Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita TerbaruMobil Matic Macet di Tanjakan, Ini Cara Mengendarainya

Mobil Matic Macet di Tanjakan, Ini Cara Mengendarainya

Mobil matic macet di tanjakan sering terjadi. Untuk itu, pemilik mobil matic perlu tahu apa yang perlu dilakukan ketika macet di tanjakan. Sangat penting untuk mengetahui tips otomotif yang satu ini.

Pemilihan penggunaan mobil matic memang cukup bervariasi. Salah satu faktor yang dijadikan alasan karena lebih mudah dan praktis saat berkendara.

Lantas apakah mobil matic juga nyaman ketika berjalan di area tanjakan? Agar lebih jelas, bisa mendapat jawabannya dari ulasan berikut ini.

Baca Juga: Cara Mengatasi Mobil Mogok Karena Banjir dengan Cepat

Mengurangi Risiko Mobil Matic Macet di Tanjakan

Setiap tipe mobil memiliki keunggulan dan kekurangannya masing-masing. Namun hingga saat ini mobil tipe matic masih menjadi primadona di Indonesia.

Sebagian besar masyarakat memilih kendaraan yang satu ini karena lebih mudah dioperasikan. Sehingga tidak akan terlalu ribet sama seperti ketika mengendarai mobil manual.

Semua kendaraan pun bisa juga mengalami masalah. Untuk mengatasi terjadinya hal tersebut Anda perlu melakukan perawatan secara rutin. Hal ini bertujuan untuk dapat menjaga performa kendaraan dalam kondisi prima.

Meski hadir dengan berbagai kelebihan, mobil matic juga memiliki kekurangan. Sama seperti kendaraan pada umumnya mobil matic rawan macet.

Apalagi ketika mobil berada pada area macet di tanjakan, apa yang harus pengemudi lakukan? Kendaraan yang mogok bisa terjadi pada siapa saja. Untuk itu, sebaiknya Anda melakukan cara mengemudi yang tepat.

Baca Juga: Sekring Mobil Meleleh Bisa Picu Kebakaran, Begini Cara Mencegahnya

Cara Mengendarai Mobil Matic di Tanjakan

Mobil matic memang rentan terhadap kondisi macet di tengah jalan. Meski demikian, sebagai pengendara Anda tidak perlu panik. Area tanjakan yang kondisi jalannya tidak rata menjadi tantangan tersendiri.

Untuk bisa menghindari risiko macet di tanjakan, ada baiknya Anda tahu bagaimana cara mengemudi yang tepat untuk mobil matic saat di tanjakan yang ramai. Adapun cara yang bisa Anda lakukan yaitu:

  1. Sebaiknya berikan tekanan lebih pada gas dan gerakan secara perlahan ke atas
  2. Anda bisa tambah RPM kecepatan mobil jika dibanding dengan saat Anda melakukannya di area datar
  3. Pastikan saat mengendarai mobil matic pasang rem tangan saat menanjak
  4. Tekan gas secara perlahan, saat mobil berusaha melaju silahkan buka rem tangan secara perlahan
  5. Alihkan transmisi kendaraan pada mode jalan, biasanya ditunjukkan pada roda gigi dengan kode D.

Bagi mereka yang belum berpengalaman berkendara di tanjakan jauh lebih sulit. Namun dengan terus mencobanya bisa membantu lebih terbiasa berkendara di area menanjak sekalipun.

Baca Juga: Cara Menyetir Mobil di Malam Hari yang Aman dan Supaya Selamat

Cara Mengatasi Mobil Matic Kurang Tenaga di Tanjakan

Mengatasi mobil matic macet di tanjakan memang tidak mudah. Selain berkendara secara tepat, sebaiknya selalu cek kondisi mobil. Jika mobil kurang tenaga bisa saja macet saat di tanjakan.

Cara mengatasinya yaitu dengan memperkecil diameter roda. Selain itu, memeriksa kondisi mesin, mengurangi kapasitas mobil, mengganti torsi, dan masih banyak yang lainnya.

Sebaiknya selalu waspada ketika mobil matic macet di tanjakan. Pastikan dulu performa mobil masih bagus dan Anda tahu bagaimana cara mengemudi di tanjakan secara tepat. (R10/HR-Online)

Mobil Lexus Dedi Mulyadi nunggak pajak

Mobil Lexus Dedi Mulyadi Nunggak Pajak hingga Rp41 Juta, Begini Penjelasannya!

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi kembali menjadi sorotan publik setelah video yang menampilkan mobil mewah Lexus miliknya viral di media sosial karena nunggak...
Mengetahui Manfaat Fitur Matikan Mikrofon dan Kamera WA Untuk Panggilan Masuk

Mengetahui Manfaat Fitur Matikan Mikrofon dan Kamera WA untuk Panggilan Masuk

WhatsApp kembali meluncurkan terobosan terbaru untuk panggilan suara dan video masuk melalui fitur matikan mikrofon dan kamera WA. Pembaharuan terbaru ini memiliki kemampuan untuk...
Festival Tunas Bahasa Ibu di Pangandaran

Festival Tunas Bahasa Ibu di Pangandaran, Anak SD Didorong Ngamumule Bahasa dan Budaya Sunda

harapanrakyat.com,- Semangat ngamumule (melestarikan) bahasa dan budaya Sunda kembali digaungkan melalui Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) 2025 yang digelar oleh Kelompok Kerja Guru (KKG)...
Aaliyah Massaid Gelar Mitoni, Beri Ucapan Manis untuk Thariq Halilintar

Aaliyah Massaid Gelar Mitoni, Beri Ucapan Manis untuk Thariq Halilintar

Pasangan selebritis Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid tengah diliputi kebahagiaan menjelang kelahiran anak pertama mereka. Pada Rabu (23/4/2025), Aaliyah Massaid gelar mitoni sebagai bagian...
Larangan siswa bawa kendaraan ke sekolah di Ciamis

Sebut Larangan Siswa Bawa Kendaraan Menyengsarakan, Ortu di Banjaranyar Ciamis: Pak Gubernur dan Bupati Cek ke Sini!

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat menyebut larangan siswa bawa kendaraan ke sekolah menyengsarakan siswa dan orang tua. Mereka pun...
Tunjangan Rumah Dinas DPRD

Inspektorat Kota Banjar Soal Kerugian Negara Perkara Tunjangan Rumah Dinas DPRD

harapanrakyat.com,- Inspektorat Daerah Kota Banjar, Jawa Barat, menjelaskan kerugian keuangan negara dalam perkara Tunjangan Rumah Dinas dan Tunjangan Transportasi pada Anggaran Sekretariat DPRD Kota...