Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis Nagih Janji Cinta, Terhalang Restu karena Status Sosial

Sinopsis Nagih Janji Cinta, Terhalang Restu karena Status Sosial

Sinopsis Nagih Janji Cinta menceritakan tentang kisah cinta sepasang kekasih yang terhalang oleh status sosial. Nagih Janji Cinta merupakan salah satu film Indonesia terbaru yang akan tayang pada bulan Desember mendatang. Dengan sinopsis film yang menarik, siap tayang di bioskop pada 8 Desember 2022.

Bagas dan Ajeng merupakan dua sejoli yang saat ini tengah dilanda asmara. Sayangnya, keduanya masih belum memiliki status hubungan yang jelas.

Pasalnya, Bagas belum memiliki keberanian untuk menyatakan perasaannya kepada Ajeng. Hal ini, karena perbedaan status sosial di antara keduanya.

Benar saja, Bagas terlahir dari keluarga biasa. Sedangkan Ajeng, ia adalah anak dari keluarga kaya raya.

Sinopsis Nagih Janji Cinta, Kisah Bagas dan Ajeng

Nagih Janji Cinta merupakan film arahan sutradara Rizki Balki. Film besutan rumah produksi PIM Pictures ini diproduseri oleh Agustinus Sitorus.

Sementara itu, penulis dan penulis skenario film ini adalah QueenB dan Endik Koeswoyo. Selain berpartisipasi sebagai produser, Agustinus Sitorus juga merangkap sebagai penulis cerita.

Baca Juga: Sinopsis Like & Share, Dua Remaja yang Terjebak di Jalan Gelap

Film dengan genre komedi, drama, dan romansa ini dibintangi oleh sederet aktris dan aktor papan atas. Sebut saja, Irzan Faiq, Marsha Aruan, Ady Sky, Deven Christiandi Putra, Frislly Herlind, hingga Ghea Indrawari.

Perbedaan Status Sosial Bagas dan Ajeng

Sinopsis Nagih Janji Cinta pertama kali akan memperlihatkan bagaimana status sosial bisa menjadi penghalang bagi seseorang untuk mendapatkan cinta. Hal ini, tengah dirasakan oleh seorang pemuda bernama Bagas.

Sudah sejak lama, Bagas memendam perasaannya kepada seorang gadis bernama Ajeng. Meskipun memiliki perasaan cinta yang dalam, Bagas tidak berani menyatakan rasa sukanya kepada Ajeng.

Pasalnya, ia sadar jika wanita yang disukainya itu merupakan seorang gadis kaya raya. Tak hanya cantik dan populer saja, Ajeng adalah keturunan darah biru di kota Solo.

Berbeda dengan dirinya, Bagas hanyalah seorang anak petani kecil. Bahkan, untuk meraih gelar sarjana saja, ia harus berusaha keras untuk mendapatkan beasiswa.

Sedangkan Ajeng, ia selalu mendapatkan apa yang ia inginkan, berkat kekayaan kedua orang tuanya.

Baca Juga: Sinopsis Tumbal Kanjeng Iblis, Ritual Pemujaan Kelompok Sesat

Keberanian Bagas Menemui Kedua Orang Tua Ajeng

Sinopsis Nagih Janji Cinta selanjutnya, kita akan melihat bagaimana kegigihan Bagas untuk memperjuangkan cintanya. Sebelum itu, kedua orang tua Ajeng, yakni RM Cokrodiningrat dan Rahayu, berniat untuk menjodohkan putrinya itu dengan seorang calon dokter muda.

Pria tersebut bernama Satrio yang tak lain seorang keturunan darah biru sama seperti mereka. Kedua orang tua Ajeng pun sangat menyukai Satrio dan sering membanggakannya.

Dalam sinopsis Nagih Janji Cinta, ayah Satrio merupakan seorang dokter spesialis jantung yang selama ini merawat dan menangani Pak Cokro. Mendengar gadis pujaan hatinya akan dijodohkan dengan orang lain, Bagas tidak bisa tinggal diam begitu saja.

