HP Realme C22 kabarnya akan segera hadir pada bulan September. Hadirnya HP Realme terbaru dengan seri C22 ini sudah banyak yang menantikannya. Kabarnya, Realme yang hadir dengan versi Android v11 ini akan hadir ke pasar India tanggal 8 September 2022.
Pabrikan Realme selalu membekali smartphone besutannya dengan fitur yang canggih, termasuk pada Realme C22 ini. Daripada penasaran, mari kita ulas lebih lanjut mengenai spesifikasinya!
Baca Juga: HP Realme GT 4 Pro Siap Hadir dengan Desain dan Fitur Berkelas
Spesifikasi HP Realme C22
Spesifikasi HP Realme ini cukup mumpuni. Untuk spesifiksi pertama bisa kita lihat dari sektor layarnya. HP Realme C22 ini membawa layar IPS LED dengan ukuran 6.5 inch (16.51 cm).
Sedangkan untuk resolusi layarnya yaitu 720 x 1600 pixels. Lalu untuk kerapatan layar smartphone ini mencapai 270 PPI.
Sedangkan untuk perbandingan antara ukuran panjang dan lebar layar smartphone ini yaitu 20:9.
Sebagai perlindungan, bentang layar smartphone ini sudah mendapatkan lapisan berupa Corning Gorilla Glass v3. Sehingga bisa melindungi layar smartphone ini dari goresan. Baik itu karena terjatuh atau karena hal lainnya.
Teknologi ini berdampingan dengan bezel-less water drop notch yang terlihat lebih modern. Tak hanya itu saja, smartphone ini juga hadir dengan dukungan Capacitive Touchscreen yang mempunyai kemampuan Multi-touch yang cukup responsif.
Jika kita lihat dari spesifikasinya, smartphone ini lumayan bisa memanjakan penggemarnya saat menggunakan ponsel ini.
Baca Juga: HP Realme C35Y, Ponsel Kelas Menengah dengan Unisoc T616!
Performa
HP Realme C22 ini akan hadir di pasaran dengan mengusung bekalan chipset MediaTek Helio G35.
Kekuatan chipset tersebut juga akan mendapatkan dukungan RAM yang berkapasitas 4GB. Selain itu, masih ada dukungan penyimpanan internal 64GB untuk mengoptimalkan kinerja.
Untuk masalah sumber daya, ponsel ini hadir dengan membawa baterai jenis Li-Polymer dengan kapasitas 4000mAh. Baterai ini sudah mendukung untuk pengisian cepat 10W menggunakan port USB Type-C.
Tak hanya itu saja, HP Realme C22 ini juga memiliki pilihan konektivitas yang cukup menarik. Mulai dari dukungan Dual SIM GSM+GSM 4G, Wi-Fi 802.11, Mobile Hotspot, Bluetooth v5.1, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Kemudian pada bagian kamera, Realme hadir dengan membawa dual kamera di belakang ponsel.
Pengaturan tersebut dengan resolusi 8 MP dan Primary Camera 2 MP. Kamera mampu melakukan perekaman video hingga 1280×720 fps.
Bagian depan hadir dengan dukungan lensa kamera utama 5MP untuk mendukung aktivitas selfie dan perekaman video.
Dukungan fitur kamera LED Flash dan Digital Zoom yang cukup canggih bisa menambah kualitas gambar yang dari ponsel tersebut.
Baca Juga: HP Realme C23 Ponsel Murah dengan Performa Mumpuni, Cek!
Harga
Realme C22 yang akan rilis pada tanggal 8 September untuk pasar India ini kabarnya akan hadir dengan harga Rs 14.490. Harga tersebut untuk varian basis penyimpanan internal 4 GB RAM / 64 GB.
HP Realme C22 nantinya akan hadir dengan 2 varian warna, yaitu black dan gold. Belum ada kabar kapan ponsel ini akan hadir ke Indonesia. (R10/HR-Online)