Cara balas WA tanpa online cukup mudah untuk dilakukan. Membalas WA dengan cara tanpa terlihat online bisa Anda lakukan. Hal ini terkadang membuat sebagian pengguna WhatsApp merasa senang.
Cara ini bisa dilakukan bagi Anda yang sedang sibuk, sehingga berpura-pura sedang offline. Cara ini bisa Anda gunakan ketika ingin mengabaikan chat, namun berusaha ingin tetap membalasnya tanpa terlihat sedang online.
Sehingga orang lain tidak akan mengganggu jika pesan yang dikirimnya telah terabaikan. Mungkin untuk sebagian pengguna WA masih bingung bagaimana cara menggunakannya. Simak penjelasan selengkapnya.
Baca Juga: Mode Siluman WhatsApp dengan 3 Cara Mudah Menjaga Privasi
Cara Balas WA Tanpa Online dengan Fitur Last Seen
WhatsApp menjadi aplikasi chatting paling populer karena fitur di dalamnya yang sangat menarik. WhatsApp atau WA menjadi aplikasi chatting terbaik dengan pengguna terbanyak.
Meski menjadi aplikasi terbaik, namun penggunanya terkadang sering terganggu dengan status online. Tidak semua pengguna aplikasi yang ingin selalu terlihat online.
Ada beberapa alasan mengapa mereka tidak ingin terlihat online. Misalnya, karena terlalu tertekan saat sedang tidak ingin diganggu saja.
Saat Anda menggunakan fitur tersebut sebenarnya tidak benar-benar dihilangkan. Hanya saja, pengguna dapat mengaktifkan fitur Last Seen untuk menunjukkan kapan terakhir terlihat kepada pengguna lain.
Meski status online tidak terlihat, namun Anda masih tetap memberikan balasan tanpa terlihat online. Adapun cara yang bisa Anda lakukan saat membalas pesan meski terlihat offline adalah sebagai berikut:
Menggunakan Mode Airplane
Sebenarnya ada banyak cara balas WA tanpa online, salah satunya yaitu menggunakan mode Airplane. Cara ini sebenarnya sama dengan mematikan paket data.
Hanya saja ketika menggunakan mode tersebut semua aktivitas baik internet maupun jaringan terputus. Saat ingin membalas WA Anda bisa aktifkan mode penerbangan dengan mengikuti cara berikut ini:
- Aktifkan mode Airplane
- Buka aplikasi WhatsApp dan pilih chat yang ingin dibalas
- Setelah itu, balas pesan dan kirim
- Jika sudah keluar dari aplikasi WA silahkan menonaktifkan mode Airplane
- Selama beberapa waktu pesan akan terkirim ketika koneksi internet terhubung kembali.
Baca Juga: Cara Video Call WhatsApp Sambil Chat Menggunakan Fitur PIP
Melalui Notifikasi
Cara balas WA tanpa online sering dilakukan agar tidak terlihat mengabaikan pengirimnya. Sering sekali pengguna WA ingin menjaga privasi masing-masing, sehingga tidak ingin terlihat online.
Salah satu cara lainnya yaitu dengan membalas melalui notifikasi. Anda bisa melakukan pengiriman pesan offline tersebut pada berbagai media sosial, baik itu WhatsApp maupun yang lainnya.
Notifikasi ini akan muncul secara otomatis pada bagian layar atas. Saat ingin membalas pesan yang masuk tanpa terlihat online bisa langsung membalasnya hanya melalui notifikasi tanpa membuka aplikasi.
- Anda cukup usap layar smartphone dari arah atas ke bawah agar dapat melihat notifikasi pesan masuk
- Klik tanda panah ke bawah yang berada pada bagian pojok kanan atas bagian pesan yang ingin Anda kirim
- Akan muncul 2 pilihan sekaligus yaitu tandai sudah dibaca atau balas
- Anda bisa pilih balas dan bisa langsung menulis pesan yang ingin dikirim pada kolom yang tersedia
- Setelah selesai, tap ikon panah sebelah kanan kolom pesan
- Dengan cara ini, pesan yang Anda ketik akan terkirim pada tujuan secara otomatis tanpa terlihat online
Baca Juga: Cara Bikin Status WA Voice Note dengan Bantun Aplikasi
Membalas Pesan Saat Offline
Sedangkan untuk cara balas WA tanpa online yang ketiga yaitu ketika sedang offline. Cara ini bisa Anda lakukan dengan menonaktifkan data internet.
Setelah menonaktifkan data internet, Anda bisa membalas pesan WA meski pesan tertunda sementara waktu. Setelah mengaktifkan koneksi internet, maka pesan WA akan terkirim secara otomatis. Adapun langkah muda yang bisa Anda lakukan yaitu:
- Langkah pertama yang bisa Anda lakukan yaitu dengan menonaktifkan data internet terlebih dulu
- Selanjutnya, bisa buka aplikasi WA dan pilih bagian chat yang akan Anda balas
- Ketik balasan dan kirim
- Setelah itu, pesan akan terkirim tertunda sementara waktu. Biasanya ditandai dengan ikon jam berputar
- Setelan data seluler atau internet aktif kembali, pesan balasan WA akan segera terkirim. Sedangkan jam terakhir online tidak akan berubah. Sehingga pengirim pesan tidak tahu jika Anda sedang membalas pesan mereka.
Cara balas WA tanpa online bisa dilakukan dengan sangat praktis bukan? Bahkan Anda bisa menggunakannya tanpa terlihat mengabaikan pesan orang lain. (R10/HR-Online)