Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita JabarDampak Gempa Garut 4,3 Magnitudo, BPBD Laporkan 25 Rumah Rusak

Dampak Gempa Garut 4,3 Magnitudo, BPBD Laporkan 25 Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Gempa berkekuatan magnitudo 4,3 melanda kawasan Garut, Jabar, pada Rabu (1/2/2023).

Gempa terjadi pukul 22.57 WIB, dan sempat dirasakan sebagian banyak masyarakat Garut.

Pasca gempa berkekuatan magnitudo 4,3 yang melanda Garut, Jawa Barat, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Garut melaporkan terdapat 25 rumah rusak.

Pihak BPBD masih melakukan asesmen untuk memastikan kerusakan tersebut apakah dampak gempa atau bukan.

Kerusakan terdapat di dua Kecamatan, yaitu Kecamatan Samarang dan Kecamatan Pasirwangi.

“Iya kerusakan ada di Kecamatan Samarang 20 rumah, yang di Kecamatan Pasirwangi 5 rumah,” kata Satria Budi, Kepala Pelaksana BPBD Garut, Kamis (2/2/2023).

Baca juga: Kecelakaan Tewaskan Pelajar di Garut Viral, Kejadian Terekam CCTV

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Garut kini masih melakukan asesmen. Hal itu agar sesuai dampak kerusakan dengan yang ditimbulkan gempa.

“Makanya kita masih asesmen, untuk mengetahui pasti penyebab kerusakan. untuk korban jiwa tidak ada,” tutup Satria Budi.

Gempa Garut semalam memang sebagian masyarakat tidak merasakan, alasannya karena sudah terlelap tidur. Namun sebagian yang merasakan guncangan gempa mencapai wilayah Bandung dan sekitarnya. (pikpik/R8/HR Online/Editor Jujang)

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...
Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

harapanrakyat.com,- Seorang Ketua RT di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan alasan warga beramai-ramai mendatangi Kantor Kelurahan membawa Kartu Berdaya. Apalagi...