Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita BisnisCara Menghitung Imbal Hasil Investasi, Pengertian dan Rumusnya

Cara Menghitung Imbal Hasil Investasi, Pengertian dan Rumusnya

Cara menghitung imbal hasil investasi bisa bermacam-macam. Imbal hasil memiliki cara menghitung berbeda pada setiap investasi. Sehingga pastikan dulu tujuan dan jenis investasi itu sendiri.

Baca Juga: Tips Investasi ala Lo Kheng Hong, Mulailah dengan Uang Pribadi

Sebagai investor, ada baiknya jika Anda tahu apa itu imbal hasil dan cara menghitungnya. Apakah beruntung atau justru merugi.

Cara Menghitung Imbal Hasil Investasi yang Umum Dilakukan

Untuk menghitung imbal hasil, ada beberapa metode yang dapat digunakan tergantung pada jenis dan tujuan Anda melakukannya. Berikut adalah beberapa metode tersebut yaitu:

  • Return on Investment (ROI) adalah rasio yang mengukur laba atau rugi suatu investasi dalam persentase. Formula ROI adalah: [(Total keuntungan investasi – Total biaya investasi) / Total biaya investasi] x 100%.]
  • Compounded Annual Growth Rate (CAGR) mengukur tingkat pertumbuhan investasi dari waktu ke waktu. Formula CAGR adalah: [(Nilai akhir investasi / Nilai awal investasi) ^ (1 / Jumlah tahun)] – 1.
  • Internal Rate of Return (IRR) adalah persentase pengembalian investasi yang dapat Anda harapkan dari suatu investasi. IRR diperoleh dengan mencari nilai diskon yang membuat nilai sekarang dari arus kas investasi sama dengan nol.

Baca Juga: Investasi Produk Properti Komersial Cukup Menjanjikan di 2023

Penting untuk diingat bahwa setiap metode penghitungan imbal hasil investasi memiliki kelemahan dan kelebihan masing-masing. Sebaiknya gunakan beberapa metode penghitungan untuk mendapatkan gambaran yang lebih lengkap tentang imbal hasil investasi Anda.

Apa itu Imbal Hasil Investasi?

Imbal hasil investasi adalah keuntungan atau kerugian yang investor peroleh dari investasi dalam jangka waktu tertentu. Imbal hasil investasi dapat Anda ukur dalam bentuk persentase atau nilai nominal.

Bahkan dapat terhitung menggunakan beberapa metode, seperti Return on Investment (ROI), Compounded Annual Growth Rate (CAGR), atau Internal Rate of Return (IRR). Imbal hasil investasi biasanya diukur untuk mengevaluasi kinerja investasi dan membandingkannya dengan investasi lain atau dengan standar pasar.

Semakin tinggi imbal hasil investasi, semakin besar pula keuntungan yang investor peroleh dari investasi tersebut. Pastikan Anda memilih metode perhitungan yang tepat.

Rumus

Cara menghitung imbal hasil investasi memiliki rumus tersendiri. Rumus umum imbal hasil investasi adalah sebagai berikut:

Imbal hasil investasi = ((Hasil akhir investasi – Investasi awal) / Investasi awal) x 100%

Dalam rumus ini, “Hasil akhir investasi” adalah nilai investasi setelah jangka waktu tertentu. Termasuk pengembalian investasi dan keuntungan atau kerugian yang investor peroleh dari investasi tersebut. “Investasi awal” adalah jumlah uang yang investor investasikan pada awalnya.

Baca Juga: Risiko Investasi Credit Suisse Meledak Pasca Kematian SVB

Jadi, rumus tersebut menghitung persentase keuntungan atau kerugian yang investor peroleh dari investasi daripada investasi awal. Namun, perlu Anda ingat bahwa rumus tersebut hanya memberikan gambaran kasar mengenai imbal hasil investasi.

Sehingga tidak memperhitungkan faktor seperti inflasi, biaya transaksi, dan faktor risiko lainnya yang mungkin berdampak pada hasil investasi. Oleh karena itu, penting untuk menggunakan metode pengukuran lain, seperti CAGR atau IRR. Untuk mendapatkan gambaran yang lebih lengkap tentang hasil dari cara menghitung imbal hasil investasi. (R10/HR-Online)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...