Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Anggota DPRD Ciamis menyarankan bangunan tugu perbatasan/selamat datang yang ada Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, disamakan. Seperti bangunan tugu perbatasan yang ada di Kecamatan Panawangan.
“Alangkah baiknya tugu-tugu selamat datang yang berada di wilayah kota Ciamis sudah mulai ganti atau diubah. Seperti halnya tugu perbatasan yang di bangun Pemkab Ciamis di Kecamatan Panawangan,” kata Wagino, Anggota DPRD Ciamis dari Fraksi PKB, Selasa (12/07/2022).
Menurutnya, jika melihat dari bangunan tugu selamat datang yang ada di Kecamatan Imbanagara dan Cijeungjing sudah selayaknya ganti. Tidak lagi menggunakan rangka besi saja, tapi ada bangunan lain sebagai ciri khas Kabupaten Ciamis.
Wagino juga menilai, bangunan tugu perbatasan di Kecamatan Panawangan yang sekarang pengerjaannya masih dalam tahap penyelesaian, terlihat sangat megah.
Ia pun menyarankan alangkah baiknya bentuk bangunan tugu perbatasan atau tugu selamat datang lainnya sama seperti tugu perbatasan Kecamatan Panawangan.
“Kalau melihat tugu selamat datang di wilayah Jawa Tengah maupun Jawa Timur, bangunanya menandakan ciri khas daerah tersebut. Sehingga ketika melintas dan memasukinya ada aura yang berbeda,” ujar Wagino.
Baca Juga : Anggota DPRD Ciamis Soroti Keberadaan PKL di Pusat Kota
Tugu Perbatasan Harus Ada Ciri Khas Ciamisnya
Begitu pula ketika ia akan bintek ke wilayah Kuningan. Saat melintas tugu perbatasan selamat datang di Kecamatan Panawangan, tersaji suasana yang indah dan berbeda. Dalam hal ini ada ciri khas Ciamisnya.
Oleh sebab itu, pihaknya menyarankan kepada Pemerintah Kabupaten Ciamis untuk mengganti tugu selamat datang yang ada di wilayah kota Ciamis, dengan bangunan tugu ciri khas Ciamis seperti yang ada di Panawangan.
Tidak hanya itu, kata Wagino, tugu-tugu perbatasan kecamatan juga perlu pembaharuan. Misal satu kecamatan memiliki ciri khas. Itu bisa ditonjolkan lewat bangunan, sehingga orang akan tahu ciri khas kecamatan tersebut, dan bisa dengan mudah menemukannya.
“Itu hanya saran saja, yang bisa mengaplikasikan pemerintah daerah itu sendiri. Dalam hal ini Bupati Ciamis sebagai pemangku kebijakan. Semoga kedepan saran ini bisa terlaksana demi Ciamis lebih baik lagi,” ujarnya.
Karena, imbuh Wagino, tugu banguan perbatasan selamat datang sangat penting sebagai ciri memasuki suatu daerah kabupaten atau kota.
Terutama wilayah Jawa Barat, semua daerah memiliki ciri khas dan itu bisa terlihat pada tugu perbatasan. (ES/R3/HR-Online/Editor-Eva)