Lanjutan Liga Arab Saudi antara Al Nassr vs Al Ettifaq berakhir 1-0 untuk kemenangan tim tuan rumah. Pertandingan itu sekaligus debut Cristiano Ronaldo. Namun sang mega bintang dinilai tampil kurang baik.
Pasalnya, pemain bintang dunia seperti Cristiano Ronaldo tak mampu menciptakan satu gol pun dalam laga tersebut. Meski memang ia mampu membuat timnya menang.
Pertandingan yang berlangsung di Mrsool Park, Riyadh, Arab Saudi pada 23 Januari 2023 ini, dimenangkan oleh Cristiano Ronaldo cs. Kemenangan tersebut lewat gol semata wayang dari Talisca menit ke-31’.
Baca Juga: Hasil Riyadh All Star vs PSG: Lionel Messi dkk Menang 5-4 dari Ronaldo Cs
Atas kemenangan tersebut, kini Al Nassr makin kokoh menjadi pemuncak klasemen Liga Arab Saudi 2022-2023 sementara.
Jalannya Pertandingan Al Nassr vs Al Ettifaq
Tampil di kandang sendiri, Al Nassr main dengan bringas. Bahkan sejak awal laga, CR7 cs kerap menggempur pertahanan Al Ettifaq.
Seperti yang terjadi menit ke-9. Lewat sepakan Sulthan Al-Ghannam, Al Nassr membuat pertahanan lawan panik. Namun, sepakannya masih melebar.
Selebihnya, kedua tim sama-sama melakukan jual beli serangan dengan intens sejak awal laga. Namun tak ada gol yang tercipta.
Gol yang ditunggu-tunggu baru terjadi di menit ke-31. Anderson Talisca mampu menceploskan si kulit bundar ke gawang tim tamu. Skor laga antara Al Nassr vs Al Ettifaq berubah 1-0.
Baca Juga: Taklukan AC Milan, Inter Milan Juara Piala Super Italia 2022-2023
Setelahnya, untuk pertama kali sang mega bintang Cristiano Ronaldo menciptakan peluang lewat sepakan bola mati. Namun, bolanya masih jauh dari gawang.
Hingga babak pertama usai, tak ada lagi gol yang tercipta. Skor 1-0 bertahan sampai jeda minum.
Masuk babak kedua Al Nassr vs Al Ettifaq, tim tuan rumah masih penasaran dan ingin menambah gol. Ini membuat mereka bermain menyerang sejak awal laga.
Di menit ke-54, Ronaldo kembali dapat peluang lewat sepakan kerasnya. Namun, bek tm tamu masih bisa memblok sepakan Ronaldo.
Bukan hanya lewat CR7, pemain lainnya dari Al Nassr juga kerap menciptakan peluang. Tapi sayang, hasilnya tetap sama yakni kebuntuan.
Jual beli serangan terus terjadi di babak kedua hingga menit akhir. Tapi, tak ada lagi gol pada laga ini. Skor Al Nassr vs Al Ettifaq 1-0 ini bertahan hingga akhir babak kedua.
Dengan kemenangan tipis Cristiano Ronaldo dkk, Al Nassr makin kokoh di puncak klasemen liga Arab Saudi. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)