Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruManfaat Lip Gloss Membantu Bibir Tampak Sehat dan Lembab

Manfaat Lip Gloss Membantu Bibir Tampak Sehat dan Lembab

Manfaat lip gloss tidak hanya membuat Anda tampil manis dan cantik. Namun lip gloss juga memiliki manfaat menutrisi bibir. Sehingga menggunakan lip gloss menjadi pilihan tepat bagi Anda yang ingin tampil sempurna. Menggunakan lip gloss akan membuat tampilan bibir lebih berkilau dan terlihat lebih sehat. Meski hanya sebagai produk untuk mempercantik bibir, masih ada fungsi lainnya.

Baca Juga: Jenis Lipstik dan Fungsinya, dari Lip Cream, Balm dan Glossy

Manfaat Lip Gloss untuk Kecantikan Bibir dan Wajah

Dalam dunia fashion make up adalah salah satu bagian penting yang diperhatikan dalam pemakaiannya. Salah satunya dalam pemilihan perona bibir. Perona bibir hadir dengan berbagai pilihan termasuk lip gloss. Lip gloss banyak dipilih karena kesan yang diberikan lembut basah dan membuat bibir tampak sehat.

Menarik nya lagi jenis produk kecantikan yang satu ini juga bisa Anda manfaatkan tidak hanya pada bibir, namun termasuk wajah. Agar lebih jelas berikut ini ada beberapa fungsi yang bisa diperoleh dari penggunaan lip gloss antara lain:

Baca Juga: Warna Lipstik Natural untuk Remaja Cocok Dipakai dalam Aktivitas Harian

Membantu Memberikan Kesan Bibi plumpy

Salah satu manfaat lip gloss yaitu membantu memberikan kesan bibir plumpy. Lip gloss adalah produk kecantikan bibir yang mampu memberikan kesan segar dan berkilau.

Lip gloss lebih mudah diaplikasikan karena dapat digunakan secara langsung. Kelembaban bibir juga dapat terjaga, namun biasakan menggunakan lip balm terlebih dulu baru gunakan lip gloss.

Meski hanya menggunakan lip gloss akan membuat kesan bibir terlihat halus dan lembut. Selain itu, menggunakan lip gloss juga membantu menciptakan look yang satin ketika bercampur dengan lipstik. Anda bisa mencoba mengaplikasikan goddes dengan lip cream dan berikan lip gloss terlebih dulu sebelum ke bibir.

Selain bibir terlihat satin juga membuat bibir terkesan basah dan lembab. Kombinasi ini cocok untuk aktivitas harian. Penampilan pun terkesan natural alami dan tidak mencolok.

Baca Juga: Perbedaan Lip Balm dan Lip Ice Meski Memiliki Fungsi yang Sama

Sebagai Lip Topper atau Bahkan Eye Topper

Menggunakan lip gloss juga bermanfaat memberikan tampilan lebih cerah. Caranya dengan menggunakan lip gloss sebagai lip topper. Warnanya yang pigmented sangat cocok untuk dipasangkan dengan lipstik.

Anda bisa gunakan lip gloss setelah lipstik. Dengan cara ini tampilan bibir semakin memukau dan glossy. Selain sebagai lip topper ternyata juga berperan untuk Eye topper.

Saat ini glossy eye telah menjadi trend make up saat musim panas. Tampilan glossy ini bisa Anda ciptakan dengan memanfaatkan lip gloss yang terletak setelah pemakaian eyeshadow. Cara ini akan membuat riasan wajah lebih awet.

Menggunakan lip gloss untuk berbagai acara tentu membantu Anda bisa tampil menarik dan tidak menor. Selain membantu membuat bibir terkesan lembut dan lembab manfaat lip gloss juga masih banyak. Anda bisa memanfaatkannya demi menunjang kecantikan wajah. (R10/HR-Online)

Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Pembahasan mengenai terbentuknya Kabupaten Indramayu memang tidak dapat terlepas dari kisah sejarah Babad Dermayu. Nama "Dermayu" sendiri merupakan sebutan lain dari Indramayu. Konon dalam...
Dokter kandungan di Garut Viral

Kurang dari 24 Jam, Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien di Garut Diamankan Polisi

harapanrakyat.com,- Polres Garut akhirnya berhasil mengamankan oknum dokter yang diduga melakukan pelecehan terhadap seorang pasien ibu hamil. Bahkan, penangkapan tersebut kurang dari 24 jam...
Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Pasar smartphone Android kembali digegerkan oleh keluarnya produk OPPO series terbaru yang muncul di TENAA. Produk ini diperkenalkan di Tiongkok bersama series lainnya seperti...
Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...