Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TasikmalayaTanding Sepakbola, Jurnalis Menang Lawan Polisi Polres Tasikmalaya

Tanding Sepakbola, Jurnalis Menang Lawan Polisi Polres Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Menegangkan saat para Jurnalis dari Media Online, Cetak dan TV yang tergabung dalam Pokja Jurnalis FC bertanding sepakbola lawan polisi Pejabat Utama Polres Tasikmalaya di Lapangan Mini Soccer Aspol Mangunreja Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Jumat (6/1/2023).

Napas para Pemburu Berita ngos-ngosan dan terus silih bergantian pemain, hingga akhirnya peluit panjang wasit ditiup setelah pertandingan 2×45 menit dengan skor 2- 2. Pertandingan pun berakhir dengan adu pinalti, skor 4-2 bagi kemenangan Pokja Jurnalis FC. 

Baca Juga: Belum Selesai Dibangun, Alun-Alun Singaparna Tasikmalaya Dikunjungi Ratisan Warga

Pertandingan yang dimulai pada pukul 14.30 WIB ini berlangsung cukup sengit. Tim sepakbola Pokja Jurnalis FC menurunkan Gelandang Serang Ketua Pokja hingga jajaran pengurus dan anggota Pokja Polres Tasikmalaya. 

Sementara itu tim sepak bola PJU Polres Tasikmalaya Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Hery Haryanto turun langsung sebagai striker. Begitu juga para PJU Polres Tasikmalaya, mulai dari Wakapolres, Kabag Sumda, para Kapolsek dan Kasat ikut bermain sepakbola.

Pertandingan Sepakbola Persahabatan Jurnalis VS Polisi di Tasikmalaya 

Ketua Pokja jurnalis FC, Deden Rahadian, mengatakan, pertandingan antara para Jurnalis dengan PJU Polres Tasikmalaya ini merupakan pertandingan eksibisi (persahabatan). Selanjutnya akan dilaksanakan pertandingan utama yakni babak final turnamen sepakbola antar satuan dan rayon di lingkungan Polres Tasikmalaya. 

Deden juga berharap, pertandingan sepakbola tersebut bisa memperkuat jalinan kerjasama antara Polres Tasikmalaya dan jurnalis.

“Intinya bukan kemenangan semata yang kami kejar. Tetapi silaturahmi antara Pokja Jurnalis dengan seluruh unsur di Polres Tasikmalaya,” jelas pencetak gol hattrick ini.

Sementara itu, Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Hery Haryanto, mengaku cukup kagum dan bangga dengan skill dan kemampuan permainan yang ditunjukkan oleh Pokja jurnalis FC. 

Bahkan tidak menyangka jika pihaknya dibuat bertekuk lutut dengan perlawanan sengit dari para jurnalis. AKBP Suhardi juga berharap kegiatan seperti pertandingan sepakbola ini digelar secara rutin.

“Kedepannya kami harap ini menjadi momen untuk kita saling merekatkan dan menjalin tali silaturahmi dalam pertandingan sepakbola. Teman-teman Pokja Jurnalis ini semakin solid dan kompak dalam mitra bagi Polres Tasikmalaya,” pungkasnya. (Apip/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis meninjau lokasi pembuangan kotoran ayam yang mencemari udara di Dusun Padomasan, Desa...
ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

Si Setan Merah, Manchester United, akan menghadapi tim ASEAN All Stars dalam laga khusus pra musim di Malaysia. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes rumornya...
Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

harapanrakyat.com,- Sebanyak 30 warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat gagal berangkat haji tahun 2025. Hal itu disampaikan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar manasik...
chat pengakuan Paula Verhoeven

Hotman Paris Sebar Chat Pengakuan Paula Verhoeven Berduaan di Kamar Tamu, Picu Pro Kontra

harapanrakyat.com,- Hotman Paris unggah chat pengakuan Paula Verhoeven yang menyebut dirinya berduaan dengan pria lain di kamar. Alhasil kisruh perceraian antara Paula Verhoeven dan...
RSUD Pandega Pangandaran Kini Punya Alat Crossmatch Otomatis

RSUD Pandega Pangandaran Kini Punya Alat Crossmatch Otomatis, Apa Fungsinya?

harapanrakyat.com,- RSUD Pandega Pangandaran, Jawa Barat, kini mempunyai alat crossmatch otomatis. Dengan memiliki alat tersebut, maka RSUD Pandega merupakan 1 dari hanya 3 rumah...
Eksploitasi mantan pemain sirkus Taman Safari

Respons Dedi Mulyadi Soal Kasus Dugaan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus Taman Safari

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan dan eksploitasi terhadap mantan pemain sirkus Taman Safari ramai diperbincangkan publik. Video yang menampilkan curhatan para mantan pegawai itu viral...