Cara menampilkan tombol back home Android terbilang mudah. Menampilkan tombol back dan home di ponsel Android ada beragam cara. Info lengkap seputar tutorial HP Android ini bisa Anda temukan secara lengkap di bawah ini.
Baca Juga: Cara Mute YouTube di Android, Ikuti Langkah Mudahnya!
Panduan Cara Menampilkan Tombol Back Home Android
Cara pertama yang bisa Anda gunakan yakni memakai aplikasi SoftKeys. Saat ingin menggunakannya, Anda tentu harus download dan install aplikasi SoftKeys di Google Play Store terlebih dahulu. Setelah terpasang, langsung ikuti langkah berikut.
- Hal pertama yang perlu Anda lakukan yakni membuka aplikasi SoftKeys.
- Saat membuka aplikasinya, Anda bisa mengatur gaya tombol SoftKeys.
- Kemudian klik Settings.
- Pilih Accessibility.
- Aktifkan SoftKeys saat muncul permintaan aksesibilitas.
- Jika Anda berhasil mengaktifkan permintaan aksesnya, maka akan muncul tombol navigasi.
Setelah mengikuti langkah di atas, maka tombol back dan home bisa muncul. Anda pun bisa menggunakan tombol tersebut sesuai fungsinya. Mudah dan praktis bukan?
Baca Juga: Cara Masuk TP-Link Lewat Android dengan Beberapa Langkah Ini
Zone AssistiveTouch
Pada dasarnya, cara menampilkan tombol back home Android bukan hanya bisa dengan aplikasi SoftKeys saja. Masih ada banyak cara lainnya yang bisa Anda gunakan. Adapun cara lainnya yang juga bisa Anda pakai yakni memanfaatkan Zone AssistiveTouch.
Aplikasi yang satu ini hampir mirip dengan Quick Ball. Di dalamnya Anda bisa menemukan fitur shortcut dan navigasi beragam tombol. Tak terkecuali dengan tombol back dan home.
- Untuk menampilkan tombol back dan home melalui Zone AssistiveTouch, Anda hanya perlu menekan tombolnya.
- Setelah itu, drag atau geser di area sesuai keinginan.
- Alternatif lainnya, Anda bisa sesuaikan hanya melalui jangkauan jari.
Zone AssistiveTouch bisa Anda akses saat ponsel Android kehilangan tombol fisik atau error. Untuk menggunakannya pun terbilang praktis karena ukurannya hanya 1,1MB. Dengan ukuran yang ringan, ponsel tak akan lemot.
Selain itu, aplikasi besutan developer Mixiaoxiao Team ini juga mudah Anda download. Kemudahan tersebut membuat aplikasi ini diunduh lebih dari 100.000 pengguna. Apabila Anda menggunakan ponsel Android dengan sistem operasi minimal 4.1, maka bisa lakukan cara ini.
Settings
Cara menampilkan tombol back home Android juga bisa Anda lakukan hanya melalui Settings. Caranya tak kalah praktis. Ikuti langkah mudahnya berikut.
- Langkah pertama, Anda bisa masuk ke menu Settings yang ada di ponsel.
- Kemudian masuk ke menu Tampilan.
- Setelah itu, scroll ke bawah sampai menemukan bilah Navigasi.
- Ketuk opsi tombol. Dalam hal ini tombol back dan home. Tak butuh waktu lama, tombol yang Anda inginkan tersebut akan muncul.
Saat tombol back dan home muncul, maka Anda bisa langsung memanfaatkannya. Menariknya, cara ini bisa dilakukan di semua seri ponsel. Mengingat tiap ponsel Android pastinya dilengkapi dengan menu Settings.
Baca Juga: Cara Menggunakan Clash For Android, Mudah dan Simpel!
Multi-action Home Button
Cara menampilkan tombol back home Android bisa Anda lakukan secara praktis. Kinerja tombol yang mengalami kerusakan bisa Anda kembalikan dengan memanfaatkan aplikasi Multi-action Home Button.
Di dalam aplikasi ini terdapat tombol virtual yang bisa Anda gunakan sebaik mungkin.
Tombol tersebut bisa Anda temukan tepat di bagian tengah bawah layarnya. Untuk menggunakannya, tentu Anda harus membuka aplikasi Multi-action Home Button.
Setelah itu, ketuk dua kali tombol yang dibutuhkan. Seperti tombol back dan home.
Tunggu sampai tombol muncul. Tanpa harus menunggu waktu lama, Anda sudah bisa menampilkan tombol back dan home.
Jangan ragu untuk menggunakan aplikasi Multi-action Home Button. Selain caranya yang mudah, aplikasi ini juga ringan. Hal ini karena Multi-action Home Button hanya berukuran 3,5MB.
Banyaknya kemudahan yang Multi-action Home Button miliki membuatnya banyak dicari. Sudah lebih dari 1 juta pengguna yang mengunduh aplikasi Multi-action Home Button.
Hanya saja, pastikan ponsel Anda menjalankan sistem operasi minimal Android v.4.0 terlebih dahulu.
Apabila HP Android Anda memenuhi syarat, maka bisa gunakan aplikasi Multi-action Home Button. Aplikasi besutan developer Sylvain Lagache ini menawarkan segudang manfaat. Menarik untuk digunakan bukan?
Ikuti beberapa cara menampilkan tombol back home Android di atas saat mengalami masalah terkait tombolnya. Dengan begitu, ponsel bisa kembali Anda operasikan secara lancar. Apalagi caranya mudah sehingga pemula bisa ikut mempraktikkannya. (R10/HR-Online)