Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruHP Nokia C200 2.5D Toughened Glass, Desain Berkelas

HP Nokia C200 2.5D Toughened Glass, Desain Berkelas

HP Nokia C200 membawa layar luas untuk memanjakan penggunanya. Bukan hanya mengandalkan bentangan layar saja, Nokia juga menghadirkan HP C200 dengan spesifikasi handal di sektor lainnya. Untuk memudahkan Anda dalam mengetahui spesifikasi HP Nokia ini, dapat cek pembahasan berikut.

Baca Juga: HP Nokia C31, Tampil Tangguh dengan Splash Resistant

Ketahui Spesifikasi HP Nokia C200

Sebagaimana yang sudah kita singgung di atas bahwa HP dari Nokia ini memiliki bentangan layar luas. Ukuran layarnya mencapai 6 inci dengan aspek rasio 19.5:9.

Nyatanya bukan hanya ukurannya yang luas, melainkan juga berkualitas dengan membawa teknologi canggih.

Di bagian depannya Anda bisa menemukan cover glass berupa 2.5D Toughened Glass. Bekalan teknologi ini terbilang multifungsi. Hal ini karena bisa melindungi layar sekaligus membuat tampilannya semakin berkelas.

Pengguna semakin dimanjakan karena ternyata layar Nokia ini memiliki resolusi HD+ berukuran 720 x 1560 pixels.

Multitasking yang Anda lakukan menggunakan Nokia C200 dijamin puas dan nyaman. Bahkan mata Anda juga tak akan mudah perih selama mengoperasikan ponsel.

Baca Juga: HP Nokia X30 5G IP67 50 MP, Begini Spesifikasi Lengkapnya!

Kamera dan Performa

Agar pembahasan spesifikasi HP dari Nokia ini semakin lengkap, pahami pula sektor kameranya. HP Nokia C200 hadir dengan mengusung kamera depan yang memiliki resolusi 8 MP. Sedangkan untuk kamera belakangnya membawa resolusi sebesar 13 MP.

Kamera dengan resolusi besar ini juga tersemat fitur berupa lampu kilat LED. Fitur ini akan sangat bermanfaat apabila Anda membidik foto maupun merekam video saat minim cahaya. Semakin menguntungkan apabila dimanfaatkan ketika malam hari.

Lalu untuk performanya, Nokia C200 membawa sistem operasi Android versi 12. Sistem Android tersebut bekerjasama dengan CPU berupa MTK A22 Quad Core yang membawa kapasitas 2.0GHz.

Dukungan tersebut membuat performa ponsel sangat tangguh sehingga Anda tak akan mengalami masalah lag, blank, lemot, ataupun kerusakan lainnya.

Baca Juga: HP Nokia 6.4 Miliki Pengaturan Tiga Kamera, Kapan Meluncur?

Penyimpanan dan Baterai

Nokia juga membekali ruang penyimpanannya dengan kualitas yang baik. Untuk mendukung memori HP C200, Nokia menyematkan RAM dengan kapasitas 3 GB. Sementara untuk penyimpanan internalnya memiliki kapasitas mencapai 32 GB.

Meski sudah luas, namun Anda masih bisa memperbesar kapasitas penyimpanan menggunakan microSD. Kartu tersebut bisa memperluas penyimpanan sampai 256 GB. Pengguna pun tak perlu berpikir panjang saat ingin menyimpan file penting.

Kemudian untuk daya, Nokia menghadirkan baterai dengan jenis non-removable sehingga tidak bisa Anda lepas pasang secara mudah.

Baterai ini mengusung teknologi 10W Charging untuk mempercepat proses isi dayanya. Sokongan baterai ini membuat kinerja ponsel kian mumpuni untuk menunjang segala keperluan.

Review seputar detail spesifikasi Nokia C200 di atas begitu mencuri perhatian. Semakin jadi sorotan karena ponsel ini memiliki fitur Face Unlock.

Sebagaimana yang kita tahu bahwa fitur ini mampu menjaga privasi di dalam HP Nokia C200 karena menawarkan sistem keamanan optimal. Tak sembarang orang bisa membuka ponsel selain pemiliknya. (R10/HR-Online)

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik di Jawa Timur

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu mungkin masih terlalu asing bagi sebagian besar masyarakat di wilayah Indonesia. Akan tetapi, bagi masyarakat Kabupaten Gresik, di Jawa Timur,...
Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...