Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruManfaat Buah Cermai dan Kandungan Nutrisi di Dalamnya

Manfaat Buah Cermai dan Kandungan Nutrisi di Dalamnya

Manfaat buah cermai cukup beragam tidak hanya untuk kesehatan saja. Buah cermai pun juga bisa bermanfaat bagi kecantikan. Sayangnya masih banyak masyarakat yang kurang tahu cermai sebagai tanaman herbal ini.

Padahal jika mengonsumsinya secara tepat, khasiat buah cermai akan cukup terasa. Menariknya lagi, selain buah, daun dan akarnya pun bisa Anda manfaatkan sebagai obat herbal.

Di balik rasanya yang manis, buah cermai memiliki banyak kandungan yang membantu menjaga kesehatan tubuh. Meski demikian jangan sampai salah konsumsi, agar tidak menimbulkan berbagai efek samping yang berbahaya.

Baca Juga: Manfaat Buah Black Sapote Cukup Beragam, Miliki Rasa Unik!

Ragam Manfaat Buah Cermai

Buah cermai biasa disebut juga dengan otaheite gooseberry cukup mudah ditemukan di daerah tropis. Nama latin dari buah cermai yaitu Phyllanthus acidus.

Jika dilihat sekilas mungkin sebagian besar masyarakat mengira jika tumbuhan ini adalah belimbing wuluh. Padahal kenyataannya berbeda, hanya mirip dari segi bentuk daunnya saja.

Selain segar saat dimakan buah cermai juga bisa digunakan sebagai obat herbal. Ukurannya kecil dan berwarna hijau ketika masih muda dengan rasa yang masam.

Sedangkan jika sudah tua atau matang buah cermai akan berubah warna sedikit kekuningan dengan rasanya yang manis.

Cermai masuk dalam keluarga berry yang juga banyak dimanfaatkan untuk olahan manisan.

Cermai juga memiliki banyak kandungan untuk dapat memenuhi kebutuhn nutrisi dalam tubuh. Kandungan yang ada di dalamnya itulah yang membantu mengobati penyakit hingga berkhasiat untuk kecantikan.

Baca Juga: Manfaat Buah Kersen yang Anti Tumor dan Baik untuk Kulit

Manfaat Cermai untuk Kesehatan Tubuh

Cermai memiliki buah yang bergerombol layaknya anggur. Pohonnya tegak dengan batang kasar dan mudah patah.

Meski ukurannya yang kecil, namun cermai memiliki banyak kandungan di dalamnya sehingga mampu mengobati berbagai penyakit.

Ada beberapa manfaat buah cermai untuk kesehatan tubuh. Adapun beberapa penyakit yang bisa Anda atasi dengan konsumsi cermai antara lain:

  1. Mengatasi diare baik pada anak-anak atau orang dewasa. Karena cermai memiliki kandungan serat tidak larut akan membantu memadatkan feses yang terlalu cair.
  2. Mencegah penyakit kardiovaskuler. Saat ini banyak masyarakat yang masih belum menerapkan pola hidup sehat. Sehingga rentan terhadap penyakit kardiovaskuler, misalnya stroke dan jantung di ,mana mereka sering mengkonsumsi makanan tinggi lemak. Padahal serat memiliki peran cukup penting pada tubuh. Untuk itu, dengan konsumsi buah cermai akan membantu mengatasi penyakit kardiovaskuler.
  3. Mampu mengontrol kadar gula darah. Sebaiknya kontrol kadar gula dalam darah untuk mencegah timbulnya penyakit kronis. Misalnya diabetes, stroke, demensia dan yang lainnya. Dengan konsumsi cermai tentu membantu mengontrol kadar gula darah.
  4. Menjaga kesehatan jantung. Antioksidan yang ada dalam buah cermai memiliki khasiat meningkatkan kesehatan jantung. Hal ini karena cermai membantunya dengan mencegah oksidasi kolesterol jahat dalam darah.

Kandungan Nutrisi dalam Buah Cermai

Buah cermai memiliki kandungan nutrisi yang beragam. Karena itulah mengapa manfaat buah cermai bisa untuk melawan berbagai jenis penyakit. Buah cermai yang asam membuktikan jika derajat keasamaan atau pH bernilai 3,4.

Meski terasa asam, per 100 gram buah tersebut menyimpan beberapa zat lain yang berguna untuk kesehatan. Adapun beberapa nutrisi yang terkandung dalam buah cermai paling besar adalah vitamin C.

Selain itu, terdapat juga vitamin A, B6, B6, B9, dan B1. Namun ada juga yang cukup banyak yaitu potasium atau kalium, kromium, tembaga, fosfor, mangan, dan magnesium.

Ada juga kandungan lainnya mulai dari tanin, quercetin, dan flavonoid baik saat buah masih muda atau sudah matang. Kandungan antioksidan cermai juga cukup tinggi.

Memiliki kandungan yang lengkap dan adanya sejumlah enzim akan membantu kinerja pencernaan.

Baca Juga: Manfaat Biji Alpukat Ampuh Turunkan Kolesterol hingga Cegah Kanker

Cara Konsumsi

Sama seperti manfaatnya yang banyak buah cermai juga bisa Anda konsumsi dengan berbagai cara. Bisa mengonsumsinya sebagai jus buah atau ingin langsung memakannya.

Ada juga yang membuat buah cermai menjadi serbuk. Hal ini karena kandungan airnya yang sedikit membantu Anda untuk lebih lama dalam menyimpannya.

Serbuk buah cermai bisa Anda konsumsi sebagai minuman dengan tambahkan madu atau buah lainnya. Karena rasanya yang asam, tidak sedikit masyarakat menambahkan gula dan mengolahnya sesuai lidah orang indonesia.

Ada juga yang mengolah cermai sebagai manisan buah. Caranya cukup rendam buah dalam air garam agar empuk. Selanjutnya buah dimasak dengan sirup gula.(R10/HR-Online)

Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Dunia kuliner dan hiburan kembali ramai netizen bicarakan. Kali ini bukan soal rasa makanan, tapi mengenai rasa kecewa. Nama King Abdi dan Tretan Muslim...
mobil wisata desa

SMPN 1 Sukamantri Ciamis Gunakan Mobil Wisata Desa untuk Antar Jemput Siswa, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- SMPN 1 Sukamantri Ciamis gunakan angkutan wisata desa untuk antar jemput siswa. Hal itu seiring adanya larangan siswa menggunakan kendaraan bermotor dari Pemkab...
Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara menghilangkan nama aplikasi di HP bisa diterapkan untuk menjaga privasi. Sebagaimana yang kita tahu, saat mengoperasikan ponsel dan membuka aplikasi tertentu, pasti ada...
Asal Kura Kura Galapagos, Keajaiban Alam yang Jadi Simbol Keberlanjutan Ekosistem

Asal Kura Kura Galapagos, Keajaiban Alam yang Jadi Simbol Keberlanjutan Ekosistem

Kepulauan Galapagos yang terletak di Samudra Pasifik, merupakan rumah bagi salah satu spesies yang paling ikonik di dunia, yakni kura-kura Galapagos. Kepulauan ini terkenal...
Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

HP baru-baru ini resmi meluncurkan seri laptop HP OmniBook 5 di pasar India. Laptop ini hadir dengan dua pilihan prosesor AMD Ryzen AI 300...
Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Pembahasan mengenai terbentuknya Kabupaten Indramayu memang tidak dapat terlepas dari kisah sejarah Babad Dermayu. Nama "Dermayu" sendiri merupakan sebutan lain dari Indramayu. Konon dalam...