Senin, April 21, 2025
BerandaBerita CiamisApjatel dan Pemkab Ciamis Tertibkan Jaringan Fiber Optik yang Semrawut

Apjatel dan Pemkab Ciamis Tertibkan Jaringan Fiber Optik yang Semrawut

harapanrakyat.com,- Asosiasi Penyelenggara Jaringan Telekomunikasi (Apjatel) Jawa Barat, bersama Pemerintah Kabupaten Ciamis, melaksanakan penataan dan tertibkan jaringan utilitas fiber optik di wilayah Kota Ciamis, Jumat (24/3/2023). Hal tersebut dalam rangka menindaklanjuti arahan dari Bupati Ciamis.

Sejumlah operator dari beberapa perusahaan jaringan telekomunikasi (Provider) bersama Diskominfo Ciamis, Dinas Perhubungan, DPMPTSP dan Satpol PP Ciamis melakukan penataan, perapian kabel udara di sepanjang Jalan Jendral Sudirman Ciamis.

Kepala Diskominfo Ciamis, Tino Armyanto mengatakan, kegiatan ini dalam rangka menindaklanjuti teguran dari Bupati Ciamis. Yakni terkait dengan maraknya kabel jaringan fiber optik telekomunikasi terutama di wilayah Kabupaten Ciamis yang semrawut.

“Jadi hari ini, Apjatel Korwil Jabar mulai melakukan penertiban terhadap anggotanya, terutama yang tidak memiliki izin terkait dengan kabelnya. Sesuai dengan komitmen kita, dengan waktu 3 bulan ini paling tidak yang ada di kota ini bisa kita bereskan,” katanya.

Kepala DPMPTSP Ciamis, Rudi mengatakan, ada 9 perusahaan jaringan internet yang telah terdaftar dan memenuhi perizinan.

Baca Juga: Satpol PP Ciamis Segel Proyek Galian Kabel Fiber Optik tak Berizin

Adapun perizinan tersebut untuk pemasangan kabel terbuka maupun pemasangan tiang sejak tahun 2016 sampai 2023.

“Tidak menutup kemungkinan juga dalam penertiban ini, ada beberapa provider yang telah memasang kabel namun belum menempuh perizinan kepada Pemkab Ciamis,” katanya.

Tindakan ke Provider Jaringan Fiber Optik Tak Berizin di Ciamis

Sementara itu, Apjatel Koordinator Wilayah Jawa Barat, Sony Setiady mengatakan, sesuai dengan arahan dari Bupati Ciamis, agar semua kabel-kabel fiber optik yang ada di Kabupaten Ciamis ditertibkan.

“Ini merupakan pergerakan pertama. Tadi kita juga sudah melakukan proses pendataan, siapa saja operator-operator pemilik kabel yang ada di Ciamis ini,” katanya.

Selanjutkan setelah penertiban tersebut, pihaknya akan melakukan perapihan. Sedangkan untuk aktifitas hari ini, pihaknya tidak melakukan pemutusan atau hal yang menyebabkan terganggunya layanan.

Baca Juga: Banyak Kabel Internet Semrawut di Ciamis, Bupati Herdiat: Tertibkan!

Namun saat penertiban jaringan fiber optik, Apjatel Koordinator Wilayah Jabar sudah mendata ada 2-3 provider yang punya kabel dan tiang tapi belum berizin.

“Jadi saya lebih menyarankan atau meminta kepada sesama provider tersebut atau yang saat ini belum berizin untuk segera mengurus perizinannya,” ucapnya.

Lanjut Sony menambahkan, Apjatel sendiri akan mengambil tindakan tegas, jika nantinya akan ada pemutusan kabel yang tidak berizin.

“Targetnya dalam 3 bulan kedepan sudah ada progres perbaikan terkait kerapian tata kota di sekitar kota Ciamis,” pungkasnya. (Ferry/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Kesha Ratuliu Memilih KB Steril Usai Kelahiran Anak Ketiga

Kesha Ratuliu Memilih KB Steril Usai Kelahiran Anak Ketiga

Kesha Ratuliu memilih KB steril usai melahirkan anak ketiga. Bayi yang ia namai Danish Danendra Putra Permana itu lahir pada 15 April 2025 lalu....
Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia telah resmi menghadirkan smartphone entry-level terbaru bernama Nubia V70 Max dan tersedia sejak Maret 2025 lalu. Varian ini berhasil melengkapi Nubia V70 Series...
BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

harapanrakyat.com,- Sampai April 2025, ada 8 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengajukan pindah tugas atau mutasi. Delapan orang peserta tersebut, terdiri dari 6 orang...
Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah atau Bapenda Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan monitoring objek pajak daerah dan objek retribusi daerah selama libur dan cuti bersama Idul...
Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis menindaklanjuti keluhan pedagang PKL di Food Court Alun-alun Ciamis mengenai kurangnya meja dan kursi bagi pengunjung....
Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

harapanrakyat.com,- Peternak ayam broiler di Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, harapkan Ade Adang adanya stabilitas harga. Hal tersebut pasca harga daging...