Rabu, April 2, 2025
BerandaBerita TerbaruManfaat Daun Bawang untuk Kesehatan, Bisa Menyehatkan Tulang!

Manfaat Daun Bawang untuk Kesehatan, Bisa Menyehatkan Tulang!

Manfaat daun bawang untuk kesehatan ternyata luar biasa. Semua varietas daun bawang bergizi dan menawarkan beberapa manfaat kesehatan. Daun bawang sendiri terkenal sebagai salah satu jenis sayuran yang sering dijadikan bahan masakan.

Daun bawang mampu menambah cita rasa dari suatu masakan. Ya, aromanya yang khas layaknya bawang-bawangan menjadikannya pilihan yang pas untuk bumbu masakan. 

Baca Juga: Manfaat Panglay untuk Kesehatan, Bantu Atasi Sakit Perut!

Allium porrum alias daun bawang ini asalnya dari Asia Tengah. Kemudian dibudidayakan di berbagai belahan dunia. Seperti negara-negara Mediterania dan Asia Barat. Pembudidayaan sayuran ini sudah semenjak zaman Mesir Kuno. 

Manfaat Daun Bawang untuk Kesehatan dan Kandungannya

Daun bawang kaya akan fitonutrien, nutrisi, serta rendah kalori. Lantaran sifat antiseptik, pencahar, diuretik, antibakteri, serta antispasmodik pada daun bawang mampu membantu mencegah maupun mengobati berbagai permasalahan kesehatan.

Kandungan nutrisi yang bisa Anda temukan di dalam daun bawang antara lain protein, serat, karbohidrat, fosfor, kalium, natrium, dan masih banyak lagi.

Daun bawang juga kaya akan flavonoid, terlebih kaempferol. Jenis antioksidan tersebut diyakini punya sifat antidiabetes, anti radang, anti kanker, dan khasiat kesehatan yang lain.

Merangkum dari berbagai sumber, berikut segudang manfaat daun bawang untuk kesehatan.

Menyehatkan Tulang

Berkat kandungan vitamin K-nya, daun bawang berkhasiat untuk mengurangi risiko osteoporosis. 

Tingginya asupan vitamin K menjadikan tulang lebih padat. Dengan demikian, bisa membantu untuk menurunkan risiko patah tulang.

Daun bawang juga bisa mengaktifkan protein osteocalcin. Selain itu juga menyediakan magnesium serta kalsium yang bagus untuk kesehatan tulang.

Menyehatkan Mata

Di dalam daun bawang terkandung zeaxanthin dan lutein yang berperan untuk menjaga kesehatan mata. 

Zat yang terkenal sebagai karotenoid tersebut dipercaya bisa membantu kurangi risiko katarak serta degenerasi makula sehubungan dengan usia.

Kondisi seperti itu dapat merusak penglihatan, bahkan berefek buruk terhadap kualitas hidup pasiennya.

Turunkan Kolesterol

Berbagai senyawa yang mengandung belerang di dalam daun bawang berkhasiat untuk mengurangi kadar kolesterol jahat secara alami. 

Kandungan allicin pada daun bawang mampu mencegah enzim tertentu pada hati yang bertanggung jawab untuk menghasilkan kolesterol.

Baca Juga: Manfaat Eceng Gondok untuk Kesehatan, Bantu Obati Sakit Gigi!

Daun bawang juga mengandung sulfida, fitonutrien, serta tiol yang bisa membantu mengendalikan kadar kolesterol sekaligus mencegah peradangan pada tubuh.

Mendukung Kehamilan yang Sehat

Bisa membantu untuk mendukung kehamilan yang sehat juga merupakan manfaat daun bawang untuk kesehatan. Hal tersebut berkat kandungan folat di dalam daun bawang.

Folat sendiri merupakan nutrisi yang berperan penting di dalam membantu mencegah terjadinya keguguran serta cacat tabung saraf pada janin.

Sayuran satu ini mampu membantu mengurangi risiko kelahiran prematur spontan. Terlebih di umur kehamilan 28 hingga 31 minggu.

Daun Bawang Bermanfaat Cegah Pilek dan Flu

Daun bawang juga memiliki kandungan yang bersifat antivirus serta antibakteri. Sehingga berkhasiat untuk mencegah pilek maupun flu.

