Senin, April 21, 2025
BerandaTeknologiAplikasiCara Membuat Status Musik WhatsApp Mudah dan Cepat!

Cara Membuat Status Musik WhatsApp Mudah dan Cepat!

Cara membuat status musik WhatsApp mudah. Membuat status musik WhatsApp itu tidak rumit. Ada beberapa pilihan untuk membuat musik di story aplikasi WhatsApp ini.

Salah satu fitur unggulan WhatsApp yang sangat pengguna minati adalah Story atau Status. Fitur status ini memungkinkan para penggunanya berbagi foto, video, atau tulisan sementara ke kontak mereka.

Konten yang Anda unggah ke status WhatsApp akan secara otomatis setelah 24 jam. Selain foto, video, dan tulisan, Anda juga bisa membuat status musik. Bagaimana caranya? Berikut penjelasannya!

Baca Juga: Aplikasi untuk Membuka Dokumen di WA, Cepat dan Mudah

Bagaimana Cara Membuat Status Musik WhatsApp?

Musik merupakan suatu hal yang menjadi kesukaan banyak orang. Terkadang, Anda mungkin ingin membagikan musik ke story WhatsApp agar kontak lainnya dapat ikut mendengarkannya.

Namun, hal ini mungkin terdengar rumit. Hal itu karena WhatsApp tidak memberikan pilihan unggah musik pada status mereka.

Meski demikian, itu tidak akan membatasi Anda dalam hal mengekspresikan diri. Anda masih bisa mengunggah status musik WhatsApp dengan cara berikut ini.

Menggunakan Fitur Rekam Suara Terbaru

Beberapa waktu belakangan, pengguna WhatsApp dihebohkan dengan kemunculan fitur baru di beberapa perangkat Fitur tersebut adalah pesan suara pada status WhatsApp.

Setelah menunggu selama beberapa waktu dan melewati uji coba pada pengguna WhatsApp Beta, kini sebagian besar pengguna sudah bisa mendapatkan fitur tersebut.

Fitur terbaru WhatsApp ini hadir untuk membuat status dari rekam suara. Dengan begitu, Anda bisa memanfaatkannya sebagai cara membuat status musik WhatsApp. Berikut caranya:

  1. Pergi ke menu musik atau aplikasi musik lainnya dan kemudian play lagu yang Anda inginkan.
  2. Setelah itu masuk ke dalam aplikasi WhatsApp, pilih tab “Status” pada layar beranda.
  3. Pada bagian bawah layar status ada ikon pensil, klik bagian itu.
  4. Ketuk ikon “mikrofon” yang muncul.
  5. Selanjutnya rekam saja musik yang sudah berjalan sebelumnya hingga batas waktu.
  6. Jika sudah segera ketuk ikon panah untuk memposting status musik tersebut.

Baca Juga: Fitur Voice Note Transcript WhatsApp Kini Mulai Dikembangkan

Membuat Status Musik dengan Video WhatsApp

Meskipun kini fitur perekam suara pada status WhatsApp sudah hadir, tetapi banyak yang belum bisa menggunakannya.

Hal tersebut karena fitur baru hadir secara bertahap di beberapa negara. Beberapa orang juga tidak memiliki memori yang cukup untuk memperbarui aplikasi WhatsApp.

Tetapi Anda sebenarnya tidak perlu khawatir. Anda masih tetap bisa membuat story musik di WhatsApp dengan mudah dan cepat dengan memanfaatkan fitur yang sudah ada.

Untuk membuat status musik di WhatsApp, Anda bisa memanfaatkan fitur rekam video. Cara membuat status musik WhatsApp ini masih mirip seperti sebelumnya, yaitu:

  1. Nyalakan lagu terlebih dahulu dari aplikasi yang tersedia.
  2. Setelah lagu terputar, selanjutnya buka aplikasi WhatsApp.
  3. Pergi ke menu ‘Status’, setelah itu klik ikon pensil.
  4. Pilih menu kamera untuk melakukan rekam video. Lagu akan tetap berputar selama proses perekaman berlangsung.
  5. Setelah selesai rekam, cek ulang hasil rekaman dan apabila sudah pas segera bagikan ke status WhatsApp.

Agar hanya musik saja, Anda bisa menutup bagian kamera ponsel dengan kain atau tangan agar tidak menangkap gambar apapun.

Baca Juga: Cara Membuat WA Messenger dengan Mudah di Android

Membuat Status Musik WhatsApp dengan Audio Status Maker

Kalau cara membuat status musik WhatsApp berikutnya ini membutuhkan aplikasi tambahan. Apabila Anda memiliki aplikasi Audio Status Maker, maka bisa melakukan cara ini.

  1. Unduh aplikasi Audio Status Maker pada perangkat ponsel.
  2. Buka aplikasi dan pilih tab “Semua Audio”.
  3. Di dalam tab tersebut Anda akan menemukan semua MP3 dan juga file video yang tersimpan di dalam ponsel secara lokal.
  4. Anda bisa pilih audio yang ingin ditambahkan ke status WhatsApp. Aplikasi ini juga memungkinkan Anda untuk merekam suara sendiri.
  5. Setelah memilih audio yang akan Anda unggah, selanjutnya pilih titik awal dan akhir audio tersebut. Kemudian klik ikon centang yang menandakan Selesai.
  6. Potong audio MP3 tersebut dan pilih kotak pop-up yang berisi pilihan gambar latar belakang.
  7. Sebaiknya pilih latar belakang hitam atau gambar yang lainnya.
  8. Setelah itu, simpan file tersebut ke telepon.
  9. Apabila sudah tersimpan, maka selanjutnya Anda bisa mengunggah file ke status WhatsApp.

Melakukan cara membuat status musik WhatsApp sebenarnya mudah. Anda bisa menggunakan fitur rekam suara jika sudah tersedia agar lebih mudah. (R10/HR-Online)

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia telah resmi menghadirkan smartphone entry-level terbaru bernama Nubia V70 Max dan tersedia sejak Maret 2025 lalu. Varian ini berhasil melengkapi Nubia V70 Series...
BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

harapanrakyat.com,- Sampai April 2025, ada 8 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengajukan pindah tugas atau mutasi. Delapan orang peserta tersebut, terdiri dari 6 orang...
Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah atau Bapenda Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan monitoring objek pajak daerah dan objek retribusi daerah selama libur dan cuti bersama Idul...
Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis menindaklanjuti keluhan pedagang PKL di Food Court Alun-alun Ciamis mengenai kurangnya meja dan kursi bagi pengunjung....
Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

harapanrakyat.com,- Peternak ayam broiler di Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, harapkan Ade Adang adanya stabilitas harga. Hal tersebut pasca harga daging...
Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Sebelum penyebaran Islam oleh Nabi Muhammad SAW, masyarakat Arab di Mekkah telah terjebak dalam praktik penyembahan berhala. Namun, jauh sebelum itu, menurut catatah sejarah...