Rabu, April 2, 2025
BerandaBerita PangandaranJadi Tuan Rumah Rakerda, PHRI Pangandaran Berharap Kembali ke Masa Kejayaan

Jadi Tuan Rumah Rakerda, PHRI Pangandaran Berharap Kembali ke Masa Kejayaan

harapanrakyat.com,- Kabupaten Pangandaran, menjadi tuan rumah Rakerda Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Jabar.

Kegiatan itu dilaksanakan Kamis (19/1/2023) di Hotel Pantai Indah Resort. Gubernur Jabar Ridwan Kamil pun hadir secara virtual dan memberikan beberapa pesan.

Dalam pesannya, Kang Emil berharap pariwisata di Jawa Barat bangkit kembali usai dihantam pandemi Covid-19.

“Alhamdulillah pandemi Covid-19 telah berlalu, untuk itu saya harap sektor pariwisata yang merupakan salah satu andalan utama di Jabar, bisa bangkit kembali,” ujar Emil.

Emil juga mengimbau kepada para anggota PHRI, agar tetap menjaga kebersihan di area objek wisata, demi kenyamanan para wisatawan.

“Dengan kembalinya sektor pariwisata, tentunya akan menambah pendapatan asli daerah,” katanya.

Baca juga: Ditinggal ke Kebun, Rumah Warga Panyutran Pangandaran Ludes Terbakar

Ia menyebut, 27 Kabupaten/Kota di Jabar punya potensi wisata yang yang berbeda dengan masing-masing keunggulannya.

Maka dari itu, setiap daerah mesti memaksimalkan potensi dan bisa beradaptasi serta berinovasi mengembangkan potensi tersebut.

“Karena cara orang berwisata saat ini sangat berbeda. Sekarang trending wisata outdoor tourism activity dan cafe serta restoran perlu berbenah diri,” pungkas Emil.

Sementara itu Ketua PHRI Pangandaran, Agus Mulyana menyambut baik kegiatan Rakerda PHRI Jabar ke 3 yang digelar 18-20 Januari 2023 di Pangandaran.

“Kegiatan ini bisa jadi momentum membangkitkan lagi sektor pariwisata di Pangandaran,” ungkap Agus Savana (sapannya).

Ia berharap, usai pandemi Covid-19, Pangandaran kembali ke masa kejayaannya menjadi tujuan wisata andalan di Jawa Barat.

“Sudah saatnya Pangandaran mulai menata diri, karena masih banyak PR yang harus dibenahi terutama soal kebersihan,” pungkasnya. (Entang/R8/HR Online/Editor Jujang)

Kunjungan wisata ke Pangandaran

Gempa Tak Pengaruhi Kunjungan Wisata ke Pangandaran

harapanrakyat.com - Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 4.1 yang mengguncang Pangandaran, Jawa Barat pada Rabu (2/4/2025), tidak berdampak pada kunjungan wisata. Titik Gempa ini berada di  90...
Ternyata Ini Penyebab Mobil Pemudik Tiba-Tiba Terbakar di Kota Banjar

Ternyata Ini Penyebab Mobil Pemudik Tiba-Tiba Terbakar di Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sebuah mobil merek Timor dengan nomor polisi D 1596 OS milik Hendrawan, pemudik asal Tasikmalaya tiba-tiba terbakar di Kota Banjar, Jawa Barat, Rabu...
dua wisatawan hilang terseret arus Pantai Pangandaran

Dua Wisatawan Hilang Terseret Arus Pantai Pangandaran

harapanrakyat.com - Dua wisatawan dinyatakan hilang terseret arus Pantai Pangandaran, dalam dua hari terakhir. Menurut Kasatpolairud Polres Pangandaran Iptu Anang Tri Sodikin korban pertama...
Hari Ketiga Lebaran, Jalur Selatan Garut Semakin Padat

Hari Ketiga Lebaran, Jalur Selatan Garut Semakin Padat

harapanrakyat.com,- Jalur selatan Garut, Jawa Barat, semakin padat pada Rabu (2/4/2025) siang atau lebaran hari ketiga. Kemacetan didominasi oleh kendaraan roda 2 yang hendak...
Libur Lebaran, Ribuan Warga Padati Pantai Sindangkerta Tasikmalaya

Libur Lebaran, Ribuan Warga Padati Pantai Sindangkerta Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Memasuki libur lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah, ribuan warga berlibur di Pantai Sindangkerta, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (2/4/2025). Mereka memenuhi Pantai...
Mobil pemudik yang terbakar di Kota Banjar

Terdengar Suara Percikan, Mobil Pemudik di Kota Banjar Ludes Terbakar

harapanrakyat.com,- Satu unit mobil milik pemudik ludes terbakar di Jalan Raya Cimaragas, Kelurahan Situbatu, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, Rabu (2/4/2025). Peristiwa itu...