Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BanjarBaut Tersangkut di Jari Anak, Lepas setelah Dibantu Damkar Kota Banjar

Baut Tersangkut di Jari Anak, Lepas setelah Dibantu Damkar Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Petugas Pemadam Kebakaran atau Damkar Kota Banjar, Jawa Barat, membantu seorang anak berinisial WF (4), melepas sebuah baut yang tersangkut di salah satu jari tangannya, Sabtu (12/11/2022).

Hal itu mengakibatkan jari manis tangan kirinya bengkak karena baut tersebut susah dilepaskan. Anak tersebut merupakan warga Desa Palugon, Kecamatan Wanaraja, Kabupaten Cilacap.

Orang tua korban, Yandi mengatakan, peristiwa nahas itu terjadi pada hari Jumat (11/11/2022) kemarin sekitar pukul 20.00 WIB.

“Kemarin lagi main di rumah saudara nggak tahu ngambil dari lemari atau apa baut itu tiba-tiba udah ada di jari manisnya,” kata Yandi kepada wartawan, Sabtu (12/11/2022).

Ia menjelaskan, untuk melepaskan baut yang tersangkut di jari anaknya itu keluarga sudah berupaya dengan segala cara, akan tetapi masih tidak bisa lepas.

“Segala cara sudah dicoba. Terus sudah ke mana-mana tapi nggak ada yang bisa termasuk kemarin pernah ke dokter tapi nggak bisa,” jelasnya.

Baca Juga: Membahayakan Warga, Petugas Damkar Kota Banjar Musnahkan 2 Sarang Tawon

Kemudian, lanjut Yandi, ia ada yang memberi informasi bahwa untuk penanganan seperti itu disarankan untuk pergi ke petugas Pemadam Kebakaran.

“Ada yang ngasih tahu, akhirnya hari ini saya datang ke kantor Pemadam Kebakaran Kota Banjar,” paparnya.

Yandi menambahkan, saat ini kondisi anaknya sudah membaik. Baut yang tersangkut di jari anaknya sudah berhasil dilepaskan oleh petugas Damkar.

“Alhamdulillah sekarang udah lega, bautnya sudah bisa dilepaskan tadi oleh petugas. Saya sangat berterima kasih untuk petugas Pemadam Kebakaran Kota Banjar,” ungkapnya.

Baut Tersangkut di Jari Anak, Kejadian Pertama yang Ditangani Damkar Banjar

Sementara itu, Kepala UPTD Pemadam Kebakaran Kota Banjar, Aam Amijaya mengatakan, baut tersangkut di jari anak itu merupakan kejadian pertama yang ditangani oleh Damkar.

“Ini kejadian pertama, karena biasanya kita melakukan penanganan cincin yang susah dilepas dari jari tangan,” kata Aam Amijaya.

Menurutnya, berkat kerjasama dengan petugas BPBD Kota Banjar, baut tersebut berhasil dilepaskan dari jari manis anak tersebut.

“Tadi dari Regu A piket Damkar kerjasama dengan BPBD sehingga baut itu bisa dilepaskan dari tangan anak tersebut,” tuturnya.

Aam mengimbau kepada para orang tua diminta untuk selalu mengawasi anaknya terutama yang masih kecil agar tidak terjadi peristiwa serupa. (Sandi/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...
Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

harapanrakyat.com,- Seorang Ketua RT di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan alasan warga beramai-ramai mendatangi Kantor Kelurahan membawa Kartu Berdaya. Apalagi...