Senin, Maret 3, 2025
BerandaBerita TerbaruObjek Wisata Camera House Borobudur Magelang Jawa Tengah

Objek Wisata Camera House Borobudur Magelang Jawa Tengah

Berlibur bersama keluarga, teman-teman maupun orang tersayang kini bisa Anda lakukan dengan berkunjung ke Camera House Borobudur Magelang Jawa Tengah.

Ya, wisata Magelang ini hadir dengan menyuguhkan sajian wisata menarik yang cocok Anda kunjungi saat libur akhir pekan.

Sehingga, tak heran jika objek wisata Camera House Borobudur hampir setiap harinya selalu ramai pengunjung dari berbagai daerah. 

Nah, jika Anda ada rencana pergi ke wisata Camera House Borobudur, maka sebaiknya menyimak ulasannya berikut.

Informasi Seputar Objek Wisata Camera House Borobudur Magelang Jawa Tengah

Camera House Borobudur merupakan salah satu tempat wisata populer yang sangat cocok untuk tempat menghabiskan libur akhir pekan.

Bahkan bisa terbilang, bahwa wisata Camera House Borobudur cocok bagi para wisatawan yang memiliki hobi fotografi.

Hal ini lantaran Camera House Borobudur  hadir dengan menyuguhkan berbagai spot foto Instagenic yang sayang Anda lewatkan begitu saja.

Selain itu, bangunan Camera House Borobudur yang terbilang cukup unik juga menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung.

Maka dari itu lah, Anda bisa menjadikan wisata ini sebagai opsi terbaik saat singgah ke Magelang nanti.

Alamat Camera House Borobudur Magelang

Wisata Camera House Borobudur terletak di Karang Bawang, Majaksingi, Kec. Borobudur, Kab. Magelang, Jawa Tengah.

Dengan akses jalan menuju lokasi yang mudah, Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi untuk pergi ke wisata tersebut.

Sehingga, ini menjadikan perjalanan wisata Anda terasa semakin seru dan menyenangkan.

Daya Tarik Camera House Borobudur Magelang

Sebagai wisata hits, wisata Camera House Borobudur  Magelang turut menyajikan berbagai daya tarik wisata seperti;

Landmark Bangunan Unik Camera House Borobudur

Salah satu daya tarik utama dari Camera House Borobudur yakni landmark bangunannya yang terbilang cukup unik dan menarik.

Bisa Anda lihat sendiri bagaimana bangunan arsitektur Camera House Borobudur yang terlihat seperti kamera sungguhan.

Bahkan pada bagian depan bangunan juga terdapat tulisan Camera House / Camera House Borobudur dengan aksen unik.

Melihat Berbagai Sajian Koleksi Lukisan Menarik

Selain bangunan arsitekturnya yang terbilang cukup unik, Anda juga bisa melihat berbagai koleksi lukisan yang menakjubkan. 

Pengunjung bisa melihat banyaknya lukisan yang dibuat secara mendetail sehingga mampu menarik perhatian pengunjung.

Bahkan, Anda sendiri juga nantinya akan terpukau dengan koleksi lukisan tersebut karena keindahannya.

Berburu Spot Foto Keren dan Instagenic

Hal yang juga tidak kalah menarik untuk Anda lakukan saat berkunjung ke Camera House Borobudur yakni berburu spot foto.

Aktivitas wisata ini tentunya tidak boleh wisatawan lewatkan begitu saja karena memang menjadi incaran wisatawan.

Anda bisa mengabadikan momen liburan seru dengan memanfaatkan spot-spot foto menarik dan Instagenic. 

Fasilitas Camera House Borobudur Magelang

Membahas mengenai fasilitas wisata yang ada di Camera House Borobudur, tentunya tidak perlu pengunjung ragukan lagi.

Sebab, pihak pengelola wisata tersebut sudah menyediakan berbagai fasilitas pendukung demi menunjang kenyamanan setiap wisatawan yang berkunjung.

Bisa Anda temukan berbagai fasilitas seperti area parkir kendaraan, toilet, gardu pandang, spot foto dan lain-lain.

Harga Tiket Masuk Camera House Borobudur Magelang

Harga tiket masuk ke wisata Camera House Borobudur terbilang cukup terjangkau dan pastinya ramah kantong.

Anda yang ingin berkunjung hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 15 ribu per orang.

Dengan harga tiket yang terjangkau ini, Anda bisa puas menikmati sajian wisata yang tersedia

Adapun mengenai jam operasional wisata Camera House Borobudur yakni buka setiap hari mulai pukul 11.00 WIB – 15.00 WIB.

Anda bisa mempertimbangkan tempat wisata ini untuk menghabiskan waktu libur akhir pekan.

Demikian informasi seputar objek wisata Camera House Borobudur Magelang Jawa Tengah. (Deni/R4/HR-Online) 

Tiga Kendaraan Tergelincir di Tanjakan Cibeka Ciamis

Tiga Kendaraan Tergelincir di Tanjakan Cibeka Ciamis

harapanrakyat.com,- Sebanyak tiga kendaraan mengalami kecelakaan di Dusun Cibeka, Desa Karangkamulyan, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Senin (3/3/2025). Tiga kendaraan tersebut tergelincir di Tanjakan...
Peluang Usaha Warmindo dan Tips Memulainya

Peluang Usaha Warmindo dan Tips Memulainya

Peluang usaha warmindo merupakan aspek penting yang harus dipahami. Terutama bagi siapa saja yang tertarik untuk terjun ke bisnis kuliner warmindo. Dengan memahami peluang...
Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 7, HP Lipat Kekinian

Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 7, HP Lipat Kekinian

Samsung Galaxy Z Fold 7 kabarnya akan meluncur pada Juli 2025 mendatang. Meski belum resmi rilis, namun bocoran spesifikasi ponsel lipat tersebut sudah muncul...
Titin Pedagang Pasar Ciamis

Titin Pedagang Pasar Ciamis Akui Bohongi Dedi Mulyadi, Klarifikasi Malah Dihujat

harapanrakyat.com,- Titin, pedagang di Pasar Manis Ciamis, Jawa Barat menjadi perbincangan netizen di media sosial setelah mengadu kepada Dedi Mulyadi. Ia mengaku rugi Rp...
ThinkPad X1 Carbon Gen 13, Produk Baru Lenovo yang Super Ringan

ThinkPad X1 Carbon Gen 13, Produk Baru Lenovo yang Super Ringan

Lenovo tak pernah berhenti dalam menghadirkan berbagai inovasi terbaru di dunia perangkat canggih. Kini, brand besar tersebut memperkenalkan ThinkPad X1 Carbon Gen 13 dalam...
Pedagang pasar Ciamis viral

Pedagang Pasar Ciamis Viral: Ngadu ke Dedi Mulyadi Jadi Korban Kebakaran, Ternyata…

harapanrakyat.com,- Pedagang Pasar Ciamis bernama Titin viral di media sosial setelah ia mengaku kepada Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi bahwa kios satu-satunya miliknya habis...