Fungsi gigi mobil matic memang penting untuk Anda ketahui, mengingat bahwa ada sebagian besar orang justru tidak mengetahui apa kegunaannya.
Meski demikian, ternyata penggunaan mobil dengan transmisi matic ini jauh lebih mudah daripada mobil manual.
Hal ini karena mobil matic memang tidak membutuhkan pedal kopling sehingga kaki pengguna tidak akan terasa sangat capek.
Sebab pedal pada mobil matic ini hanya ada pedal rem dan gas saja. Lalu apa fungsi giginya?
Baca Juga: Cara Oper Gigi Mobil yang Halus, Menjaga Kenyamanan Berkendara
Fungsi Gigi Mobil Matic yang Wajib Anda Ketahui dan Pahami
Jika Anda baru pertama kali akan mengendarai mobil matic, mungkin akan merasa kebingungan tentang cara penggunaannya.
Terlebih jika Anda sudah terbiasa dalam menggunakan mobil manual, sebab cara mengoperasikan giginya memang berbeda.
Hal itu karena Anda tidak perlu mengatur kopling alias oper gigi, sebab sudah akan dilakukan secara otomatis saja. Selain itu, Anda juga hanya perlu spot and go saja tanpa harus memindahkan gigi alias kopling.
Akan tetapi, jika Anda belum terbiasa maka harus lebih hati-hati lagi, sebab Anda bisa tertukar antara rem dan pedal.
Maka dari itu, Anda harus mengetahui apa saja sebenarnya fungsi-fungsi dari gigi pada mobil matic tersebut.
Netral (N)
Fungsi gigi mobil matic kode N alias Netral ini adalah kondisi ketika kendaraan berada dalam kondisi netral namun tidak terkunci.
Sehingga mobil masih bisa maju mundur saat mendapat dorongan dan berguna saat dalam kondisi macet.
Baca Juga: Cara Parkir Mobil di Tanjakan Agar Kendaraan Tidak Meluncur
Drive (D)
Kode D ini adalah Drive yang berguna untuk melaju pada medan normal dan tidak cocok untuk jalanan yang berlubang atau menanjak. Nah, pada poin ini maka Anda harus bisa menyesuaikan gas dan rem ya!
Park (P)
Park atau kode P ini adalah singkatan dari Parking alias parkir dan ketika persneling ada pada posisi ini, maka transmisi akan langsung terkunci.
Jadi mobil tidak akan bergerak, meski demikian fungsinya juga berbeda dengan rem parkir.
Reverse (R)
Nah, kode R pada gigi mobil matic ini berfungsi untuk membuat kendaraan agar melaju ke arah belakang alias mundur.
Ini tentunya bisa bermanfaat untuk Anda yang akan mencari area parkir dengan kondisi sedikit sempit.
Low (L)
ketika berada pada posisi Low atau L, maka mobil akan memerintahkan mesin agar menggunakan gigi yang rendah saja. Kemudian juga akan membatasi rem supaya tidak berpindah dari gigi 1 ke gigi yang lain dan cocok untuk melalui jalanan tanjakan.
2 dan 3
Kode 2 ini berada pada bagian bawah simbol D dan fungsinya adalah untuk melintasi tanjakan yang tidak begitu curam.
Sementara untuk kode 3 ini terletak pada bagian sebelah kode D dan berfungsi untuk mengoperasikan mesin agar bisa membatasi perpindahan gigi maksimal.
Baca Juga: Fungsi Huruf S pada Mobil Matic, Para Pemula Wajib Tahu Penjelasan Ini!
Shift Lock
Nah, pada beberapa mobil matic sudah ada yang memiliki fitur Shift Lock yang berguna untuk menggeser tuas persneling dari P ke N walau mobil mati. Jadi fitur ini berguna ketika akan parkir mobil.
Setelah Anda tahu beberapa fungsi gigi mobil matic dari kode-kodenya, kini saatnya untuk belajar dan menghafal dahulu. Setelah semuanya hafal, maka akan lebih mudah dalam mengoperasikannya. (R10/HR-Online)