Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita CiamisRusak Palawija, Monyet di Astana Gede Kawali Ciamis Bikin Resah

Rusak Palawija, Monyet di Astana Gede Kawali Ciamis Bikin Resah

harapanrakyat.com,- Kawanan monyet di Astana Gede, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis Jawa Barat,membuat resah. Pasalnya, selain suka menyerang juga merusak tanaman palawija.

Kada, warga Dusun Indrayasa mengatakan, monyet yang berada di Astana Gede sebetulnya hanya berjumlah 15 ekor. 

Meski populasinya sedikit, kawanan monyet membuat resah. Sebab, selain merusak tanaman palawija juga terkadang tiba tiba menyerang.

Baca juga: Ziarah ke Astana Gede Kawali Ciamis, Rombongan Pemuka Agama Hindu Bali Gelar Ritual

Kada menyebutkan, tidak adanya ketersediaan untuk makanannya kawanan monyet menggasak tanaman palawija dan terkadang merebut makanan pengunjung.

“Ya, kawanan monyet seperti itu dan terkadang suka menyerang,” katanya, Kamis (15/12/22).

Yaya warga setempat menambahkan, meski kawanan monyet di Astana Gede populasinya sedikit,akan tetapi keberadaanya berdampak pada ekosistem yang ada.

Menurut Yaya, setelah di Kawasan  Astana Gede ada binatang monyet, kelelawar yang biasanya betah di pepohonan yang berada di Astana Gede dan Cikawali, menjadi kabur lantaran diganggu oleh monyet.

Jauh sebelum adanya binatang monyet, lanjutnya, pengunjung yang datang ke Astana Gede selain ingin melihat sejumlah prasasti, juga mereka ingin melihat kelelawar secara lebih dekat.

“Sepanjang di Astana Gede  masih  ada monyet , kelelawar tidak akan betah seperti dahulu.

Monyet di sini memang betul betul berdampak pada ekosistem yang ada,” ujarnya. (Eji/R6/HR-Online)

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Langkah timnas Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 harus terhenti. Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini kalah telak 0-6 dari...
Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

harapanrakyat.com,- Selama libur panjang lebaran 2025, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan signifikan. Kenaikan tersebut jika membandingkannya dengan tahun sebelumnya.  Baca Juga:...
Petugas gabungan bakal amankan PSU Pilkada Tasikmalaya

Amankan PSU Pilkada Tasikmalaya, 3000 Petugas Gabungan se-Priangan Timur Diterjunkan

harapanrakyat.com,- Sebanyak 3.000 petugas gabungan dari Priangan Timur diterjunkan untuk mengamankan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, yang akan digelar 19...
Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

harapanrakyat.com,- Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia (MKDKI) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mendatangi Polres Garut, Jawa Barat, Rabu (16/4/2025). Kedatangan tersebut untuk klarifikasi dan pemeriksaan terhadap...
Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Selamat! Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Klub sepak bola lokal Indonesia, Persib Bandung, baru saja mendapat prestasi yang membanggakan. Persib mendapat pengakuan sebagai klub dengan pengelolaan paling profesional di Indonesia.  Baca...
Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

harapanrakyat.com,- Sulitnya mencari buruh tani menjadi kendala para petani di Dusun Buniasih, Desa Kutawaringin, Kecamatan Purwadadi, Ciamis, Jawa Barat. Padahal saat ini di daerah...