Game Frontline Commando menarik untuk dimainkan. Frontline Commando adalah game action seru yang akan memacu adrenalin dan konsentrasi. Ya, Frontline Commando ini merupakan permainan aksi orang ketiga.
Di dalam game ini, Anda akan berperan sebagai orang yang terakhir selamat dari kesatuan tempur bagian yang menyerang dan memberontak di wilayah musuh. Tujuan pemain yaitu bisa keluar hidup-hidup dari pertarungan dan membunuh musuh sebanyak-banyaknya.
Baca Juga: Game Deemo II Hadirkan Berbagai Macam Fakta Menarik, Simak!
Game Frontline Commando, Permainan Aksi untuk Android
Alur game aksi ini sama seperti yang biasanya terdapat pada permainan sejenis lainnya. Seperti berlindung di balik benda agar Anda tidak tertembak oleh musuh. Frontline Commando juga memanfaatkan joystick virtual sebelah kiri untuk memindahkan karakter.
Sedangkan untuk membidik dan membunuh tiap-tiap musuh yang muncul di layar menggunakan joystick virtual sebelah kanan. Sebuah scene yang sangat seru membuka gameplay ini.
Anda mesti menembak musuh sambil berlindung. Karakter Anda tak bisa Anda gerakkan secara bebas. Pasalnya, ia bakal bergerak otomatis apabila Anda butuhkan. Tetapi, sebagian banyak waktu bakal Anda habiskan dengan berlindung di belakang tumpukan pelindung atau di belakang tembok.
Ketika musuh habis terbunuh, maka karakter Anda secara otomatis akan bergerak. Kemudian mencari perlindungan saat baku tembak dengan musuh kembali.
Baca Juga: Game Kitty Death Room, Permainan Android Terbaru yang Seru!
Di permainan ini, Anda bisa sedikit mempengaruhi arah gerak karakter Anda. Caranya yaitu dengan menekan tombol kanan dan kiri saat ia bergerak. Hal tersebut tidak bisa merubah arah gerakan. Namun, bisa membantu untuk menghindari rintangan.
Sebetulnya, untuk aksi baku tembaknya sangat seru. Terlebih di dalam game aksi ini menawarkan cukup banyak senjata. Tetapi, kadang AI musuhnya tampak sangat bodoh.
Dengan demikian, menjadikan game Frontline Commando ini kurang realistis. Sebagai contoh, pada saat Anda berhadapan kurang dari jarak 2 m, maka Anda maupun musuh bakal saling berlindung lalu menembak secara bergantian.
Dapat Anda bayangkan, bukan? Padahal hanya berjarak 2 meter saja. Terlebih apabila Anda melempar bom. Maka musuh tersebut akan diam saja menanti bom itu meledak dengan sabar. Tidak ada usaha mencari lalu melempar serangan balik.
Baca Juga: Game Gangster Crime, Mafia City, Permainan Seru Tema Kriminal!
Misi Dalam Frontline Commando
Untungnya, game satu ini menawarkan variasi misi yang lumayan banyak. Kadang, Anda mesti membabat seluruh musuh yang ada. Terkadang juga Anda harus menembaki pesawat, serta masih banyak yang lain.
Salah satu hal yang juga menarik dalam permainan aksi ini adalah adanya 145 level yang hampir secara keseluruhan terinspirasi oleh sejarah penyerangan Amerika yang sungguh-sungguh terjadi dalam dunia nyata.
Untung saja, tidak terdapat sistem energi dalam game ini. Sehingga, Anda bisa dengan bebas memainkannya kapan saja. Akan tetapi, seiring dengan berlanjutnya level, tembakan dari musuh kian sakit.
Dengan begitu, mau tak mau upgrade merupakan sesuatu hal yang cukup penting disini. Satu level bisa Anda selesaikan dalam waktu kurang lebih 5 menit
Selanjutnya, pada akhir tiap-tiap level, Anda bakal bergaya lucu guna merayakan kemenangan yang sejati. Hal tersebut memang terbilang cukup konyol. Mengingat game Frontline Commando ini merupakan medan perang bukan latihan militer. (R10/HR-Online)