Setelah mengumpulkan keberanian, Bagas pun memutuskan untuk menemui Pak Cokro dan Bu Rahayu. Bagas pun memperkenalkan dirinya sebagai kekasih Ajeng.

Benar saja, kedua orang tua Ajeng pun menentang hubungan putrinya dengan Bagas.

Syarat Menjadi Menantu RM Cokrodiningrat

Sinopsis Nagih Janji Cinta sampailah pada puncaknya ketika keluarga Ajeng menentang hubungan keduanya. Bagi Pak Cokro dan Bu Rahayu, tidak sembarang orang bisa menjadi bagian dari RM Cokrodiningrat.

Untuk menjadi menantu keluarga Cokro harus memiliki bibit, bebet, dan bobot yang jelas. Namun Bagas tidak langsung menyerah, ia membuat janji cinta untuk Ajeng di hadapan kedua orang tuanya.

Ketika wisuda nanti, Bagas akan membuktikan jika ia layak dan mampu bersanding dengan Ajeng. Melihat kesungguhan Bagas, kedua orang tua Ajeng pun menerima niat baiknya.

Baca Juga: Sinopsis Film Argantara, Dibintangi Aliando dan Natasha Wilona

Namun, Pak Cokro dan Bu Rahayu tetap memberikan berbagai syarat dan ketentuan. Jika Bagas gagal memenuhinya, maka Ajeng akan menikah dengan Satrio.

Para Pemain

  • Irzan Faiq berperan sebagai Bagas Mahardika
  • Marsha Aruan sebagai Ajeng Larasati
  • Ady Sky sebagai dr. Satrio
  • Deven Christiandi Putra berperan sebagai Aryo
  • Frislly Herlind sebagai Ayu
  • Ghea Indrawari sebagai Tiara
  • Wanda Hamidah berperan sebagai Rahayu
  • Sujiwo Tejo – RM Cokrodiningrat
  • Erick Ekstrada – Slamet
  • Nashwa Zahira – Intan

Mampukah bagas berhasil menepati janjinya? Seperti apakah kelanjutan dari kisah cinta Bagas dan Ajeng. Untuk melihat kelanjutannya, jangan lupa saksikan sinopsis Nagih Janji Cinta lainnya! (R10/HR-Online)

Jonathan Frizzy Menjadi Tersangka Kasus Vape Obat Keras, Begini Kronologinya

Jonathan Frizzy Menjadi Tersangka Kasus Vape Obat Keras, Begini Kronologinya

Akhirnya, pihak kepolisian resmi menetapkan aktor sinetron Jonathan Frizzy (JF) sebagai tersangka dalam kasus vape mengandung obat keras berupa zat etomidate. Kabar ini secara...
Sejarah Monumen Kijang Biru Wates, Kisah Tragis di Baliknya

Sejarah Monumen Kijang Biru Wates, Kisah Tragis di Baliknya

Sejarah Monumen Kijang Biru Wates ternyata menyimpan kisah kelam masa lalu. Monumen Kijang Biru di Wates, Kulon Progo, bukan sekadar penanda jalan atau simbol...
Suara iPhone Kecil? Begini Cara Ampuh Mengatasinya Tanpa Ribet!

Suara iPhone Kecil? Begini Cara Ampuh Mengatasinya Tanpa Ribet!

Suara iPhone kecil saat digunakan menelepon atau mendengarkan musik bisa jadi pengalaman yang cukup menyebalkan. Apalagi jika sedang menunggu telepon penting atau ingin menikmati...
Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer kembali menghadirkan laptop gaming dari jajaran lini Nitro, yakni Nitro Lite (NL16-71G). Perangkat ini dirancang khusus untuk para casual gamer sekaligus mendukung kreativitas...
Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Bripda Rizak Aril Zakri, anggota muda personel Polres Pangandaran berhasil meraih Juara 2 kategori Recurve Umum Putra Beregu dalam ajang Banyumas Indoor Open...
Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2024/2025. Rasa bahagia Bobotoh Aswaja Kota Banjar, Jawa Barat, tak bisa terbendung. Untuk mengungkapkan rasa bahagia...