Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita PangandaranPolres Pangandaran Petakan Daerah Rawan Konflik Pilkades Serentak

Polres Pangandaran Petakan Daerah Rawan Konflik Pilkades Serentak

Berita Pangandaran (harapanrakyat.com),- Polres Pangandaran, Polda Jawa Barat, melakukan pemetaan daerah rawan konflik. Langkah Polres Pangandaran ini untuk mengantisipasi penanganan Kamtibmas pada saat pelaksanaan Pilkades serentak.

Sebagai informasi bahwa pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Pangandaran pada 28 Juli 2022.

Kapolres Pangandaran AKBP Hidayat mengatakan, pemetaan tersebut untuk mempersiapkan jumlah personel guna melakukan pengamanan pemilihan kepala desa tersebut di 17 desa di 7 kecamatan.

“Pengamanan jalannya proses tahapan pilkades serentak sudah berjalan. Sambil kita melakukan pemetaan daerah rawan konflik dengan tingkat kerawanan 1, 2 dan 3,” katanya usai perayaan HUT Bhayangkara ke-76 di aula Mapolres Pangandaran, Selasa (5/7/2022).

Lebih lanjut AKBP Hidayat menambahkan, kesiapan Polres Pangandaran kemungkinan akan meminta bantuan pengamanan nanti pada hari pelaksanaan pemungutan ke Polres terdekat.

“Setelah kita petakan daerah rawan konflik berdasarkan klasifikasi tingkat kerawanan, baru kita tentukan jumlah personelnya,” ucap AKBP Hidayat.

Baca Juga : Tinggal Penetapan, Bakal Calon Kades Kalipucang Pangandaran Malah Mengundurkan Diri

Sementara itu, menurutnya sampai saat ini jumlah personel Polres Pangandaran baru terisi 50 persen

Sedangkan untuk kebutuhan personel, ia menjelaskan, bahwa idealnya adalah sebanyak 517. Oleh karena itu, untuk mengisi kekurangan tersebut, pihaknya mengajukan tambahan personel baru.

“Kita baru memiliki personel sekitar 268 anggota Polri. Padahal idealnya sebanyak 517. Akan tetapi, kita pelan-pelan mengajukan tambahan anggota baru,” pungkasnya. (Madlani/R5/HR-Online/Editor-Adi)

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...
Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir.

Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- BPBD Ciamis, Jawa Barat, mengevakuasi warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, yang terjebak banjir. Bahkan petugas harus melibatkan beberapa pihak untuk membujuk...
Skuad Garuda U-17

Amankan Tiket ke Piala Dunia, Skuad Garuda U-17 Libur Dua Bulan

Skuad Garuda U-17 besutan Nova Arianto telah kembali ke Tanah Air pasca mengamankan tiket menuju Piala Dunia 2025. Rencananya skuad Garuda akan libur selama...