Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita NasionalViral Konsep Pernikahan COD, Mempelai Pria Dibawa Bak Paket Dalam Kardus

Viral Konsep Pernikahan COD, Mempelai Pria Dibawa Bak Paket Dalam Kardus

Baru-baru ini beredar sebuah video yang memperlihatkan konsep pernikahan unik COD. Tayangan tersebut viral dalam berbagai platform media sosial.

Akun Instagram @jakarta.keras membagikan momen tersebut pada Jumat (03/02/2023).  

Bak paket pesanan paket COD (Cash on Delivery), seorang pria yang merupakan pengantin itu tampak dibawa dalam sebuah kardus. Layaknya paket sungguhan, teman-temannya pun memakai seragam bertuliskan JNE.

Dalam video viral tersebut, terlihat arakan pengantin pria yang akan mendatangi rumah mempelai wanita. Pengantin pria itu turun dari mobil dengan posisi duduk dalam kardus berukuran sekitar 2 meter.

Usai turun dari mobil, kemudian pria itu ditandu oleh teman-temannya menuju rumah wanita. Acara akad pun berjalan dengan lancar, akhirnya mereka sudah resmi menjadi pasangan suami istri.

Baca juga: Viral Video Polisi Bagi-bagi Martabak untuk Narapidana, Netizen Puji Kebaikannya

Konsep Pernikahan COD, Momen Unik saat Foto Bersama

Setelah proses ijab kabul selesai, kedua pengantin kemudian berfoto bersama. Tak ketinggalan, kurir paket berseragam JNE pun ikut foto bersama dengan pengantin. Tamu undangan yang hadir tampak terhibur dengan pemandangan unik yang satu ini.

Para kurir itu tampak memakai helm saat melakukan foto bersama. Kuat dugaan bahwa keempat pria berseragam JNE itu merupakan rekan mempelai pria di tempat ia bekerja. Maka tak heran jika mereka terlihat akrab.

Hingga kini, lokasi terjadinya pernikahan unik konsep COD itu belum terungkap keberadaannya. Namun, videonya viral dalam berbagai platform media sosial. Salah satunya seperti yang @jakarta.keras unggah 3 Februari 2023 kemarin.

Tanggapan Warganet

Video yang memperlihatkan pernikahan dengan konsep COD itu viral dalam media sosial Instagram. Sontak saja, netizen memberikan berbagai tanggapan yang berbeda. Dukungan kepada kedua mempelai turut tersampaikan melalui kolom komentar.

“Asli, ini unik banget. Baru aja viral kemarin ada video pengantin nerima paket COD pas nikah. Eh sekarang si pengantin yang dalam kardus kaya paket COD haha,” tulis salah satu netizen.

Salah satu netizen bahkan mengaku terinspirasi dengan ide-ide kreatif seperti yang ada dalam video. Akun tersebut mengatakan bahwa ia nantinya ingin membuat cerita menarik lainnya agar momen pernikahannya berkesan.

“Rekomendasi buat pernikahan kita nanti nih, tapi kita harus lebih kreatif memilih konsep sih (bukan COD), biar lebih berkesan,” tulis seorang netizen, berikut menandai akun pasangannya. (Revi/R8/HR Online/Editor Jujang)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...