Taxi Driver Season 2 merupakan sekuel dari seri pertama yang tayang pertengahan 2021 silam. Masih dengan judul yang sama, Taxi Driver musim keduanya ini dipastikan tayang 17 Februari 2023 mendatang. Drama Korea bergenre thriller ini, akan memulai alur ceritanya dengan latar belakang Negara Vietnam.
Sinopsis Taxi Driver Season 2, Sekuel Seri Pertama yang Semakin Seru!
Taxi Driver Season 2 merupakan serial garapan sutradara Lee Dan serta penulis Oh Sang Ho. Setelah sukses dengan drama pertamanya tahun 2021 lalu, season 2 ini pastinya tidak kalah seru. Bahkan, sinopsis drama Korea ini sudah banyak diburu para penggemar drakor dari seluruh penjuru.
Baca Juga: Sinopsis 100 Days My Prince, Drama Korea Kerajaan
Pada season pertama, drama ini menceritakan seorang pria lulusan Akademi Militer Korea yakni Kim Do-gi. Ketika ia masih muda, sang ibu meninggal secara tragis setelah menjadi korban pembunuhan berantai.
Namun sayangnya, Kim Do-gi tidak mampu berbuat apa-apa untuk menuntut kejahatan tersebut.
Hingga pada suatu hari, Kim Do-gi melamar di perusahaan Rainbow Taxi sebagai sopir. Menariknya, Rainbow bukan perusahaan taksi biasa. Perusahaan tersebut memberikan pelayanan jasa balas dendam kepada semua klien yang menjadi korban ketidakadilan.
Dalam menjalankan tugasnya, Kim Do-gi tidak bekerja sendiri. Pria itu bekerja sama dengan beberapa tim yang keseluruhannya memiliki latar belakang mantan pasukan khusus.
Terdapat beberapa bintang ternama yang bermain peran di season pertama. Sebut saja Lee Je-hoon, Pyo Ye-jin, Kim Eui-sung, hingga Esom.
Perbedaan Taxi Driver Season 1 dan Season 2
Secara garis besar, alur cerita di Taxi Driver Season 2 hanya melanjutkan ending drama pertama. Sehingga cerita yang tersaji semakin lengkap dan tuntas. Meski begitu, terdapat beberapa perbedaan yang mencolok.
Sinopsis serial Taxi Driver Season 2 ini akan mengawali sekuelnya dengan latar cerita di Vietnam. Selain itu, juga akan menggambarkan usaha tim perusahaan taksi dalam melawan gangster di negara tersebut.
Baca Juga: Sinopsis Drama She, Tampilkan Aktor Rain dan Artis Kim Ha Neul
Layanan taksinya pun masih sama yakni memberi keadilan untuk korban yang tidak mendapat bantuan hukum.
Beberapa nama pemain yang ada di season pertama akan berperan lagi dalam season baru. Namun tidak dengan Esom.
Meski termasuk sebagai salah satu pemeran utama di season pertama. Kabarnya, Esom tak lagi berpartisipasi dalam season kedua ini. Alasan yang paling mendasar adalah bentrok dengan jadwal syuting lainnya.
Pemeran Lama yang Bergabung di Season 2
Lee Je Hoon sudah memastikan akan kembali berperan di drama ini. Menduduki pemeran utama sebagai Kim Do Gi, ia memiliki karakter misterius.
Sosoknya yang cerdas membuatnya berhasil lulus dari Akademi Angkatan Laut. Selain itu, Do Gi juga mantan perwira militer pasukan khusus peledakan di bawah laut.
Namun, ia berasal dari keluarga yang kurang lengkap. Ibunya meninggal secara tragis akibat tragedi pembunuhan sadis ketika Do Gi masih muda. Pada drama Taxi Driver Season 2, Do Gi masih melanjutkan misi balas dendam sebagai sopir.
Baca Juga: Strong Woman Kang Nam Soon, Simak Sinopsis & Daftar Pemeran
Terdapat beberapa nama lain dari pemain season pertama yang akan kembali bergabung. Sebut saja Kim Eui Sung sebagai Jang Sung Cheol, pemimpin dari tim Taksi Rainbow. Pyo Ye Jin yang memerankan sosok Ahn Go Eun, seorang spesialis IT serta peretas tim.
Selain itu ada Jang Hyuk Jin dan Bae Yoo Ram. Keduanya memerankan sosok Choi Kyung Goo dan Park Jin Uhn. Ahli teknik yang siap memberikan sisi komedi dan tawa menyegarkan dalam drama season 2 ini.
Pemeran Baru di Season 2
Selain mengumumkan tanggal perilisan drama Taxi Driver Season 2. Pihak SBS juga mengkonfirmasi bahwa pada season ini akan ada pemeran baru. Aktor Shin Hae Ha dikonfirmasi ikut bergabung dalam drama season 2.
Shin Hae Ha akan berperan sebagai On Ha Joon pengemudi baru Rainbow. Sosoknya memiliki karakter polos dan selalu ingin dijaga. Sebelumnya, Shin Jae Ha bermain peran di serial “Prison Playbook” serta “My Unfamiliar Family”.
Sebelum proyek ini, Jae Ha sempat membintangi drakor SBS lain yakni “While You Were Sleeping”. Tugas tersebut ia rampungkan tepat pada bulan Mei 2022 yang lalu.
Taxi Driver season 2 akan menjadi proyek pertamanya dalam jangka waktu kurang lebih 2 tahun. Sudah penasaran? Tetap nantikan jadwal tayangnya! (R10/HR-Online)