Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruRotasi Layar HP Tidak Berfungsi? Ini Cara Mengatasinya

Rotasi Layar HP Tidak Berfungsi? Ini Cara Mengatasinya

Rotasi layar HP tidak berfungsi mungkin pernah Anda alami. Padahal rotasi layar sangat berguna, jika ia tidak berfungsi maka akan merepotkan. Dengan begitu, mau tak mau Anda harus mencari tutorial HP mengatasi masalah ini.

Baca Juga: Kecerahan Layar Android Tidak Berfungsi, Begini Cara Mengatasinya!

Rotasi layar sendiri merupakan salah satu fitur HP yang sering kita manfaatkan. Fungsinya yaitu untuk mengubah atau memutar tampilan layar HP saat kita menggunakannya. Misalnya yaitu dari tampilan HP yang semula portrait menjadi landscape maupun sebaliknya.

Fitur ini sangat berguna misal saat kita menonton video, foto, maupun aktivitas lainnya. Apalagi jika video atau foto tersebut berbentuk landscape sehingga tampak kecil dalam posisi portrait. Saat posisi landscape pastinya hasil video atau foto akan terlihat lebih besar dan jelas.

Penyebab dan Cara Mengatasi Rotasi Layar HP Tidak Berfungsi

Kadang kala muncul masalah yang mana rotasi layar tidak bisa berubah atau berputar. Misalnya yaitu tampilan layar terkunci pada posisi portrait dan tidak bisa berputar ke landscape.

Masalah ini mungkin membuat membingungkan beberapa orang yang mengalaminya.

Sebenarnya masalah rotasi yang tidak berfungsi ini memiliki faktor penyebab tertentu. Misalnya yaitu lupa mengaktifkan rotasi layar otomatis, sehingga layar tidak bisa berputar. Akibatnya agar bisa mengubah posisi layar maka Anda harus mengaturnya dengan manual.

Kemudian bisa juga penyebabnya karena sensor rotasi layar yang mengalami error. Misalnya yaitu terjadi masalah pada sensor Gyroscope dan Accelerometer sehingga layar tidak bisa berubah. Penyebab selanjutnya yaitu karena ada aplikasi tertentu yang mengunci tampilan layar.

Biasanya aplikasi tersebut berjalan di latar belakang dan mengaktifkan fitur pengunci layar. Aktivitas root HP juga bisa menjadi penyebab rotasi layar HP tidak berfungsi.

Terakhir bisa saja karena adanya error bawaan dari sistem yang juga bisa terjadi karena dampak root.

Jika Anda mengalami masalah rotasi layar HP ini, tidak perlu bingung atau risau. Sebab, terdapat beberapa cara mengatasinya yang bisa Anda terapkan. Beberapa cara tersebut seperti berikut:

Aktifkan Fitur Rotasi Layar HP Jika Tidak Berfungsi

Pertama Anda bisa mengecek apakah fitur rotasi layar aktif atau tidak. Jika tidak, maka wajar saja jika tampilan rotasi layar HP tidak bisa bergulir atau berfungsi dengan baik. Karena itu Anda harus mengaktifkan fitur rotasi layar agar tampilannya bisa berubah.

Untuk mengaktifkannya Anda bisa menggeser ke bawah menu pada Panel Status Bar. Anda akan melihat banyak menu di dalamnya. Carilah ikon rotasi dan tekan untuk menghidupkannya.

Baca Juga: Cara Mengganti Kunci Layar HP yang Mudah!

Setelah itu seharusnya tampilan layar bisa berubah dari portrait menjadi landscape atau sebaliknya.

Restart HP

Cara mengatasi rotasi layar HP tidak berfungsi selanjutnya yaitu dengan merestart HP seperti biasanya. Pertama Anda bisa menekan tombol power dan menahannya selama beberapa saat. Selanjutnya akan muncul beberapa opsi, Anda bisa memilih opsi Restart atau Mulai Ulang.

Setelah itu, maka HP akan mati lalu hidup kembali secara otomatis. Anda juga bisa mematikan HP secara manual seperti biasanya. Lalu setelah satu atau dua menit nyalakan kembali dan coba cek kembali rotasi layar HP.

Kalibrasi Sensor

Cara selanjutnya yaitu dengan melakukan kalibrasi sensor melalui menu pengaturan. Cara ini bisa mengatasi jika memang sensor Gyroscope dan Accelerometer bermasalah.

Pertama Anda bisa membuka menu pengaturan pada HP lalu buka “Tentang Ponsel”. Setelah itu Anda bisa mengetuk kolom “Versi Kernel” dan akan muncul menu tes di sana.

Baca Juga: Layar HP Rusak, Ini Beberapa Jenis dan Penyebabnya

Jika sudah terbuka maka geserlah ke bawah dan cari opsi tes sensor Gyroscope dan Accelerometer. Anda bisa membuka menu sensor tersebut dan melakukan kalibrasi di sana.

Reset HP

Jika cara mengatasi rotasi layar tidak berfungsi sebelumnya tidak berhasil, maka Anda bisa mencoba cara reset HP. Dengan cara ini maka HP akan kembali ke setelan pabrik sama seperti saat baru. Namun semua data maupun aplikasi yang tersimpan di HP akan hilang.

Karena itu, sebelum mereset HP sebaiknya Anda membackup data terlebih dahulu. Untuk mereset HP Anda bisa membuka menu pengaturan lalu klik “Cadangkan dan Setel Ulang”.

Selanjutnya klik “reset” lalu pilih “Kembalikan ke Setelan Pabrik”. Tunggu hingga prosesnya selesai dan Anda bisa mencoba mengubah tampilan layar.

Itulah beberapa cara untuk mengatasi rotasi layar HP tidak berfungsi. Anda bisa mencoba cara di atas kapanpun saat mengalami masalah ini. (R10/HR-Online)

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...