Senin, April 21, 2025
BerandaBerita PangandaranPemkab Pangandaran Serahkan Uang Pengganti Lahan Pembangunan Terminal A ke Warga

Pemkab Pangandaran Serahkan Uang Pengganti Lahan Pembangunan Terminal A ke Warga

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Pemkab Pangandaran serahkan pengganti tanah kepada warga untuk pembangunan terminal tipe A di Desa Kondangjajar, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Rabu (31/8/22).

Sebelumnya, pemerintah berencana akan memperluas pasar dan memfungsikan untuk bongkar muat barang. Sementara itu, terminal Pangandaran berada di lokasi tersebut.

Sehingga, semua angkutan umum dialihkan ke terminal tipe A yang berlokasi di Kondangjajar.

Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata mengatakan, luas lokasi penataan terminal tersebut rencananya berada di atas lahan sekitar 4 hektar.

Selain itu, lokasi tersebut juga masuk dalam rencana pembangunan yang terintegrasi dengan Bandara Nusawiru.

“Mudah-mudahan tahun 2023 bisa kita bangun. Kita sedang berjuang. Ini bagian yang terintergrasi dengan bandara sesuai Perpres 87 tahun 2021 tentang percepatan pembangunan kawasan rebana dan Jabar Selatan 2021-3030,” katanya.

Baca juga: Pembangunan Gedung Perpustakaan Daerah Pangandaran Bakal Rampung Desember 2022

Untuk mempersiapkan itu, kata Jeje, maka dari itu pemerintah menyelesaikan tanah terlebih dahulu.

Ia menambahkan, sesuai data dari Dishub ada 24 warga yang mendapatkan pengganti tanah tersebut dengan total Rp 429.836.000.

Jeje pun menyampaikan ke warga jika penggantian tanah tersebut tidak lain dalam rangka mewujudkan mimpi besar Pangandaran, yakni menjadi tempat wisata dunia. Sehingga, penataan harus terus berlangsung.

“Dan ini ini perlu beberapa langkah yang kita jalankan dengan baik. Kami harap warga yang menerima pengganti ini bisa menggunakannya sebaik mungkin,” pungkasnya. (Mad/R6/HR-Online)

Kesha Ratuliu Memilih KB Steril Usai Kelahiran Anak Ketiga

Kesha Ratuliu Memilih KB Steril Usai Kelahiran Anak Ketiga

Kesha Ratuliu memilih KB steril usai melahirkan anak ketiga. Bayi yang ia namai Danish Danendra Putra Permana itu lahir pada 15 April 2025 lalu....
Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia telah resmi menghadirkan smartphone entry-level terbaru bernama Nubia V70 Max dan tersedia sejak Maret 2025 lalu. Varian ini berhasil melengkapi Nubia V70 Series...
BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

harapanrakyat.com,- Sampai April 2025, ada 8 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengajukan pindah tugas atau mutasi. Delapan orang peserta tersebut, terdiri dari 6 orang...
Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah atau Bapenda Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan monitoring objek pajak daerah dan objek retribusi daerah selama libur dan cuti bersama Idul...
Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis menindaklanjuti keluhan pedagang PKL di Food Court Alun-alun Ciamis mengenai kurangnya meja dan kursi bagi pengunjung....
Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

harapanrakyat.com,- Peternak ayam broiler di Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, harapkan Ade Adang adanya stabilitas harga. Hal tersebut pasca harga daging...