemporer sering menggunakan warna coklat, krem, putih bersih, maupun coklat abu-abu.
Interiornya juga jarang menggunakan satu warna kecuali pada dinding, karpet, maupun karya seni sebagai dekorasi.
Baca Juga: Desain Ruang Kantor Guru, Hal Penting Guna Meningkatkan Produktivitas
Memiliki Pencahayaan Maksimal
Pada desain kontemporer maka bangunan menggunakan jendela dengan bukaan yang besar. Desain ini juga sudah meninggalkan gaya jendela kecil yang menjadi dekoratif. Tujuannya tentu saja untuk memaksimalkan pencahayaan alami di dalam ruangan kantor.
Dengan begitu, maka kantor juga bisa menjadi lebih hemat listrik sebab tidak perlu menyalakan lampu. Selain jendela, kantor juga bisa menggunakan floor lamp dan lampu track. Dengan keduanya kantor juga tidak akan memiliki kesan masa depan atau futuristik.
Nah, itulah beberapa karakteristik atau ciri khas dari desain kantor interior tema kontemporer. Ciri khas tersebut tentunya terlihat berbeda dengan desain interior lainnya. Anda pun bisa mengubah desain interior kantor kapanpun saat ingin merenovasinya. (R10/HR-Online)