Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruCara Menggunakan Airpods di iPhone untuk Dengarkan Musik!

Cara Menggunakan Airpods di iPhone untuk Dengarkan Musik!

Cara menggunakan airpods di iPhone bisa Anda lakukan dengan mudah dan cepat. AirPods merupakan sebuah earphone nirkabel dari Apple.

Dengan adanya perangkat airpods, Anda tidak perlu lagi mendengarkan musik dan terganggu dengan kabel-kabel yang menjuntai seperti earphone pada umumnya.

Dengan menggunakan perangkat ini, maka Anda bisa mendengarkan musik dengan lebih nyaman. Kemudian, Anda juga bisa menggunakan perangkat ini untuk menjawab panggilan telepon dan interaksi audio lainnya.

AirPods tidak hanya populer untuk kalangan pengguna iPhone saja. Akan tetapi, perangkat ini juga sudah banyak populer untuk kalangan pengguna perangkat iOS dan Mac.

Baca Juga: Cara Blokir Kontak di iPhone Solusi Hindari Penganggu, Simak!

Simak Cara Menggunakan Airpods di iPhone Paling Mudah!

Seperti yang kita tahu, bahwa iPhone merupakan salah satu perangkat yang selalu menghadirkan tren gadget yang modern setiap saat. Banyak sekali tren dari iPhone yang bisa dinikmati oleh para penggunanya.

Untuk menambah kesan eksklusifnya, IPhone juga menghadirkan perangkat wireless earbuds yang sangat menarik dan canggih dengan nama AirPods.

Kualitas perangkat ini pun tidak perlu Anda ragukan lagi. Sebab, perangkat wireless ini mampu menghasilkan suara yang jernih dan juga sangat jelas.

Cara Menggunakan Airpods di iPhone iOS 10.2

Apabila Anda memakai perangkat iPhone dengan iOS 10.2 atau dengan yang lebih baru, maka cara menggunakan AirPods di iPhone akan sangat mudah, berikut ini caranya:

  • Pertama, Anda harus mengaktifkan bluetooth terlebih dahulu.
  • Setelah itu, buka charging case dalam yang letaknya di sebelah iPhone. Kemudian, tampilan AirPods akan hadir pada bagian Home Screen.
  • Cara selanjutnya yaitu dengan menekan tombol connect, lalu pilih Done.
  • Selesai

Sekarang ini Anda sudah bisa menggunakan airpods di iPhone tanpa harus masuk ke bagian pengaturan atau yang lainnya.

Nah, apabila Anda ingin menggunakan cara menggunakan AirPods di iPhone yang lainnya, maka terlebih dahulu Anda harus menekan Setup Button.

Tekan selama beberapa detik untuk bisa melepaskan sinkronisasi dari perangkat iPhone yang Anda gunakan sebelumnya.

Baca Juga: Cara Mengaktifkan Nada Dering iPhone Agar Tak Membosankan

Keunggulan Airpods, Perangkat Wireless Earbuds yang Canggih

Earbud Apple AirPods merupakan salah satu perangkat modern dan canggih yang menghadirkan suara yang memiliki kualitas luar biasa.

AirPods ini hadir dengan nirkabel yang membuat telinga menjadi terasa nyaman saat mendengarkannya.

Tak hanya itu saja, AirPods juga sudah mendukung berbagai macam fitur-fitur canggih. Antara lain seperti Siri dan juga automatic balancing audio.

Nah, ada satu hal yang menjadikan AirPods ini terlihat canggih. Antara lain dengan adanya chip W1 yang tersedia dalam Airpods.

W1 juga mendukung banyak fitur AirPods. Salah satunya yaitu bagian pengaturannya yang nyaman. Pihak Apple juga merancang AirPods bisa terhubung dengan cepat dan lebih mudah daripada dengan perangkat Bluetooth yang lainnya.

Dalam hal kemasan Airpods, Anda hanya akan mendapatkan 3 barang. Antara lain yaitu  sepasang AirPods, Charging Case, dan juga Lightning Cable.

Pada bagian Charging Case juga terdapat beberapa detail yang harus Anda tahu. Pertama yaitu bagian engsel dengan magnet yang bisa Anda gunakan untuk menutup secara mudah.

Selain itu, ada juga tombol Setup Button yang terdapat pada bagian belakang. Selain itu, ada juga lampu pada bagian tengah kedua lubang untuk Earpods.

Fungsinya antara lain untuk mendeteksi baterai yang terdapat pada AirPods serta indikator pengisian daya.

Tak hanya itu saja, keunggulan dari perangkat AirPods ini juga dapat Anda pakai untuk merekam suara dengan baik. Bahkan mampu menghasilkan suara yang cukup jernih. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan hasil rekaman yang jernih saat menggunakannya.

Baca Juga: Cara Membersihkan Speaker iPhone dengan Alat Sederhana, Anti Ribet!

Cara Menggunakan Airpods untuk Mikrofon

Cara menggunakan Airpods di iPhone tidak perlu Anda lakukan dengan mendekatkan iPhone lagi ke arah mulut sebagai mikrofon.

Anda tinggal memasang AirPods dan bisa mulai untuk bicara. Dengan begitu, Anda akan mendapatkan hasil rekaman yang terbaik.

AirPods merupakan perangkat yang hadir memberikan kepraktisan bagi Anda yang ingin mendengarkan musik atau untuk kebutuhan audio lainnya.

Tak hanya memiliki banyak keunggulan saja, cara menggunakan Airpods di iPhone yang mudah juga menjadi alasan mengapa banyak yang lebih memilih menggunakannya. Maka dari itu, tak heran jika banyak yang memilih menggunakan Airpods dari pada harus menggunakan headset dan mikrofon. (R10/HR-Online)

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia telah resmi menghadirkan smartphone entry-level terbaru bernama Nubia V70 Max dan tersedia sejak Maret 2025 lalu. Varian ini berhasil melengkapi Nubia V70 Series...
BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

harapanrakyat.com,- Sampai April 2025, ada 8 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengajukan pindah tugas atau mutasi. Delapan orang peserta tersebut, terdiri dari 6 orang...
Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah atau Bapenda Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan monitoring objek pajak daerah dan objek retribusi daerah selama libur dan cuti bersama Idul...
Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis menindaklanjuti keluhan pedagang PKL di Food Court Alun-alun Ciamis mengenai kurangnya meja dan kursi bagi pengunjung....
Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

harapanrakyat.com,- Peternak ayam broiler di Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, harapkan Ade Adang adanya stabilitas harga. Hal tersebut pasca harga daging...
Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Sebelum penyebaran Islam oleh Nabi Muhammad SAW, masyarakat Arab di Mekkah telah terjebak dalam praktik penyembahan berhala. Namun, jauh sebelum itu, menurut catatah sejarah...