Makanan yang menyebabkan gatal sangat penting Anda ketahui. Sebab, jika mengabaikannya makanan tersebut dapat memperparah gatal yang Anda rasakan. Saat mengalami gatal yang parah hanya akan mengganggu aktivitas, sehingga Anda perlu memahami beberapa makanan pantangan.
Setiap orang dapat mengalami gatal dan biasanya hal tersebut terjadi akibat banyak hal. Misalnya seperti alergi terhadap makanan dan debu.
Kondisi gatal ini memang sangat menyiksa dan mengganggu saat menjalani aktivitas. Perlu perhatian lebih untuk dapat mengurangi rasa gatal. Salah satu cara yang dapat Anda lakukan yakni menghindari beberapa makanan tertentu.
Baca Juga: Makanan Penyebab Usus Kotor Seperti Ini Wajib Anda Hindari!
Ketahui Makanan yang Menyebabkan Gatal
Tak hanya berasal dari udara dan debu, namun gatal dapat terjadi akibat makanan yang Anda konsumsi. Sebab, ada zat-zat tertentu yang terdapat dalam makanan tersebut. Sehingga menyebabkan gatal, bahkan memperparah gatal.
Alergi makanan ini yang sifatnya akut atau tiba-tiba, namun juga dapat berlangsung dalam jangka waktu lama.
Untuk kasus yang lebih parah, kondisi ini juga dapat mengakibatkan penderita mengalami syok anafilaktik hingga berujung fatal.
Oleh karena itu, mengetahui beberapa jenis makanan penyebab gatal menjadi sangat penting. Berikut ini adalah beberapa makanan penyebab gatal yang perlu Anda ketahui.
Baca Juga: Makanan Penyebab Kreatinin Tinggi yang Berbahaya, Wajib Dihindari!
Kacang-kacangan
Sebagian dari Anda mungkin sering mengonsumsi kacang-kacangan, baik dimakan secara langsung atau yang berbentuk selai.
Jika sedang terkena gatal, akan lebih baik tidak mengonsumsi kacang-kacangan. Hal ini agar tidak memperburuk gatal pada ruam kulit.
Sebab, kacang-kacangan mengandung protein spesifik yang dapat memicu respons imun tubuh. Tak hanya itu, mengonsumsi kacang-kacangan juga dapat memicu ruam, wajah membengkak, sesak nafas, mual, diare, hingga masalah pencernaan.
Biasanya, alergi kacang-kacangan seringkali muncul saat anak berusia 14 bulan hingga 12 tahun. Jika memiliki riwayat tersebut, pastikan menghindari makanan yang mengandung kacang ya.
Seafood
Makanan yang menyebabkan gatal selanjutnya yakni seafood. Jenis makanan laut ini berpotensi menimbulkan rasa gatal, bahkan memperparah kondisi kulit.
Hal tersebut karena protein dalam seafood cukup membahayakan antibodi dan tidak dapat diterima tubuh.
Selain itu, makanan laut termasuk dalam golongan crustacea dan mollusca. Makanan yang dapat menimbulkan alergi dan memperparah gatal. Meskipun bergizi, sebaiknya tetap menghindari beberapa jenis makanan seafood.
Baca Juga: Makanan Penyebab Lipoma dan Pantangan Pasca Operasi, Simak!
Gandum
Gandum juga termasuk salah satu makanan penyebab alergi. Sebab, makanan ini memiliki kandungan karbohidrat dan tinggi serat.
Meski kandungannya sangat manfaat untuk kesehatan, bagi sebagian orang mengkonsumsi dapat menyebabkan gatal. Tentu saja gatal tersebut dapat terjadi karena mengkonsumsi gandum secara berlebihan.
Makanan yang menyebabkan gatal pada kulit tersebut tentu tidak dialami oleh semua orang. Namun saat mengonsumsi makanan tersebut dan gatal tidak kunjung sembuh atau malah semakin serius. Pastikan untuk segera datang ke dokter untuk memeriksanya. (R10/HR-Online)