Rabu, April 2, 2025
BerandaBerita TasikmalayaKisah Haru Wartawan Tasikmalaya Beri Makan Hingga Evakuasi Kucing Terlantar

Kisah Haru Wartawan Tasikmalaya Beri Makan Hingga Evakuasi Kucing Terlantar

harapanrakyat.com,- Kisah haru datang dari Dede Ibin, seorang wartawan TV di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Di tengah kesibukannya memburu berita, Dede selalu berhenti dan memberi makanan pada kucing yang terlantar di jalan sekitar Kota Tasikmalaya.

Seperti aksinya di tengah perjalanan menuju Mangkubumi untuk liputan, tapi di tengah perjalanan Dede berhenti saat melihat anak kucing di pinggir jalan. Dengan sigap Dede memberi makan kucing yang ada di Jalan Otto Iskandardinata Kota Tasikmalaya tersebut.

Bukan hanya itu, Dede juga menghubungi salah seorang pecinta kucing untuk mengevakuasi kucing yang terlihat sakit mata.

Baca Juga: Perajin Tahu Tempe di Tasikmalaya Mogok Produksi Pekan Depan

Tak lama berselang, seorang pecinta kucing yang ditelepon Dede datang dan mengambil kucing tersebut untuk diperiksa dan dirawat.

“Kasihan kalau lihat kucing yang terlantar apalagi ini masih kecil kucingnya. Saya langsung menghubungi komunitas pecinta kucing untuk memeriksa kucing tersebut,” kata Dede, Senin (24/10/2022).

Dede mengatakan, ia memelihara kucing berbagai macam jenis, mulai dari kucing ras sampai kucing domestik di rumahnya.

“Saya juga di rumah banyak kucing kang, sekarang juga ada yang baru lahiran 3 anaknya alhamdulillah,” katanya.

Sementara itu, Fahmi pecinta kucing yang ditelepon Dede mengaku mendapat telepon dari Dede untuk memeriksa kucing yang ditemukannya di jalan.

“Tadi saya dapat telepon dari pak Dede untuk membawa anak kucing terlantar ini, karena memang kondisinya kasihan matanya picek dan tidak mau makan. Saya akan bawa untuk memeriksa sekaligus merawatnya,” kata Fahmi. (Apip/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Pohon Jati Tumbang

Sejumlah Pohon Jati Tumbang Timpa Rumah Warga dan Tutup Jalan di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Hujan disertai tiupan angin kencang menyebabkan sejumlah pohon jati tumbang menimpa rumah dan menutup akses jalan di wilayah Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa...
Jalan Utama Penghubung Jatiwaras

Longsor di Tasikmalaya Tutup Akses Jalan Utama Penghubung Jatiwaras-Salopa

harapanrakyat com,- Akibat hujan deras, jalan utama penghubung Jatiwaras-Salopa longsor. Tepatnya di Kampung Demunglandung, Desa Papayan, Kecamatan Jatiwaras, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (2/4/2025)...
Rumah ludes terbakar Ciamis

Rumah di Ciamis Ludes Terbakar, Diduga Ini Penyebabnya!

harapanrakyat.com,- Sebuah rumah di Lingkungan Karangsari, Kelurahan Maleber, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ludes terbakar. Kebakaran itu terjadi Rabu (2/4/2025) sore sekitar pukul...
Penumpang bus meninggal dunia

Penumpang Pria di Kota Banjar Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Bus

harapanrakyat.com,- Seorang penumpang bus ditemukan sudah tidak bernyawa saat kendaraan yang ditumpanginya berhenti di Terminal Tipe A Kota Banjar, Jawa Barat. Peristiwa itu terjadi...
Tebing tutup jalan

Tebing Longsor Tutup Jalan Angsana-Gunung Kelir, DPUPRP Ciamis Terjunkan Alat Berat

harapanrakyat.com,- Hujan deras mengguyur sebagian wilayah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (2/4/2025) sore. Akibatnya, tebing longsor menutup Jalan Angsana-Gunung Kelir, Tanjakan Bonja, Desa Neglasari,...
Objek wisata di Kota Banjar sepi pengunjung

Libur Lebaran, Objek Wisata di Kota Banjar Sepi Pengunjung

harapanrakyat.com,- Memasuki libur lebaran Idul Fitri 1446 H, sejumlah objek wisata yang ada di Kota Banjar, Jawa Barat, masih sepi pengunjung dan tidak ada...