Sabtu, April 5, 2025
BerandaBerita TasikmalayaWow, Petani Milenial di Tasikmalaya Sekali Panen Melon Bisa Beli Avanza

Wow, Petani Milenial di Tasikmalaya Sekali Panen Melon Bisa Beli Avanza

harapanrakyat.com,- Dadan Ridwan, salah seorang petani milenial asal Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, mematahkan anggapan bahwa menjadi petani di zaman sekarang tidak menjanjikan. Hal itu ia buktikan dengan hasil panen melon pada tahun 2021 lalu.

Petani yang pernah magang di Jepang ini, sudah beberapa kali bertani Melon Golden di lahan mati. Bahkan, ia juga mengajak kerja sama dengan warga yang memiliki lahan persawahan.

Dadan menceritakan, bahwa sewaktu gebyar petik melon pada tahun 2021, hasilnya bisa membeli mobil Avanza seharga 100 juta lebih.

Baca Juga: Gerai Petani Milenial Jabar Hadir di Mal hingga Stasiun Kereta

“Iya, saya belum lama ini atau tepatnya tahun 2021, dari hasil bertani melon, keuntungannya saya langsung membeli mobil Avanza,” kata petani milenial asal Kota Tasikmalaya kepada harapanrakyat.com, Sabtu (10/12/2022).

Dadan pun mengajak kepada kaula muda, untuk jangan takut tidak ada keuntungan ketika berpotensi menjadi petani. Karena menurutnya, menjadi petani itu untungnya menjanjikan.

“Ayo anak-anak muda, mari kita bertani. Mau bertani padi, cabe dan lainnya, pasti banyak keuntungannya. Mau bertani melon, juga saya siap untuk memberikan ilmunya,” ajak Dadan.

Baca Juga: Beli Melon Golden di Tasikmalaya Bisa Petik Langsung dari Pohonnya

Sementara jika ada yang ingin membeli, Dadan memberi kebebasan bagi pembeli yaitu bisa memetik langsung dari pohonnya. Selain itu, pembeli juga bisa selfie dengan 2 jenis melon yang ada di kebunnya.

Bahkan, saat ini pun ia sedang panen gebyar petik melon di Jl Letjen Mashudi, Kota Tasikmalaya. Dadan menargetkan bisa habis terjual selama 3 hari.

“Apabila semua melon yang sekarang dipanen sekarang habis terjual, maka omset bisa mencapai Rp 120 juta,” pungkas petani milenial asal Kota Tasikmalaya ini. (Apip/R5/HR-Online/Editor-Adi)

Maxime Bouttier Melamar Luna Maya, Cinta Bersemi di Bawah Bunga Sakura

Maxime Bouttier Melamar Luna Maya, Cinta Bersemi di Bawah Bunga Sakura

Maxime Bouttier melamar Luna Maya belum lama ini. Kabar bahagia datang dari pasangan selebriti ternama Tanah Air. Maxime Bouttier resmi melamar kekasihnya, Luna Maya,...
Idul Fitri, Disnaker Ciamis Kembali Buka Pelayanan Selasa 8 April 2025

Idul Fitri, Disnaker Ciamis Kembali Buka Pelayanan Selasa 8 April 2025

harapanrakyat.com,- Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Ciamis, Jawa Barat, memberlakukan penutupan operasional pelayanan. Baik itu pelayanan...
Polres Ciamis Terapkan Rekayasa Lalu Lintas One Way Parsial di Simpang Tiga Sindangkasih

Polres Ciamis Terapkan Rekayasa Lalu Lintas One Way Parsial di Simpang Tiga Sindangkasih

harapanrakyat.com,- Dalam rangka operasi ketupat Lodaya tahun 2025, Polres Ciamis, Jabar, berlakukan sistem one way parsial di Simpang Tiga Sindangkasih Kabupaten Ciamis, pada Jumat...
Puncak Arus Balik, Jumlah Penumpang Bus di Terminal Garut Mulai Alami Peningkatan

Puncak Arus Balik, Jumlah Penumpang Bus di Terminal Garut Mulai Alami Peningkatan

harapanrakyat.com,- Lonjakan penumpang di terminal pemberangkatan bus Guntur Garut, Jawa Barat, mulai terlihat sejak Sabtu (5/4/2025) pagi. Hingga H plus 3. Petugas mencatat sudah...
Mengembalikan Chat Telegram yang Terhapus, Gunakan Fitur Undo

Mengembalikan Chat Telegram yang Terhapus, Gunakan Fitur Undo

Telegram adalah salah satu aplikasi perpesanan instan yang populer dengan berbagai fitur canggih. Namun, terkadang pengguna mengalami masalah kehilangan chat secara tidak sengaja. Jika...
Warga di Kota Banjar Keluhkan Tanah Bekas Galian Pipa Pertamina, Minta Segera Diperbaiki

Warga di Kota Banjar Keluhkan Tanah Bekas Galian Pipa Pertamina, Minta Segera Diperbaiki

harapanrakyat.com,- Warga di Kota Banjar, Jawa Barat, mengeluhkan bekas galian pemasangan pipa Pertamina di wilayah Sukarame, Kelurahan Mekarsari tepatnya di Jalan Kapten Jamhur sebelum...