Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita TasikmalayaDemo Tolak BBM Naik, Massa Sempat Gusur 45 Kursi DPRD Kota Tasikmalaya

Demo Tolak BBM Naik, Massa Sempat Gusur 45 Kursi DPRD Kota Tasikmalaya

Berita Tasikmalaya (Harapanrakyat.com),- Gabungan Mahasiswa Tasikmalaya melakukan demo tolak kenaikan BBM, Kamis (8/9/2022) petang. Dalam aksi ini, massa berhasil menduduki ruang rapat paripurna DPRD Kota Tasikmalaya dan sempat menggusur 45 kursi DPRD ke jalan.

Sebelumnya, massa dari berbagai Universitas di Tasikmalaya, sempat membloakade Jalan Pertigaan Jati. Mereka melakukan orasi silih bergantian.

Seusai memblokade Jalan Petigan Jati, masa aksi bergerak ke depan Gedung DPRD Kota Tasikmalaya. Massa sempat saling dorong dengan petugas.

Namun sekitar pukul 18:00 WIB, massa aksi berhasil menorobos barisan petugas lantaran Kapolres Tasikmalaya mengizinkannya masuk. Massa yang demo kenaikan BBM tersebut langsung masuk dan menduduki gedung.

Tak sampai disitu, massa pun menggusur 45 kursi DPRD ke tengah jalan. Hal tersebut sebagai bentuk kekesalan karena banyak anggota dewan tidak hadir. Kemudian mereka melakukan pers rilis membacakan tuntutan dengan menginjak kursi DPRD.

Baca Juga: Tolak Kenaikan BBM, Mahasiswa Tasikmalaya Kepung Depot Pertamina

Sadid Farahan, Ketua BEM Unsil menegaskan tolak keras dan tegas kenaikan harga BBM.

“Kita sebenarnya mau membuat pertemuan dengan mereka anggota DPRD secara keseluruhan 45. Tapi yang hadir hanya 15 orang, sehingga kita akan melakukan aksi lagi dengan meminta semua DPRD harus hadir,” katanya.

Sadid menjelaskan mengambil kursi dari ruang rapat ke jalan sebagai simbol ketidakseriusan DPRD Kota Tasikmalaya menanggapi massa pendemo.

“Bagaimana hari ini suara rakyat yang paling sejati mengeluarkan kursi-kursi yang ada di DPRD dan berhasil duduki gedung DPRD. Kita gusur 45 kursi keluar karena jumalah anggota DPRD ada 45 orang,” ucapnya.

Seminggu ke depan rencananya para mahasiswa akan kembali melakukan demo tolak kenaikan harga BBM. Mereka meminta seluruh anggota DPRD Kota Tasikmalaya hadir.

“Anggota DPRD yang hadir sedikit dan mayoritas tidak hadir itu merupakan sudah tidak lagi mendengarkan kita. Padahal kita membawa suara dari Rakyat,” pungkasnya. (Apip/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

larangan pelajar bawa motor ke sekolah di Kota Banjar

Tanpa Surat Edaran, Larangan Pelajar Bawa Motor di Kota Banjar Sudah Berjalan Sejak Lama

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banjar, Jawa Barat, sebut larangan pelajar bawa sepeda motor saat berangkat sekolah sudah berjalan sejak lama. Kepala Disdikbud...
Polisi Cek TKP Ruangan Klinik Tempat Pelecehan Dokter Kandungan di Garut

Polisi Cek TKP Ruangan Klinik Tempat Pelecehan Dokter Kandungan di Garut

Harapanrakyat.com,- Kasus pelecehan yang dilakukan oknum dokter kandungan di Garut, Jawa Barat, masih didalami aparat kepolisian. Sejak Selasa (15/4/2025) siang, polisi dari Polres Garut...
tanah bergerak ancam puluhan rumah di Ciamis

Tanah Bergerak Ancam Puluhan Rumah di Ciamis, PVMBG Ingatkan Bahaya Jalur Sesar Aktif

harapanrakyat.com,– Tanah bergerak ancam puluhan rumah di Desa Neglasari, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Hal itu membuat Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi...
Azizah Salsha Tidur Saat Mobil Nyemplung Parit, Ekspresi Tenangnya Jadi Sorotan

Azizah Salsha Tidur Saat Mobil Nyemplung Parit, Ekspresi Tenangnya Jadi Sorotan

Kegiatan sosial di Papua menjadi panggung kejutan bagi istri Pratama Arhan. Saat rekan-rekannya heboh karena mobil masuk parit, Azizah Salsha tidur dengan lelapnya. Aksi...
Tebing sungai Cipamutih Ciamis longsor

Tebing Sungai Cipamutih Longsor, Rumah Warga Ciamis Terancam Ambruk

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat Senin malam (14/4/2025), menyebabkan tebing di pinggir Sungai Cipamutih longsor. Akibatnya, rumah...
Dokter kandungan lecehkan pasien di Garut

Dinkes Sebut Dokter Kandungan yang Lecehkan Pasien Sudah Tidak Praktik di Garut

harapanrakyat.com,- Video CCTV dokter kandungan diduga melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil mendadak viral. Insiden itu terjadi di salah satu klinik swasta di Garut,...