harapanrakyat.com,- Pangdam I/Bukit Barisan, Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, SE, MSi, berharap kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD), bisa meningkatkan budaya gotong royong di masyarakat.
Hal itu ia sampaikan saat menutup secara resmi kegiatan TMMD ke 115 tahun 2022, di wilayah Kodam I/BB, Rabu (9/11/2022).
“Program TMMD ini adalah upaya TNI untuk melestarikan budaya gotong royong, yang merupakan warisan leluhur kita,” ujar Mayjen TNI Daniel.
TMMD lanjut Pangdam, merupakan langkah TNI membantu setiap pemerintah daerah, dalam memperbaiki infrastruktur termasuk mengakselerasikan program pemerintah demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Maka dari itu, Daniel meminta hasil pembangunan fisik ataupun non fisik TMMD, bisa dirawat dan dijaga bersama-sama, sehingga kebermanfaatannya bisa dirasakan lebih lama.
“Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu mensukseskan program TMMD,” katanya.
Adapun program TMMD di Kodam I/Bukit Barisan mengambil tema “TMMD Dedikasi Terbaik NKRI”.
Dilaksanakan di Kodim 0208/Asahan, Kodim 0313/Kampar, Kodim 0210/Tapanuli Utara, Kodim 0308/Pariaman, Kodim 0318/Natuna dan Kodim 0311/Pesisir Selatan. (R8/HR Online/Editor Jujang)