Laga antara Jepang vs Kroasia 16 besar Piala Dunia 2022 tentu akan menarik untuk kita saksikan. Pasalnya, para fans dan penggemar sepakbola menanti apakah Tim Samurai Biru-julukan Jepang kembali memberikan kejutan pada pagelaran piala dunia tahun ini? atau malah tersingkir dan angkat koper.
Duel antara negara Asia dan Eropa ini akan tersaji pada malam ini, Senin (5/12/2022) pukul 22.00 WIB, di Al Janoub Stadium.
Jepang sendiri bisa lolos fase knock out dengan cara dramatis. Asano dkk pada babak penyisihan grup terakhir secara mengejutkan menumbangkan Spanyol 2-1. Sehingga, atas hasil tersebut, membuat Tim Samurai Biru jadi juara grup E.
Baca Juga: Laga Inggris vs Senegal, Kane cs Bawa The Lions of Teranga Pulang Kampung
Tak hanya Spanyol, Jepang bahkan juga mengalahkan Jerman yang notabene sebagai tim unggulan Piala Dunia 2022 ini.
Prediksi Jepang vs Kroasia Piala Dunia 2022
Sementara untuk Kroasia sendiri bisa lolos ke babak 16 besar, setelah pada penyisihan grup berhasil menjadi runner up grup F.
Meski sebagai runner up grup, namun Kroasia adalah tim yang begitu solid. Bahkan, pada Piala Dunia 2018 di Rusia, Kroasia berhasil masuk final, walaupun kalah oleh Prancis pada partai puncak.
Sehingga, laga antara Jepang vs Kroasia babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022 akan berlangsung seru. Dan kemungkinan kedua tim akan saling jual beli serangan sejak kick off babak pertama.
Head to Head Jepang Kontra Kroasia
Melansir dari berbagai sumber, kedua tim ini sudah bertemu sebanyak dua kali pada pagelaran akbar sepakbola empat tahunan ini.
Hasil head to head tersebut, Jepang pernah menang lawan Kroasia. Dan sekali bermain seri. Berikut lengkapnya:
– 18 Juni 2006: Jepang 0-0 Kroasia (Piala Dunia)
– 20 Juni 1998: Jepang 1-0 Kroasia (Piala Dunia)
Prediksi Hasil Pertandingan Jepang vs Kroasia 16 Besar Piala Dunia 2022
Tim Samurai Biru sendiri melakukan debut mengikuti piala dunia pada tahun 1998. Namun sayang, debut pertamanya itu kurang memuaskan. Jepang saat itu hanya finish sampai babak penyisihan grup saja.
Baca Juga: 5 Rekor Lionel Messi Pasca Bawa Argentina Lolos Perempatfinal Piala Dunia 2022
Namun, pada tahun 2002 saat menjadi tuan rumah bersama Korea Selatan, Jepang sukses menembus babak 16 besar. Kemudian, pada tahun 2010 dan 2018 juga sama sampai 16 besar.
Sehingga, tim Samurai Biru memiliki ambisi untuk minimal bisa sampai perempatfinal bahkan juara pada pagelaran akbar sepakbola 4 tahunan ini.
Ambisi tersebut dibarengi dengan hasil memuaskan dua laga pada babak penyisihan grup, dengan melibas tim unggulan seperti Jerman dan Spanyol.
Para fans tim Samurai Biru berharap, untuk laga Jepang vs Kroasia babak 16 besar Piala Dunia 2022 ini bisa mengulangi hasil saat babak penyisihan.
Baca Juga: Prancis vs Polandia Piala Dunia 2022, Menang atau Pulang
Sementara untuk Kroasia, tentu minimal ingin mengulangi kesuksesan saat Piala Dunia 2018 di Rusia.
Kala itu, Luca Modric cs mampu menembus babak final, meski Prancis lah yang menjadi jawara karena Kroasia harus kalah 2-4.
Melansir dari SportsMole, prediksi pertandingan Jepang vs Kroasia 16 besar Piala Dunia 2022 kali ini bakal berakhir dengan skor 1-1. Hingga namun jika sampai babak penalti, SportsMole menjagokan bahwa Kroasia yang akan menjadi pemenang.
Prediksi Line Up
Sang juru taktik Jepang, Hajime Moriyasu, kemungkinan akan menerapkan strategi menyerang dengan formasi 3-1-3-3.
Penjaga gawang Gonda; pemain belakang Yoshida, Tomiyasu, Taniguchi. Gelandang bertahan Ito. Kemudian, tiga pemain tengah Morita, Tanaka, Nagatomo. Dan untuk penyerang Doan, Maeda serta Kamada.
Sementara untuk Kroasia akan menggunakan formasi 4-3-3. Pemain Kroasia: Livakovic; Juranovic, Lovren, Gvardiol, Barisic; Kovacic, Brozovic, Modric; Kramaric, Livaja, Perisic. Itulah prediksi Jepang vs Kroasia babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022. Siapa yang bakal lolos perempatfinal Piala Dunia Qatar 2022? Saksikan live-nya malam ini pukul 22.00 WIB. (Revi/R5/HR-Online/Editor-Adi)