Doa setelah sedekah memiliki pahala bagi siapa saja yang mengamalkannya. Setelah sedekah memang perlu diiringi dengan doa agar lebih berkah. Untuk mengetahui bagaimana bacaan doanya, Anda simak saja uraian berikut.
Pahami Bacaan Doa Setelah Sedekah
Sedekah adalah salah satu amalan yang penting untuk umat muslim lakukan. Dalam sedekah, landasi dengan doa. Adapun doa setelah sedekah yang bisa Anda amalkan ialah sebagai berikut.
Setiap umat muslim hendaknya bersedekah sesuai dengan ajaran yang ada di dalam agama Islam. Bahkan Rasulullah SAW yang merupakan suri tauladan umat muslim, juga suka bersedekah dan menolong orang yang membutuhkan.
Baca juga: Doa Menempati Rumah Baru agar Berkah, Cukup Baca Ini!
Sudah semestinya kita ikut mencontoh apa yang Rasulullah SAW lakukan tersebut.
Cara Sedekah yang Benar
Setelah tahu bagaimana bacaan doa setelah sedekah, penting pula untuk memahami sebenarnya seperti apa cara sedekah yang benar. Dalam hal ini, cara sedekah yang baik tentu harus sesuai ajaran agama Islam, yakni:
Ikhlas
Salah satu caranya ialah ikhlas. Lakukan sedekah dengan sikap ikhlas tanpa mengharap imbalan. Ikhlas bersedekah dengan niat hanya mengharap ridho dari Allah SWT.
Bukan hanya ikhlas, akan tetapi perlihatkan pula dengan senyuman yang menyejukkan. Pada dasarnya, senyum di hadapan sesama muslim adalah ibadah.
Jangan sampai orang yang menerima bantuan dari Anda merasa rendah diri ataupun tak nyaman karena sifat sombong, angkuh, maupun sikap buruk lainnya.
Baca juga: Doa Memulai Pekerjaan, Amalkan agar Lancar dan Berkah
Menyadari hal tersebut, sudah seharusnya Anda perhatikan sikap ketika bersedekah. Ingat, Allah SWT bisa mengetahui segala isi hati dan perbuatan setiap hamba-Nya.
Jangan sampai sedekah yang Anda lakukan justru mengundang murka dari Allah SWT karena tidak ikhlas dan menyakiti penerima bantuan.
Hindari Riya
Selain ikhlas, Anda juga harus perhatikan cara yang satu ini. Saat sedekah, Anda harus pastikan tidak berniat riya’. Riya’ pada dasarnya pamer.
Apabila Anda bersedekah hanya untuk riya’, maka pujian dari sesama manusia saja yang diperoleh. Anda akan jauh dari rahmat dan berkah Allah SWT. Oleh karena itu, dalam ajaran Islam usahakan semaksimal mungkin agar sedekah tanpa riya’.
Tanpa Diketahui Orang Lain
Cara sedekah yang baik selanjutnya yaitu tanpa sepengetahuan orang lain. Jangan sebaliknya, sedekah hanya dilakukan ketika ada orang lain yang melihat. Setiap umat muslim seharusnya bersedekah tanpa perlu mengumbarnya.
Selain mencegah agar tidak riya’, hal ini juga bisa menjaga perasaan penerima bantuan. Orang yang menerima sedekah dari Anda tak akan merasa malu ataupun perasaan tidak nyaman lainnya.
Bahkan cara sedekah yang satu ini bisa kita ibaratkan dengan sedekah menggunakan tangan kanan, namun jangan sampai tangan kiri mengetahuinya.
Keutamaan Sedekah
Sudah bukan rahasia lagi jika setiap amalan mempunyai keutamaan. Begitu pula dengan doa setelah sedekah.
Sedekah itu sendiri juga memiliki banyak keutamaan yang bisa setiap umat muslim peroleh ketika melakukan amalan tersebut. Berikut beberapa keutamaannya.
1. Rezeki Berlipat Ganda
Salah satu keutamaannya yakni orang yang suka bersedekah dengan ikhlas, maka akan mendapatkan rezeki berlipat ganda.
Umat muslim tak perlu khawatir akan berkurang rezekinya karena bersedekah. Justru sedekah jadi kunci untuk memperbanyak rezeki.
Mengetahui hal tersebut, Anda bisa meraih rezeki yang berkah dan barokah dari Allah SWT dengan sedekah.
Rezeki yang bisa diperoleh pun tak hanya materi saja, akan tetapi juga nikmat sehat dan beragam rezeki lainnya. Allah SWT akan mengganti dengan rezeki yang berlimpah ruah.
2. Penghapus Dosa
Tak hanya bisa melipatgandakan rezeki, sedekah juga mampu menghapus dosa. Bahkan keutamaan ini bisa kita ibaratkan sebagai air yang padamkan api.
Baca juga: Doa Tolak Bala dan Amalannya, Perisai Diri Hindari Bahaya
Oleh karena itu, jangan abaikan amalan sedekah sebab tak tahu sudah berapa banyak dosa yang kita miliki.
3. Memperoleh Naungan di Hari Kiamat
Anda bisa meraih naungan di hari kiamat apabila suka bersedekah. Saat di Padang Mahsyar, umat manusia akan menghadapi panasnya terik matahari karena sangat dekat dengan kepala. Kondisi tersebut akan terus dialami sampai tiba waktu diadili dan ditimbang amalnya.
Jangan ragu untuk mengamalkan doa setelah sedekah. Amalkan pula cara sedekah yang benar sesuai ajaran Islam. Dengan begitu, Anda bisa meraih banyak keutamaan dari sedekah. (Muhafid/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)