Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisJelang Porprov Jabar 2022, FAJI Ciamis Gencar Lakukan Pemusatan Latihan

Jelang Porprov Jabar 2022, FAJI Ciamis Gencar Lakukan Pemusatan Latihan

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Menjelang Porprov Jabar 2022, Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, gencar melakukan pemusatan latihan.

Adapun lokasi pemusatan latihan tersebut berlangsung di Sungai Citanduy, tepatnya wilayah Dusun Cibodas, Desa Ciharalang, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, terhitung dari tanggal 1-31 Oktober 2022.

Ketua FAJI Kabupaten Ciamis, Dadang Darmawan, melalui pelatih Arung Jeram, Fahmi mengatakan, jelang kejuaraan Porprov Jawa Barat Tahun 2022, FAJI Ciamis saat ini gencar melakukan pemusatan latihan. 

“Untuk latihan kita bagi dua sesi. Pertama dari jam 05.00 WIB sampai jam 11.00 WIB. Kemudian lanjut pada jam 13.30 WIB sampai 16.00 WIB,” kata Fahmi, Rabu (05/10/2022).

Pemusatan Latihan Fisik Jelang Porprov Jabar 2022

Ia menjelaskan, tujuan pemusatan latihan menjelang Porprov Jabar 2022 sebagai upaya untuk mempersiapkan atlet. Sehingga lebih terlatih lagi baik secara mental, ketahanan fisik, kekuatan, teknik dayungan, serta membentuk kerjasama tim.

Baca Juga : Jadi Tuan Rumah 9 Cabor, Ciamis Targetkan Masuk 10 Besar Porprov

“Agar lebih solid dan lebih dapat kemistri dalam tim. Supaya bisa tercapai apa yang kita targetkan pada program latihan ini. Karena hasil yang baik itu perlu proses yang berat,” jelas Fahmi.

Pelaksanaan kejuaraan Arung Jeram sendiri akan berlangsung 13-19 November 2022 di Sungai Cimanuk. Tepatnya Kampung Patrol, Kecamatan Banyuresmi, Kabupaten Garut.

“Untuk atlet Arung Jeram sendiri kita punya 14 orang, terdiri dari atlet putri 7 orang dan putra 7 orang. Saat ini kondisinya 70 persen dari kekuatan fisik dan ketahanannya,” ungkap Fahmi.

Ia menyebutkan, cabang olahraga Arung Jeram di Kabupaten Ciamis memang terbilang masih baru. Karena terbentuknya pada tahun 2020 akhir. Jadi, pada kejuaraan ini baru pertama kalinya mengikuti event bergengsi, yaitu Porprov Jabar.

Meskipun baru terbentuk, kata Fahmi, namun untuk babak kualifikasi Porprov yang berlangsung di Sungai Cimanuk pada November 2021, hasil keseluruhan untuk FAJI Ciamis berada pada posisi 10 besar.

“Untuk rinciannya hasil BK Porprov yaitu, nomor pertandingan R4 putri, nomor Slalom ada di peringkat 2. Kemudian, nomor H2H peringkat 3. Untuk R6 putra di nomor sprint dapat peringkat 3. Sedangkan, R6 putri pada nomor DRR dapet peringkat 3,” terangnya.

Baca Juga : Bupati Ciamis Harap Cabor Futsal Raih Hasil Maksimal di Porprov XIV

Target FAJI Ciamis Raih Emas di Porprov Jabar

Adapun target dalam Porprov Jabar 2022, FAJI Kabupaten Ciamis menargetkan untuk mendapatkan medali emas. Namun, untuk meraih hasil tersebut tidaklah gampang. Pasalnya banyak lawan yang mempunyai atlet kelas dunia.

“Untuk lawan berat itu antara lain Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Sukabumi, Kota Depok, Kota Bogor, Kota Bekasi, dan Garut,” paparnya.

Fahmi menambahkan, untuk nomor yang dipertandingkan pada Porprov Jabar 2022 dalam cabang olahraga Arung Jeram yaitu, R6 Putra, Sprint dan DRR, R6 Putri, Sprint. Serta DRR, R4 Putri, SLALOM, dan H2H, R4 Putra Sprint dan DRR.

“Saya harap para atlet bisa menampilkan yang terbaik buat dirinya sendiri. Serta memaksimalkan setiap nomor pertandingan. Karena ada ribuan warga Ciamis yang menunggu hasil terbaik dari cabor Arung Jeram,” pungkas Fahmi. (Feri/R3/HR-Online/Editor-Eva)

Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...