Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita TerbaruProfil Nikita Willy, Si Ratu Sinetron Indonesia

Profil Nikita Willy, Si Ratu Sinetron Indonesia

Profil Nikita Willy belakangan sedang menjadi perbincangan hangat. Hal itu karena para netter yang kagum dengan ilmu parentingnya. Aura keibuan dan kebahagiaan begitu terpancar, kala Nikita membagikan momen kebersamaan dengan sang anak.

Artis Indonesia ini bahkan vakum dari dunia hiburan yang membesarkan namanya untuk fokus mengurus Issa. Bagaimana profil artis cantik ini selengkapnya?

Baca Juga: Profil Wendy Cagur, Sempat Ingin Bunuh Diri karena Cinta

Profil Nikita Willy Secara Lengkap

Pemilik nama asli Nikita Purnama Willy, lahir pada 29 Juni 1994 silam, di Jakarta. Ia merupakan anak pertama dari pasangan Yora Febrine dan Henry Willy. Nikita memiliki satu adik perempuan yakni Winona Willy.

Profil Nikita Willy yang sangat mentereng di dunia hiburan, tak membuatnya lupa pada pentingnya pendidikan. Semasa remaja, Nikita bersekolah di SMA Negeri 3 Jakarta. Setelah lulus, ia melanjutkan pendidikan di Melbourne Institute of Business and Technology.

Mengawali Karir Sejak Belia

Wanita berdarah Minang ini begitu totalitas dalam meniti karir. Bahkan ia masuk ke dunia seni peran sejak usianya baru enam tahun. Kala itu, Nikita membintangi sinetron berjudul Bulan dan Bintang. 

Namanya semakin melambung ketika bermain peran di sinetron Putri yang Ditukar. Kala itu, Nikita beradu peran dengan Rezky Aditya, Glenn Alinskie, hingga Yasmine Wildblood.

Baca Juga: Profil Mpok Alpa, Artis yang Terkenal Berkat Video Curhatannya

Saking banyaknya judul yang pernah ia bintangi, Profil Nikita Willy sampai mendapat julukan “Ratu Sinetron”. Ia juga sempat menjajal peruntungan di film layar lebar berjudul MBA atau Married By Accident.

Meski tak menduduki pemeran utama, namun totalitas aktingnya membawa Nikita meraih penghargaan Aktris Terfavorit. Tepatnya di ajang Panasonic Gobel Award serta Indonesia Kids’ Choice Award dua periode berturut-turut.

Tak puas dengan akting, mantan kekasih Diego Michiels ini juga merambah ke dunia tarik suara. Nikita pernah merilis single religi Keyakinan Hati dan lagu cinta berjudul Kutetap Menanti.

Pada tahun 2011, ia kembali mengeluarkan single berjudul Lebih Dari Indah. Beberapa single tersebut juga menjadi soundtrack di sinetron yang Nikita bintangi.

Profil Nikita Willy yang cantik alami, membuatnya wara-wiri di layar TV untuk membintangi berbagai iklan. Beberapa brand kosmetik hingga makanan turut menggandeng artis cantik ini guna mendongkrak penjualan.

Baca Juga: Profil Dicky Difie, Aktor Kemayu namun Sebenarnya Macho

Menjadi Nyonya Indra Priawan

Meraih kepopuleran di layar kaca, membuat Profil Nikita Willy dalam hal asmara ikut menjadi perhatian. Meski begitu, lika-liku perjalanan cinta seorang Nikita nyatanya tidak secemerlang karirnya.

Bahkan, ia sempat menerima tindak kekerasan dari Diego mantan kekasihnya hingga menggemparkan dunia hiburan. Namun semua doa dan usaha Nikita tampaknya berbuah manis.

Tuhan menghadiahkan pria tampan dan mapan yakni Indra Priawan untuk menjadi pasangannya. Sebelum memasuki mahligai pernikahan, keduanya sempat menjalin hubungan selama 2.5 tahun.

Jalinan cinta itu harus kandas, setelah Nikita memilih menjalankan amanah mendiang ayahnya untuk tidak pacaran. Beberapa bulan setelah putus, Indra Priawan kembali pada Nikita dengan niat yang lebih serius.

Tepat pada 16 Oktober 2020, Profil Nikita Willy yang lajang berubah menjadi istri orang. Setelah Indra mengikatnya dalam hubungan pernikahan yang sah. Kini, keduanya tampak bahagia dengan kehadiran baby Issa. Bahkan, gaya parenting mereka banyak membuat netizen kagum. (R10/HR-Online)

Penyebab dan Solusi Atasi HP Bunyi Mesin Cukur Saat Gaming

Penyebab dan Solusi Atasi HP Bunyi Mesin Cukur Saat Gaming

HP bunyi mesin cukur tentu saja mengganggu penggunanya. Biasanya masalah tersebut terjadi ketika pengguna mengoperasikan gadgetnya untuk gaming. Misalnya saja bermain Mobile Legends. Karena...
Doa Orang Pulang Umroh untuk Tamu Lengkap

Doa Orang Pulang Umroh untuk Tamu Lengkap

Tahukah Anda bahwa jamaah yang baru pulang dari umroh juga dapat mengucapkan doa khusus bagi tamu yang menyambut kedatangannya? Sebelum membahas beragam doa orang...
Motorola Moto Book 60, Laptop Tipis dan Bertenaga

Motorola Moto Book 60, Laptop Tipis dan Bertenaga

Saat dunia teknologi bergerak makin cepat, kebutuhan akan perangkat ringkas tapi bertenaga juga meningkat. Laptop bukan lagi sekadar alat kerja, tapi juga teman produktivitas...
Air Sungai Ciputrahaji Meluap, Ratusan Rumah di Dusun Pongporang Ciamis Terendam Banjir

Air Sungai Ciputrahaji Meluap, Ratusan Rumah di Dusun Pongporang Ciamis Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Ciamis selatan membuat air Sungai Ciputrahaji meluap. Akibatnya, ratusan rumah warga Dusun Pongporang, Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten...
Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pertanyakan target PAD parkir yang tidak tercapai pada tahun 2024 lalu. Sebagaimana diketahui, retribusi...
Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Sejumlah fakta menarik tercatat kala Persib Bandung meraih kemenangan atas Bali United dengan skor 2-1. Laga pekan ke-29 Liga 1 tersebut, tersaji pada Jumat...