Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Jembatan Sintok yang menghubungkan Pagergunung Pangandaran-Ciparakan Kecamatan Kalipucang akhirnya selesai pembangunannya.
Jembatan itu sebelumnya pernah dibangun, namun ambruk akibat terkena banjir.
Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata mengatakan, pihaknya memastikan pembangunan jembatan tersebut selesai pembangunannya. Sehingga masyarakat saat ini bisa menikmatinya.
Kata Jeje, adanya jembatan sintok tersebut akan sangat membantu akses masyarakat dalam beraktivitas dari Tunggilis bisa menyambung ke Pagergunung.
“Ada sedikit lagi persoalan, yakni jalan yang belum dihotmix. Sedangkan yang belum nyambung sekitar 2,5 km. Mudah-mudahan tahun ini bisa selesai,” kata Jeje saat meninjau lokasi, Jumat (5/8/22).
baca juga: Masyarakat di Pangandaran Ini Dambakan Jembatan Sintok
Untuk hotmix, kata Jeje, pihaknya akan menganggarkan di anggaran perubahan. Sehingga ke depan jalur tersebut bisa lebih lancar.
“Nanti kalau sudah tersambungkan semua jalannya, tahun ini masyarakat Tunggilis Ciparakan bisa ke Pangandaran hanya 15 menit saja,” papar Jeje.
Ia berharap dengan selesainya pembangunan akses jembatan penghubung ini dapat meningkatkan perekonomian warga sekitar, khususnya warga Pangandaran.
Andri salah seorang pekerja mengatakan, jembatan sintok ini sudah selesai. Namun untuk kendaraan roda 4 masih belum bisa, karena secara teknis menunggu 28 hari dulu.
“Kalau roda 2 sudah bisa, asal tidak bawa beban yang berat-berat,” ujarnya.
baca juga: Tak Ada Jembatan, Siswa dan Warga Ciparakan Pangandaran Terpaksa Melintasi Sungai
Sebagai salah satu warga, pihaknya juga mengaku bersyukur karena akses jalan antara ke Kalipucang-Pangandaran menjadi lebih cepat karena adanya jembatan ini.
“Kami sangat berterima kasih ke Pemkab dan DPRD Pangandaran yang telah memfasilitasi pembangunan jembatan sintok ini. Harapannya tentu jalur alternatif ini mempercepat akses masyarakat,” pungkasnya. (Mad/R6/HR-Online)