Senin, April 21, 2025
BerandaBerita CiamisPohon Kelapa Tumbang Timpa Kandang Ayam di Pamarican Ciamis, Pemilik Rugi Rp...

Pohon Kelapa Tumbang Timpa Kandang Ayam di Pamarican Ciamis, Pemilik Rugi Rp 12 Jutaan

harapanrakyat.com,- Sebuah pohon kelapa tumbang timpa kandang ayam milik Sobandi, warga Dusun Ciparakan, RT 09/04, Desa Sukahurip, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Akibatnya kandang ayam milik warga tersebut rusak parah.

Tumbangnya pohon kelapa tersebut akibat hujan dan angin kencang yang terjadi pada Selasa (27/12/2022), pukul 10.00 WIB.

Anggota Tagana Kabupaten Ciamis, Baehaki Efendi mengatakan, bangunan kandang ayam milik Sobandi yang baru saja diisi bibit ayam mengalami rusak berat bagian atapnya.

Baca Juga: Rumah di Pamarican Ciamis Rusak Parah Tertimpa Pohon Tumbang

“Saat ini kami Tagana bersama relawan Ciamis Selatan serta Babinsa dan Babinmas setempat tengah melakukan evakuasi. Alhamdulillah, dalam kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa,” katanya.

Menurut Baehaki, akibat kejadian tersebut pemilik kandang alami kerugian mencapai sekitar Rp 12 jutaan.

“Beruntung, bagian penyangga atap kandangnya kuat, sehingga atap tidak ambruk dan menimpa anak ayam yang ada dalam kandang. Jadi jenis kerusakannya hanya bagian atap, sehingga pemilik kandang ayam tidak begitu besar mengalami kerugiannya,” jelas Baehaki. (Suherman/R3/HR-Online/Editor-Eva)

Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah atau Bapenda Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan monitoring objek pajak daerah dan objek retribusi daerah selama libur dan cuti bersama Idul...
Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis menindaklanjuti keluhan pedagang PKL di Food Court Alun-alun Ciamis mengenai kurangnya meja dan kursi bagi pengunjung....
Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

harapanrakyat.com,- Peternak ayam broiler di Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, harapkan Ade Adang adanya stabilitas harga. Hal tersebut pasca harga daging...
Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Sebelum penyebaran Islam oleh Nabi Muhammad SAW, masyarakat Arab di Mekkah telah terjebak dalam praktik penyembahan berhala. Namun, jauh sebelum itu, menurut catatah sejarah...
Serentak di 39 Kecamatan, Saksi Ai-Iip Tolak Hasil Rapat Pleno PSU Pilkada Tasikmalaya

Serentak di 39 Kecamatan, Saksi Ai-Iip Tolak Hasil Rapat Pleno PSU Pilkada Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, tingkat kecamatan dilaksanakan serentak, Senin (21/4/2025). Namun pada pleno...
ASN di Ciamis Wajib Terapkan MFA, Ini Alasannya

Imbauan BKN! ASN di Ciamis Wajib Terapkan MFA, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melalui BKPSDM Ciamis mewajibkan Aparatur Sipil (ASN) untuk terapkan Multi-Factor Authentication (MFA). Sebagai informasi, bahwa MFA yang merupakan...