Kamis, Mei 1, 2025
BerandaBerita TerbaruHP Xiaomi MIUI 13 Batch ke-2, Simak Deretan dan Fitur Lengkap

HP Xiaomi MIUI 13 Batch ke-2, Simak Deretan dan Fitur Lengkap

HP Xiaomi MIUI 13 hadir dalam beberapa model. Perlu Anda ketahui bahwa MIUI 13 tersedia pada perangkat Xiaomi berbasis Android 11 dan di atasnya. Setidaknya terdapat 118 HP Xiaomi yang telah memenuhi kriteria serta persyaratan untuk memperoleh update software tersebut.

Baca Juga: HP Xiaomi 13 Series Segera Debut di China, Jalankan MIUI 14!

Daftar HP Xiaomi MIUI 13 Batch ke-2

MIUI 13 merupakan sistem antarmuka pengguna terbaru dari produk Xiaomi. Dalam sistem antarmuka ini mengusung fitur smart Balance yang menemukan keseimbangan antara kinerja dengan konsumsi daya ponsel secara otomatis.

Hal ini juga diklaim bisa memperpanjang masa pakai baterai hingga 10%.

Bersamaan dengan peluncuran global seri Redmi Note 11 lalu, perusahaan juga resmi mengumumkan MIUI 13 untuk pasar Global.

Xiaomi menegaskan bahwa pihaknya resmi meluncurkan pembaruan baru pada sistem operasi tersebut pada kuartal pertama tahun ini.

Baca Juga: HP Xiaomi Black Shark 5S Pro Kamera 108 MP, Favorit Fotografer

Fitur MIUI 13

Xiaomi resmi memperkenalkan MIUI 13 pada akhir 2021. Ini merupakan generasi lanjutan dari MIUI 12,5 yang hadir dengan sejumlah fitur baru, khususnya dalam hal desain dan keamanan.

Dari segi desain, HP Xiaomi yang memperoleh pembaruan MIUI 13 menawarkan desain font (huruf) baru bernama Mi Sans. Desain huruf ini memberikan tampilan yang lebih segar dengan desain yang lebih simetris.

Font Mi Sans merupakan bagian dari Dynamic Font System 2.0. Selain itu, OS terbaru ini mengusung Liquid Storage yang mengurangi fragmentasi serta dengan aktif mengelola data yang tersimpan dengan peningkatan efisiensi defragmentasi mencapai 60%. Terdapat Atomized Memory yang menghadirkan adanya efisiensi RAM.

HP Xiaomi dengan dukungan MIUI 13 juga memiliki Focused Algorithm untuk mengalokasikan sumber daya dengan sistem secara dinamis sesuai skenario penggunaan. Ini dapat  membantu membuat antarmuka lancar dan juga responsif.

Selain itu memungkinkan CPU fokus pada berbagai tugas penting dan juga dapat memprioritaskan aplikasi aktif.

Dalam MIUI 13 juga terdapat fitur Smart Balance yang berfungsi untuk menemukan keseimbangan antara kinerja dan konsumsi daya.

Dalam hal performa, MIUI 13 juga mampu menjalankan aplikasi bawaan serta pihak ketiga secara lebih sempurna. Apabila kita bandingkan dengan MIUI versi sebelumnya, maka Enhanced Edition atau kecepatan dari perangkat menjalankan aplikasi bawaan akan naik 20 hingga 26%.

Sementara itu, ponsel yang menjalankan aplikasi pihak ketiga dengan dukungan MIUI 13, memiliki kecepatan yang naik 15 hingga 52%.

Baca Juga: HP Xiaomi Mix 5 Pro 5G, Bawa RAM 12 GB Fast Charging 120W

Daftar Ponsel Xiaomi Update MIUI 13 Batch ke-2

Dilansir dari Xiaomiui, terdapat sejumlah HP Xiaomi yang memperoleh update MIUI 13 batch ke-2 pada bulan Oktober 2022.

Deretan ponsel tersebut antara lain Mi Note 1,  Mi Note 10 Pro, Mi Note 10 Lite 5G, Mi 10 Mi 10 Pro, Mi 10 Lite 5G, Mi 10T, Mi 10T Lite , Mi 10i, Mi 10T Pro, Redmi Note 9S, Redmi Note 9 Pro, Redmi Note 9T, Redmi Note 10 5G, dan Redmi Note 10T 5G

Sejumlah HP Xiaomi MIUI 13 di atas memperoleh update OS terbaru untuk batch ke-2 hingga bulan Oktober 2022. Namun sayang sekali beberapa model HP Xiaomi ternyata masih belum kebagian update dari software tersebut. (R10/HR-Online)

Yamaha R25 2025 Lebih Bertenaga, Sudah Mendapat Euro 5+

Yamaha R25 2025 Lebih Bertenaga, Sudah Mendapat Euro 5+

Yamaha R25 2025 sangat menarik dan membuat penasaran. Kehadiran generasi terbaru dari Yamaha R25 ini menjadi gebrakan di pasar otomotif Indonesia. Peluncuran motor ini...
Balita tenggelam di Kolam Kawali Ciamis

Balita Tenggelam di Kolam, Nyawa Tak Tertolong Meski Sempat Dilarikan ke RSUD Kawali Ciamis

harapanrakyat.com,- Seorang balita berusia 16 bulan bernama Muhammad Athar Muzakky meninggal dunia setelah tenggelam di kolam yang berada di samping rumahnya. Peristiwa naas itu...
Dedi Mulyadi kirim anak nakal ke Barak Tentara di Jabar

Beneran Bukan Gimmick! Dedi Mulyadi Kirim Puluhan Anak Nakal ke Barak Tentara di Jabar

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi mulai mengirim anak nakal ke barak tentara. Program yang sempat disebutkannya beberapa waktu lalu itu benar-benar dilaksanakan...
Belasan Siswa SD di Rajapolah Tasikmalaya Diduga Keracunan MBG

Belasan Siswa SD di Rajapolah Tasikmalaya Diduga Keracunan MBG

harapanrakyat.com,- Belasan siswa Sekolah Dasar (SD) di Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, diduga keracunan, setelah menyantap Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dibagikan pihak...
Direktur Taman Safari

Panas! Dedi Mulyadi Cecar Direktur Taman Safari terkait Dugaan Eksploitasi Pemain Sirkus OCI

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi turun tangan dalam kasus dugaan eksploitasi terhadap mantan pekerja Oriental Circus Indonesia (OCI) di Taman Safari Indonesia. Dedi...
Polisi Ungkap 13 Kasus Narkotika di Sumedang dalam 2 Bulan, Satu ASN Ikut Terlibat

Polisi Ungkap 13 Kasus Narkotika di Sumedang dalam 2 Bulan, Satu ASN Ikut Terlibat

harapanrakyat.com,- Satuan Reserse Narkoba Polres Sumedang, Jawa Barat, berhasil mengungkap 13 kasus narkotika dalam kurun waktu 2 bulan terakhir. Dari 13 kasus tersebut, Polres...