Senyawa di dalam daun bawang ini juga bisa membantu untuk mengurangi kelebihan lendir serta melawan rasa dingin ketika musim dingin yang dapat memicu flu.

Menyehatkan Kulit

Daun bawang mengandung allicin yang juga berkhasiat serta bermanfaat dalam meningkatkan kesehatan kulit secara menyeluruh.

Senyawa tersebut juga dapat mencegah kerutan maupun tanda penuaan dini di kulit. Sehingga kulit terlihat lebih sehat.

Menyehatkan Jantung

Sayuran ini punya kandungan beberapa senyawa yang berperan untuk mengurangi peradangan serta menjaga kesehatan jantung.

Seperti kandungan kaempferol di dalam daun bawang yang punya sifat anti radang. Hal tersebut dihubungkan dengan risiko serangan jantung serta kematian karena penyakit jantung  jadi lebih rendah.

Baca Juga: Manfaat Daun Cincau Hijau dan Hitam, Mana yang Lebih Baik?

Daun bawang juga merupakan sumber tiosulfinat dan allicin yang berkhasiat untuk kesehatan jantung. Caranya adalah dengan menurunkan kadar kolesterol, pembentukan bekuan darah, serta tekanan darah.

Mengendalikan Berat Badan

Manfaat daun bawang untuk kesehatan berikutnya adalah membantu mengendalikan berat badan. Daun bawang tergolong asupan dengan kalori rendah. 

100 gr daun bawang bahkan hanya punya kandungan 31 kkal saja. Sehingga, konsumsi sayuran ini bisa jadi bagian dalam mengendalikan berat badan.

Di dalam daun bawang juga terkandung air dan serta yang menjadikan Anda merasa kenyang. Sehingga tidak makan berlebihan.

Sedangkan, serat larutnya mampu membentuk gel di usus yang efektif di dalam mengurangi rasa lapar serta nafsu makan.

Walaupun manfaat daun bawang untuk kesehatan cukup beragam, tentuya konsumsi sayuran ini juga tak boleh berlebihan. Pastikan kesehatan Anda selalu terjaga dengan konsumsi daun bawang ini sesuai kebutuhan agar manfaatnya lebih optimal. (R10/HR-Online)

Microsoft Surface Pro 11, Keyboard Fleksibel & Baterai Setara Mac

Microsoft Surface Pro 11, Keyboard Fleksibel dan Baterai Setara Mac

Microsoft Surface Pro 11 membawa gebrakan baru. Ini merupakan laptop Microsoft terbaru. Kehadiran perangkat terbaru ini menarik perhatian banyak orang. Microsoft kini semakin baik...
Sejarah Siger Sunda, Mahkota untuk Pengantin Wanita

Sejarah Siger Sunda, Mahkota untuk Pengantin Wanita

Sejarah Siger Sunda cukup menarik untuk kita telisik lebih lanjut. Ya, Siger Sunda adalah hiasan kepala berbentuk mahkota yang dikenakan oleh pengantin wanita dalam...
Kandang ayam terbakar

Sebuah Kandang Ayam di Ciamis Ludes Terbakar, Ini Dugaan Penyebabnya

harapanrakyat.com,- Sebuah kandang ayam milik warga di Desa Maparah, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ludes terbakar. Dugaan peristiwa kebakaran tersebut akibat alat oven...
Fitur Motion Photos Whatsapp, Apa Fungsinya?

Fitur Motion Photos Whatsapp, Apa Fungsinya?

WhatsApp kembali berinovasi dengan menghadirkan fitur baru bernama Motion Photos WhatsApp. Fitur Motion Photos WhatsApp ini memungkinkan pengguna untuk berbagi foto bergerak dalam obrolan...
Kandungan Surat Al Qiyamah, Dahsyatnya Hari Kiamat

Kandungan Surat Al Qiyamah, Dahsyatnya Hari Kiamat

Memahami pokok isi kandungan surat Al Qiyamah sudah semestinya dilakukan oleh umat muslim. Hal ini karena memahami kandungannya bisa membantu umat muslim untuk meningkatkan...
Cara Membuka File RAW di HP dengan Mudah dan Praktis

Cara Membuka File RAW di HP dengan Mudah dan Praktis

Cara membuka file RAW di HP menjadi pertanyaan banyak pengguna yang gemar fotografi. Format RAW menyimpan lebih banyak detail daripada JPEG, sehingga sering digunakan...