Paduan tunik dan rok bisa membantu Anda tampil anggun dan feminim. Anda bisa padukan rok plisket dengan model tunik pilihan. Apalagi wanita dengan hijab lebih banyak memilih mengenakan rok daripada celana.
Asalkan perpaduannya tepat, dijamin tampilan semakin stylish dan fashionable.
Baca Juga: Paduan Gamis dan Sneakers Ciptakan Tampilan Sporty Kekinian
Rekomendasi Paduan Tunik dan Rok
Saat ini untuk wanita berhijab tidak perlu bingung ketika menentukan gaya berbusana. Tidak harus mengenakan gamis atau baju terusan saja. Namun Anda bisa padukan antara atasan dan bawahan berbagai jenis.
Sehingga membantu tampil gaya stylish mengikuti trend masa kini. Misalnya tunik yang berpadu dengan rok. Tunik itu sendiri adalah jenis busana yang memiliki desain longgar dan panjang.
Sehingga cocok untuk dapat dikenakan oleh mereka yang berhijab. Tunik juga hadir dengan berbagai model menarik dan panjang bervariasi. Namun untuk Anda yang berhijab akan lebih cocok mengenakan tunik dengan panjang sepinggul.
Padu padan tunik menjadi rekomendasi yang tepat selain gamis. Perpaduan tersebut bisa kenakan baik untuk acara formal atau kegiatan sehari-hari.
Anda pun akan tampil cantik, trendy, dan fashionable. Anda bisa pilih model tunik dengan berbagai varian hijab serta bawahan yang tepat. Agar tidak salah dalam memadukan tunik dengan rok, bisa simak rekomendasi berikut ini:
Baca Juga: Paduan Jaket Jeans Hijab Tampil Modis, Stylish, Namun Tetap Sopan
Tunik Motif dengan Rok Plisket
Padu padan tunik dengan rok plisket yang pertama ini bisa membuat tampilan terlihat modis. Rok plisket warna hijau army menjadi rekomendasi yang tepat.
Anda juga bisa mengenakan tunik motif warna dasar hitam atau beige sebagai kombinasi yang sempurna. Kenakan pashmina warna senada untuk melengkapi tampilan Anda setiap saat.
Sampirkan hijab pashmina ke bahu agar terkesan lebih rapi dan clean. Kombinasi outfit yang satu ini cocok untuk acara casual atau gaya berbusana harian yang tetap terkesan cantik dan elegan.
Pilih model tunik dengan model panjang hingga betis untuk ciptakan kesan tampil sopan dan syar’i. Sesuaikan gaya penampilan dan pilihan busana sesuai aktivitas yang akan dikerjakan.
Baca Juga: Model Baju Flare untuk Hijabers, Ini Inspirasi Perpaduannya
Tunik Katun dengan Rok Plisket
Sedangkan untuk rekomendasi selanjutnya kini Anda bisa mengenakan paduan tunik dengan rok plisket untuk acara ke kantor. Sehingga tidak akan terkesan membosankan.
Tunik bahan katun direkomendasikan bagi siapa saja. Apalagi mengingat jika bahan pembuatan busana menjadi prioritas utama yang harus Anda pikirkan. Selain dari bahannya yang berkualitas, Anda dapat memilih warnanya.
Kenakan rok plisket dan tunik warna cerah yang mampu memberikan kesan tampilan semakin playful dan tidak monoton.
Selain tunik warna cerah, Anda juga bisa mengenakan rok plisket coklat untuk kesan tampil eye catching dan menarik. Pilih hijab senada dengan rok agar tampil lebih menarik dan stylish.
Mengenakan berbagai busana asalkan dapat memadukannya secara tepat tentu mampu ciptakan kesan tampilan modis dan cantik. Salah satunya paduan tunik dan rok plisket untuk wanita berhijab. (R10/HR-Online)