Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TerbaruCara Pesan Kopi di Starbucks agar Sesuai Selera Anti Gagal

Cara Pesan Kopi di Starbucks agar Sesuai Selera Anti Gagal

Banyak orang penasaran dengan cara pesan kopi di Starbucks. Kepopuleran kedai kopi franchise asal Seattle tersebut membuat orang tertarik mencoba produknya, meski bukan pecinta kopi. Namun, adanya sistem keanggotaan membuat konsumen baru agak terintimidasi.

Sebenarnya, membuat keanggotaan di Starbucks bukan kewajiban terutama bagi konsumen yang baru mau coba. Memesan kopi di Starbucks akan menjadi kegiatan menyenangkan jika konsumen tahu persis apa yang mereka mau.

Baca Juga: Starbucks Tasikmalaya, Nikmatnya Kopi dari Seattle

Selain itu, jangan ragu bertanya pada kasir atau barista jika masih belum paham dengan istilah-istilah dalam menu.

Begini Cara Pesan Kopi di Starbucks

Untuk kamu yang tertarik mencoba kopi Starbucks namun masih bingung bagaimana memesannya, simak langkah-langkah berikut.

Tentukan Jenis Minuman

Sebagian orang belum paham cara pesan kopi di Starbucks sehingga malah mendapat minuman yang tidak sesuai selera. Oleh karena itu, ketahui terlebih dulu minuman seperti apa yang bisa kamu nikmati sampai habis. Misalnya coklat panas, kopi blend, smoothies, atau teh.

Biasanya konsumen memilih jenis minuman tergantung cuaca atau musim. Saat cuaca terik di siang hari, beberapa konsumen memilih es kopi.

Bayangkan tingkat kemanisan hingga kadar kafeinnya, dengan begitu konsumen bisa memesan minuman sesuai selera masing-masing.

Baca Juga: Pan & Co Tasikmalaya, Nyobain Pancake Jepang

Pilih Ukuran Cup

Kemudian, memilih ukuran cup menjadi hal yang penting dalam cara pesan kopi di Starbucks. Ada tiga ukuran cup dengan nama-nama khusus, yaitu:

  • Ukuran Tall setara dengan 12 oz (354 ml), mengandung sedikit espresso atau single shot.
  • Ukuran Grande setara dengan 16 oz (473 ml), mencakup dosis espresso ganda atau double shot.
  • Ukuran Venti setara dengan 20 oz (591 ml), dosis espresso sama dengan Grande tapi bisa jadi tiga kali lipat jika pakai es.

Selain itu, beberapa gerai Starbucks ada juga yang menyediakan ukuran gelas Short setara 8oz (236 ml) dan Trenta setara 31oz (916 ml).

Setiap ukuran memiliki harga berbeda, konsumen juga harus membayar lebih jika mau tambah espresso untuk menambah tenaga.  Pilihlah ukuran minuman dengan bijak sesuai kapasitas yang mampu kamu habiskan. 

Ciptakan Rasa Sesuai Selera

Jangan terpaku pada rasa manis dari gula atau tanpa gula. Apabila siap membayar lebih, konsumen bisa meminta jenis-jenis sirup yang membuat minuman semakin nikmat. Sirup-sirup yang populer adalah vanila, karamel, dan hazelnut.

Apabila kamu sedang menerapkan diet sehat, ikuti cara pesan kopi di Starbucks dengan menanyakan sirup bebas gula. Dengan begitu, kamu bisa menikmati minuman manis tanpa khawatir kalori berlebih. Sebagai catatan, setiap minuman mendapatkan sirup sebanyak dua pump.

Baca Juga: Kopi Asli Jawa Barat Kini Tersedia di Starbucks Korea Selatan

Memilih Minuman di Menu

Walaupun Starbucks menjual bubuk kopi seduh, namun alangkah lebih baik jika konsumen membeli kopi masak yang siap minum.

  • Latte, campuran espresso dan susu. Minuman ini paling terkenal karena memberikan rasa yang enak baik dingin maupun panas.
  • Americano, cocok untuk penggemar kopi hitam karena merupakan campuran espresso dan air.
  • Cappucino, mirip dengan latte namun mengandung buih atau foam sehingga terasa lebih ringan.
  • Caramel Macchiato, susu dan sirup vanila yang diberi espresso di bagian atas tanpa diaduk dengan sentuhan karamel.
  • Mocha Latte, campuran susu, espresso, dan coklat.
  • Specialty Espresso, one shot atau double shot espresso dengan bahan-bahan lain sesuai permintaan, misalnya buih atau whipped cream.
  • Chai Tea, campuran teh earl gray, susu, dan vanila manis, cocok untuk konsumen yang bukan pecinta kopi.
  • Frappuccino, minuman campuran dari bahan-bahan kopi atau non kopi dengan rasa spesial.

Pesan Minuman ke Kasir

Setelah menentukan jenis minuman, konsumen bisa memesan ke kasir sesuai selera, misalnya “tall cappucino dengan sirup karamel”. Jika ada sesuatu yang membingungkan terkait cara pesan kopi di Starbucks, jangan ragu untuk bertanya.

Sebutkan “dine in” jika konsumen ingin minum di tempat. Dengan demikian, barista akan menyajikan minuman dalam gelas atau cangkir, bukan cup sekali pakai untuk take away.

Starbucks juga menyediakan tumbler isi ulang sebagai bentuk kontribusi dalam menjaga lingkungan.

Ada baiknya sebelum memesan di kasir, konsumen sudah menentukan jenis minuman untuk menghindari antrian panjang. Simpan struk pembelian untuk berjaga-jaga jika pesanan diambil orang lain. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Dampak Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis Pengguna Angkot Meningkat

Berkat Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis: Pengguna Angkot Meningkat

harapanrakyat.com,- Larangan siswa SD dan SMP membawa kendaraan bermotor ke sekolah mendapat respon positif dari masyarakat. Salah satunya adalah Ketua DPC Organisasi Angkutan Darat...
Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang Segera Terwujud, Anggaran Capai Rp12 M

harapanrakyat.com,- Harapan terbentuknya Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Sumedang, Jawa Barat kini kian dekat. Kepala Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Cece Ruhiat menyampaikan,...
Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

harapanrakyat.com,- Setelah menetapkan MSF, oknum dokter kandungan terduga pelaku pelecehan seksual menjadi tersangka, Polres Garut, Jawa Barat, akhirnya dihadirkan ke awak media, Kamis (17/4/2025)....
Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Ulang tahun bisa jadi momen spesial, apalagi kalau kita rayakan bareng orang-orang terdekat. Hal itulah yang Letkol Teddy rasakan saat usianya genap 36 tahun....
Advan AI Gen, Laptop Tipis tapi Performa Tangguh

Advan AI Gen, Laptop Tipis tapi Performa Tangguh

Banyak orang mengira laptop lokal cuma cocok buat kerja ringan. Tapi ternyata ada kejutan baru. Ada satu brand lokal yang mulai unjuk gigi secara...
Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

harapanrakyat.com,- SMK Negeri 3 Kota Banjar, Jawa Barat, mengaku telah berupaya untuk mencegah para pelajar terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. Pencegahan dan antisipasi tersebut sangatlah...