Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita TasikmalayaMinibus Tabrak Pemotor di Tasikmalaya Terekam CCTV

Minibus Tabrak Pemotor di Tasikmalaya Terekam CCTV

harapanrakyat.com,- Sebuah minibus tabrak pemotor di Jalan AH Nasution Cibanjaran, Kota Tasikmalaya terekam kamera CCTV, Minggu (25/12/22). 

Dalam rekaman itu, terlihat minibus berwarna hitam tampak berusaha menyalip kendaraan yang ada di depannya dengan kecepatan tinggi.

Namun naasnya dari arah berlawanan muncul pengendara perempuan dan tabrakan pun tak terhindarkan. Bahkan perempuan itu terpental dan jatuh ke aspal. 

Sedangkan dari sebuah video amatir milik warga, terlihat korban tampak tergeletak dalam keadaan tidak sadar. Sedangkan mobil dan motor yang kecelakaan tersebut rusak parah. 

Menurut Dede Nugraha, salah satu saksi mata, ia menduga kecelakaan tersebut karena sopir minibus lalai dan tidak memperhatikan kondisi arus lalu lintas. 

“Pemotor melaju dari arah Singaparna (Barat). Kemudian datang mobil hitam dari arah Mangkubumi (Timur) menyalip kendaraan lain di depannya dan langsung menabrak pengendara motor itu yang datang dari arah berlawanan,” katanya.

Baca juga: Sebuah Mobil di Tasikmalaya Tabrak Motor, Korban Meninggal di Puskesmas

Menurut Dede, pengemudi mobil memacu kendaraannya dengan kecepatan tinggi dan tidak bisa mengendalikan kendaraannya. 

Akibat kejadian minibus tabrak pemotor ini, pengendara motor itu mengalami luka parah dan dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. 

Kasatlantas Polres Tasikmalaya Kota AKP Anaga Budiharso membenarkan kejadian tersebut berada di wilayah hukumnya. 

“Benar kejadian laka lantas tersebut tadi siang. Korban pengendara motor yang alami luka langsung mendapatkan penanganan medis di rumah sakit,” singkatnya. (Apip/R6/HR-Online)

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...
Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

harapanrakyat.com,- Seorang Ketua RT di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan alasan warga beramai-ramai mendatangi Kantor Kelurahan membawa Kartu Berdaya. Apalagi...
Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

harapanrakyat.com,- Usai lebaran Idul Fitri 1446 H permohonan kartu pencari kerja di Mall Pelayanan Publik (MPP) terminal Tipe A Kota Banjar, Jawa Barat, meningkat....
Telaga Biru Nila Majalengka

Telaga Biru Nila Majalengka, Spot Wisata Instagramable yang Lagi Hits

harapanrakyat.com,- Majalengka, Jawa Barat, kini memiliki destinasi wisata yang tengah populer, yaitu Telaga Biru Nila. Tempat ini sedang viral dan menjadi pilihan banyak orang...
Lisa Mariana Ridwan Kamil

Sadar Diri, Lisa Mariana Sebut Tak Pantas Disandingkan dengan Istri Ridwan Kamil

harapanrakyat.com,- Lisa Mariana belakangan ini menjadi sorotan publik setelah pengakuannya soal hubungan spesial dengan Ridwan Kamil. Pengakuannya itu menuai beragam reaksi dari netizen, banyak...