Jumat, April 4, 2025
BerandaBerita CiamisBPBD Ciamis Rilis Hasil Asesmen Terdampak Puting Beliung di Panawangan

BPBD Ciamis Rilis Hasil Asesmen Terdampak Puting Beliung di Panawangan

harapanrakyat.com,- BPBD Ciamis rilis hasil asemen terdampak angin puting beliung yang melanda Desa Panawangan, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

berdasarkan hasil asesmen, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ciamis, terdampak angin kencang bertambah.

Camat Kecamatan Panawangan, Kusdinar mengatakan, berdasarkan hasil asessment BPBD Ciamis pada Kamis, 5 Januari 2023, terdampak bencana angin kencang secara keseluruhan berjumlah 84 rumah. Terdiri dari 87 KK (Kepala Keluarga), dan 9 bangunan fasilitas umum.

Baca Juga: Puting Beliung di Panawangan Ciamis Rusak Perkantoran dan 50 Rumah Warga

“Dari jumlah tersebut, satu unit rumah mengalami rusak berat, 83 rumah kategori rusak ringan. Seta 7 KK mengungsi ke tempat yang lebih aman,” kata Kusdinar, Kamis (05/01/23).

Sedangkan, fasilitas umum yang mengalami kerusakan akibat angin puting beliung antara lain Kantor Kecamatan Panawangan, Masjid Al Ikhlas, Kantor BP3K.

Kemudian, rumah dinas camat, SDN 2 Panawangan, Pesantren Firdaus, Madrasah Al Barkah, Masjid Al Barkah, dan Kantor PSA Kecamatan.

Kusdinar menyebutkan, terdampak angin puting beliung di wilayah Desa Panawangan, Kecamatan Panawangan melanda dua dusun, yakni Dusun Panawangan dan Dusun Cibogor. (Dji/R3/HR-Online/Editor-Eva)

Terseret Arus Sungai Cipalu

Pemancing yang Terseret Arus Sungai Cipalu di Tasikmalaya Ditemukan, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Ratim (42), pemancing yang terseret arus Sungai Cipalu di Tasikmalaya, Jawa Barat, pada Rabu (2/4/2025), akhirnya ditemukan dalam keadaan sudah meninggal dunia, Jumat...
Misteri Girilawungan di Majalengka.

Misteri Girilawungan di Majalengka, Pemakaman Para Tokoh yang Sarat Sejarah

harapanrakyat.com,- Komplek pemakaman Girilawungan, di Kelurahan Majalengka Wetan, Kecamatan/Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, menjadi tempat peristirahatan terakhir bagi banyak tokoh Majalengka. Salah satu tokoh yang...
Nelayan Asal Indonesia

Sugiyanto Nelayan Asal Indonesia Jadi Pahlawan Saat Kebakaran Hutan di Korea Selatan

harapanrakyat.com,- Baru-baru ini nelayan asal Indonesia bernama Sugiyanto menjadi trending topik hingga viral di media sosial. Pasalnya, nelayan tersebut menjadi pahlawan yang paling berjasa...
Arus Balik di Jalur Nasional

Arus Balik di Jalur Nasional Jabar-Jateng, Pemudik Dapat Makan Gratis dari Polres Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Arus balik di jalur nasional Jabar-Jateng, tepatnya di kawasan tugu Selamat Datang di Kota Banjar, Jawa Barat, sejumlah pemudik mendapatkan makan gratis dari...
Bantuan pembangunan rutilahu

Usai Tinjau Jalan Longsor, Bupati Ciamis Spontan Beri Bantuan Pembangunan 2 Rutilahu

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya secara spontan memberikan bantuan pembangunan 2 rumah tidak layak huni (rutilahu) di Dusun Sukamaju, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten...
Jalan ambles Ciamis

Tinjau Jalan Terdampak Longsor dan Ambles, Bupati Ciamis: Segera Diperbaiki

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya meninjau jalan yang terdampak tanah longsor dan ambles di sejumlah titik di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Jumat (4/4/2025). Jalan...